Ini Sederet Informasi Keliru tentang Donor Mata

Minggu, 22 Agustus 2021 06:59 WIB

Ilustrasi wanita menggunakan timun untuk mata. Freepik.com/Cookie Studio

TEMPO.CO, Jakarta - Seiring perkembangan ilmu kedokteran, seseorang kini bisa mendonorkan kornea matanya untuk mereka yang membutuhkan. Berbeda dengan donor darah, proses donor mata ini dilakukan setelah pendonor meninggal dunia.

Saat masih hidup calon pendonor harus mendaftarkan dirinya sebagai pendonor mata dan menginformasikan niatnya ini kepada ahli warisnya.

Namun menurut laman bankmataindonesia.org, jumlah donor mata di Indonesia lebih sedikit dibandingkan dengan kornea mata yang dibutuhkan bagi orang lain. Saat ini, Indonesia banyak menerima kornea donor dari Sri Lanka, India, Amerika Serikat, dan Belanda.

Advertising
Advertising

Menurut Bank Mata Indonesia, salah satu penyebab dari rendahnya kesadaran donor mata di masyarakat Indonesia adalah banyaknya informasi yang keliru mengenai donor mata. Berikut ini adalah beberapa salah kaprah mengenai donor mata:

Diminta pertanggungjawaban setelah kematian

Banyak yang merasa bahwa donor mata tidak boleh dilakukan karena takut diminta pertanggungjawaban setelah meninggal. Banyak orang takut kalau kornea mata mereka akan digunakan untuk melihat hal-hal yang jahat.

Sebetulnya penglihatan dan kornea mata adalah dua hal yang berbeda. Kornea mata adalah bagian dari organ mata dan penglihatan merupakan sesuatu yang dilihat oleh mata. Saat di kehidupan selanjutnya yang diminta pertanggungjawaban adalah apa yang kita lihat, lakukan, ucapkan, bukan kornea matanya.

Seluruh bola mata diambil saat didonorkan

Setelah kita meninggal dan sudah terdaftar sebagai calon donor mata maka ahli waris wajib memberitahukan pihak Bank Mata Indonesia kurang dari 6 jam setelah calon donor mata dinyatakan meninggal dunia. Setelah itu, pihak Bank Mata Indonesia akan mengirimkan petugas untuk melakukan operasi kecil pengambilan kornea mata di tempat jenazah dibaringkan dan hanya mengambil kornea matanya saja bukan bola matanya.

Orang bermata minus/positif/silinder tidak boleh mendonorkan mata

Hal ini tidak benar karena yang didonorkan adalah kornea bukan lensa. Dengan demikian, selama kornea masih dalam keadaan baik, maka kornea mata dapat didonorkan.

Donor mata dilakukan saat masih hidup

Hal ini tidak benar karena di Indonesia donor mata dilakukan ketika pendonor sudah meninggal. Bank Mata Indonesia tidak menerima donor mata dari orang yang masih hidup.

EIBEN HEIZIER

Baca juga:

Ingin Donor Mata? Simak Syarat-Syaratnya

Berita terkait

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

1 hari lalu

IPW Sebut Polisi Mesti Telusuri Motif Kematian Brigadir Ridhal Ali Tomi, Jangan Berhenti Kesimpulan Bunuh Diri

IPW menilai proses pemeriksaan terhadap tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi tak cukup berhenti di kesimpulan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

1 hari lalu

Polisi Sebut Akan Periksa Ponsel Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalami Penyebab Kematian di Mobil

Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan polisi terus menggali terkait kasus meninggalnya Brigadir Ridhal Ali Tomi diduga bunuh diri di dalam mobil.

Baca Selengkapnya

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

4 hari lalu

7 Tips Jaga Kualitas Hidup dengan Glaukoma

Setiap individu harus memahami tantangan yang dihadapi saat didiagnosis glaukoma dan harus mempertahankan kualitas hidup dengan manajemen tepat.

Baca Selengkapnya

3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

24 hari lalu

3 Mitos Terkait Gerhana Matahari dan Penglihatan serta Faktanya

Berikut tiga mitos terkait gerhana matahari dan penglihatan serta faktanya. Lindungi selalu mata saat menontonnnya.

Baca Selengkapnya

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

24 hari lalu

Sekutu Pertimbangkan Hentikan Penjualan Senjata ke Israel Setelah Kematian Relawan Asing di Gaza

Beberapa negara Eropa sekutu Israel pertimbangkan hentikan penjualan senjata akibat pembunuhan tujuh relawan World Central Kitchen di Gaza

Baca Selengkapnya

Sandera Israel Ditemukan Tewas di Gaza, Kerabat Salahkan Pemerintah Netanyahu

25 hari lalu

Sandera Israel Ditemukan Tewas di Gaza, Kerabat Salahkan Pemerintah Netanyahu

Saudara perempuan Elad Katzir, sandera Israel yang ditemukan tewas di Gaza, menyalahkan pihak berwenang Israel atas kematiannya.

Baca Selengkapnya

4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

26 hari lalu

4 Masalah Mata yang Mulai Mengganggu di Usia 40-an

Setelah usia mencapai 40-an, risiko masalah mata pun meningkat dan perlu diwaspadai. Berikut empat masalah tersebut.

Baca Selengkapnya

Memahami Gangguan Saraf Papiledema, Penyebab dan Gejala

28 hari lalu

Memahami Gangguan Saraf Papiledema, Penyebab dan Gejala

Papiledema adalah pembengkakan kepala saraf kedua yang terjadi secara bersamaan antara dua mata. Cek gejalanya.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

31 hari lalu

Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

Demam berdarah (DBD) dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah tiba-tiba, bahkan berujung pada kematian.

Baca Selengkapnya

7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

33 hari lalu

7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

Pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga lebih ikhlas saat kematian menjemput.

Baca Selengkapnya