Kaya Akan Serat, Simak Manfaat Sayur Kol Berikut

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Minggu, 16 Januari 2022 07:18 WIB

Ilustrasi sayur kol (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Kol merupakan salah satu jenis sayuran yang sering ditemui di pasaran. Sayur kol yang sering juga disebut kubis oleh beberapa orang memiliki beberapa manfaat, terutama untuk kesehatan. Dilansir dari healthline.com, berikut adalah manfaat dari sayur kol:

1. Sayur Kol Kaya Nutrisi

Sayur mengandung beberapa nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh, seperti kalsium, vitamin B6, Vitamin C, Vitamin K, protein, dan sebagainya. Selain itu, sayur kol juga mengandung beberapa mikronutrisi, seperti Vitamin A dan zat besi.

2. Sayur Kol Bermanfaat untuk Kesehatan Jantung

Kesehatan jantung merupakan hal yang penting untuk dijaga. Sayur kol kaya akan kandungan antosianin, senyawa pigmen yang membuat sayur kol memiliki warna tertentu. Dilansir dari ncbi.nlm.nih.gov, senyawa antosianin ternyata memiliki manfaat yang luar biasa untuk kesehatan jantung. Orang yang mengonsumsi senyawa antosianin memiliki kemungkinan rendah untuk mengalami serangan jantung.

Advertising
Advertising

3. Sayur Kol Mampu Menurunkan Tekanan Darah

Tekanan darah tinggi membuat seseorang berisiko terkena beberapa penyakit, seperti serangan jantung dan stroke. Salah satu zat yang berperan penting untuk menurunkan tekanan darah adalah potasium. Zat tersebut mampu meningkatkan metabolisme tubuh sehingga sodium, yang menyebabkan tekanan darah tinggi, dapat diolah secara sempurna. Potasium terkandung banyak di sayur kol.

4. Sayur Kol Membuat Pencernaan Berjalan Lancar

Salah satu cara untuk meningkatkan kesehatan pencernaan adalah mengonsumsi serat. Sayur kol mengandung banyak serat yang mampu melancarkan proses pencernaan. Dilansir dari ncbi.nlm.nih.gov, sayur kol bahkan mengandung serat yang tidak dapat diuraikan strukturnya atau insoluble fiber. Kondisi tersebut membuat sayur kol sangat bermanfaat untuk kesehatan organ pencernaan.

BANGKIT ADHI WIGUNA

Baca juga: Sayur Kol, Kaya Nutrisi dan Zat Penangkal Kanker

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Bukan Penyakit, Ini yang Perlu Dipahami soal Mual

2 hari lalu

Bukan Penyakit, Ini yang Perlu Dipahami soal Mual

Mual merupakan gejala dibanding kondisi kesehatan. Apa saja penyebabnya dan yang perlu dilakukan untuk mengatasinya?

Baca Selengkapnya

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

6 hari lalu

Susu Sapi Vs Susu Kerbau: Mana yang Lebih Sehat?

Memilih antara susu sapi dan susu kerbau bergantung pada preferensi individu, kebutuhan nutrisi, dan pertimbangan pola makan.

Baca Selengkapnya

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

7 hari lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

10 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

10 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

11 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

11 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya