Tingkatkan Kolesterol Baik dengan Kiat Berikut

Reporter

Bisnis.com

Sabtu, 21 Agustus 2021 12:00 WIB

Sajian lebaran identik dengan makanan bersantan dan memiliki risiko kolesterol tinggi. Bagaimana cara menghindari risiko kolesterol saat lebaran agar tubuh tetap sehat?

TEMPO.CO, Jakarta - Tidak semua kolesterol jahat. Ada dua jenis kolesterol, yakni kolesterol baik (HDL) dan jahat (LDL). Melansir dari Health Enews, HDL merupakan kolesterol yang sebenarnya menurunkan risiko penyakit jantung dan beberapa perubahan gaya hidup dapat membantu meningkatkan kadar HDL.

“HDL bertindak seperti pemulung dengan menghilangkan plak LDL dari dinding arteri. Kadar HDL setidaknya harus 40 dan idealnya bahkan lebih tinggi,” kata ahli jantung bersertifikat di Klinik Medis Aurora Wilkinson, Robert Panther.

Sedangkan LDL terbentuk di dinding arteri sebagai plak, yang dapat pecah dan menyebabkan darah menggumpal di arteri yang menyebabkan serangan jantung atau stroke.

“Kadar LDL kurang dari 130 dan sebaiknya di bawah 100,” sarannya.

Panther mengatakan mengontrol kolesterol untuk mengurangi risiko serangan jantung melibatkan lebih dari sekadar menurunkan LDL.

Advertising
Advertising

“Memiliki kadar kolesterol HDL yang memadai sama pentingnya karena kadar yang lebih tinggi melindungi terhadap penyakit jantung. Statin efektif dalam menurunkan kolesterol jahat tetapi memiliki dampak minimal dalam meningkatkan HDL,” ucapnya.

Untuk meningkatkan kadar kolesterol baik dalam tubuh, Anda dapat melakukan enam hal berikut.

Aktivitas fisik selama 30 menit setiap hari
Anda tidak boleh malas melakukan aktivitas fisik. Ada banyak aktivitas fisik yang dapat dilakukan, mulai dari menaiki anak tangga atau berlari kecil di sekitar rumah. Cara ini dapat meningkatkan HDL sekitar lima poin.

Tingkatkan asupan serat larut
Hal utama yang dilakukan tentu adalah mengubah pola makan menjadi lebih sehat. Anda bisa meningkatkan makanan mulai dari gandum, kacang-kacangan, kacang polong, jeruk, stroberi, apel.

Pola makan kaya lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda
Apabila sebelumnya mengonsumsi makanan yang mengandung minyak tak sehat, Anda harus menyingkirkan itu semua demi mendapatkan kadar kolesterol baik. Anda bisa mendapatkannya melalui minyak zaitun, minyak kanola, minyak kacang tanah, minyak safflower, minyak wijen, alpukat, selai kacang, banyak kacang-kacangan, dan biji-bijian.

Hindari asam lemak trans
Asam lemak trans dapat ditemukan dalam makanan yang dipanggang, makanan ringan, makanan yang digoreng, margarin, dan olesan lain. Sebisa mungkin jauhi atau kurangi makanan yang diolah dengan asam lemak trans.

Turunkan berat badan berlebih
Tentu hal ini juga tidak boleh dilupakan, menurunkan berat badan dengan olahraga. Mulailah dengan yang mudah, seperti lompat tali atau berjalan di treadmill. Anda akan mendapatkan keuntungan jika menurunkan berat badan berlebih, yakni kadar HDL meningkat.

Berhenti merokok
Apabila perokok aktif, cobalah untuk berhenti. Selain membahayakan tubuh, asap rokok akan membahayakan perokok pasif di sekitar. Apabila berhasil berhenti merokok, kadar HDL akan meningkat secara signifikan.

Baca juga: Waspadai Gejala Stroke yang Tersamar, Apa Saja?

Berita terkait

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

1 hari lalu

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Peneliti menyebut amarah buruk buat fungsi pembuluh darah, mengganggu fungsi arteri, yang selanjutnya terkait risiko serangan jantung.

Baca Selengkapnya

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

1 hari lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

Sejarah Hari Ini, Kilas Balik Kematian Ibu Tien Soeharto 28 Tahun Lalu

5 hari lalu

Sejarah Hari Ini, Kilas Balik Kematian Ibu Tien Soeharto 28 Tahun Lalu

Walaupun telah meninggal, mendiang Ibu Tien Soeharto tetap dikenang dalam perjalanan sejarah bangsa.

Baca Selengkapnya

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

6 hari lalu

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

Gejala kolesterol tahapan lanjut dapat dilihat secara fisik dan dirasakan tubuh. Antara lain, bisa ditandai dari wajah. Apa saja?

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

7 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

8 hari lalu

Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

Masyarakat diimbau mengontrol gula darah, tekanan darah, dan kolesterol demi mencegah serangan stroke yang bisa datang kapan pun.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

9 hari lalu

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

Jantung bocor terjadi ketika salah satu dari empat katup di jantung Anda tidak menutup rapat.

Baca Selengkapnya

Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

13 hari lalu

Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

Salah satunya dengan cek kolesterol rutin. Hal ini agar seseorang bisa melakukan pengobatan-pengobatan lebih cepat

Baca Selengkapnya

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

14 hari lalu

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

Beberapa buah dapat menurunkan kadar kolesterol. Saatnya mengonsumsi alpukat, buah beri hingga nanas untuk luruhkan kolesterol jahat.

Baca Selengkapnya