28 September, Hari Rabies Sedunia: Hilangkan Mitos Vaksinasi Rabies

Reporter

Tempo.co

Selasa, 28 September 2021 20:02 WIB

Seekor anjing peliharaan menerima vaksin rabies gratis di Manila, Filipina, pada 28 September 2020. Hari Rabies Sedunia diperingati tiap 28 September untuk menyebarkan kesadaran akan pencegahan rabies pada hewan peliharaan. (Xinhua/Rouelle Umali)

TEMPO.CO, Jakarta - Hari Rabies Sedunia atau World Rabies Day (WRD) merupakan sebuah kampanye global yang diselenggarakan setiap 28 September. Peringatan Hari Rabies Sedunia dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pencegahan dan pengendalian penyakit rabies.

Mengutip PAHO di situs paho.org, selain dirayakan sebagai Hari Rabies Sedunia, 28 September juga menjadi penghormatan atas kematian Louis Pasteur yang memproduksi vaksin antirabies pertama kali.

Biasanya, negara-negara di benua Amerika berpartisipasi dalam Hari Rabies Sedunia dengan mengadakan kegiatan pencegahan dan pengendalian rabies dengan koordinasi dan dukungan dari PAHO maupun WHO. Sebab kedua organisasi ini sejak 1983, telah mengoordinasikan program penghapusan rabies manusia yang ditularkan oleh anjing di Amerika Latin dan Karibia.

Program ini menekankan perawatan pra dan pasca pajanan tepat waktu, pengawasan dan diagnosis laboratorium, vaksinasi massal anjing, dan pendidikan kesehatan tentang kepemilikan hewan peliharaan yang bertanggung jawab.

Seperti dikutip dari laman Global Alliance for Rabies Control di alamat rabiesalliance.org, 28 September 2021 menjadi Hari Rabies Sedunia ke-15 dengan fokus perayaan membahas fakta dan menghilangkan mitos atau kesalahpahaman mengenai rabies. Secara singkat, tema tersebut mencoba mengingatkan pada isu-isu:

1. Berita palsu rabies dan dampak negatif terhadap upaya menekan penyakit rabies.

2. Keragu-raguan vaksin dan kesalahpahaman tentang vaksinasi. Dengan berbagi fakta tentang manfaat memvaksinasi hewan terhadap rabies, dan dengan memastikan bahwa orang yang terpapar menerima profilaksis pasca pajanan, menghilangkan mitos tentang vaksinasi rabies untuk memastikan bahwa setiap orang dilindungi, dan mendapat perawatan pasca infeksi.

DELFI ANA HARAHAP

Baca: Simak Gejala Hewan Terjangkit Virus Rabies

Berita terkait

Punya Efek yang Parah, Bisakah Penyakit Lyme Disembuhkan?

12 jam lalu

Punya Efek yang Parah, Bisakah Penyakit Lyme Disembuhkan?

Bisakah penyakit Lyme akibat gigitan serangga disembuhkan? Tentu saja asal tak terlambat diobati karena komplikasinya beragam.

Baca Selengkapnya

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

19 jam lalu

Olahraga dan Modifikasi Gaya Hidup, Investasi Kesehatan bagi Anak Muda

Olahraga bisa menjadi investasi kesehatan di masa datang dan penting bagi anak muda zaman sekarang mengubah gaya hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Baca Selengkapnya

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

1 hari lalu

Alasan Masyarakat Perlu Imunisasi Seumur Hidup

Imunisasi atau vaksinasi tidak hanya diperuntukkan bagi bayi dan anak-anak tetapi juga orang dewasa. Simak alasannya.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

2 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

2 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

3 hari lalu

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

Masyarakat diminta mewaspadai imunodefisiensi pada anak bila ditemui gejala berikut. Simak penjelasan pakar kesehatan anak.

Baca Selengkapnya

Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

5 hari lalu

Jenis Vaksin yang Dianjurkan Pakar untuk Jemaah Haji

Empat jenis vaksin sangat penting bagi jemaah haji, terutama yang masuk populasi berisiko tinggi seperti lansia dan pemilik komorbid.

Baca Selengkapnya

Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

6 hari lalu

Saran Tenaga Medis agar Kebersihan Tangan Selalu Terjaga

Menjaga kebersihan tangan merupakan upaya mencegah berbagai penyakit infeksi dan bagian dari cara hidup sehat. Ini cara yang dianjurkan.

Baca Selengkapnya

Punya Gejala Mirip Tipus, Kenali Tanda Demam Berdarah Dengue

7 hari lalu

Punya Gejala Mirip Tipus, Kenali Tanda Demam Berdarah Dengue

Demam Berdarah Dengue (DBD) memiliki gejala yang hampir sama dengan Typhus. Namun keduanya adalah jenis penyakit yang berbeda

Baca Selengkapnya

Ketahui Manfaat dan Risiko Terapi Ikan

9 hari lalu

Ketahui Manfaat dan Risiko Terapi Ikan

Terapi ikan bisa menghilangkan sel kulit mati, namun dapat berbahaya jika kebersihan kolam tidak terjaga.

Baca Selengkapnya