Perut Serasa Ditusuk saat Olahraga, Ini Penyebab Suduken

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Rabu, 26 Januari 2022 20:40 WIB

Ilustrasi wanita memegang perut. Pixabay.com/Natasya Gepp

TEMPO.CO, Jakarta - Pernahkah Anda mengalami rasa sakit pada perut bagian atas seperti tertusuk jarum ketika berolahraga? Rasa nyeri seperti ditusuk jarum dalam istilah medis disebut dengan side stitch atau dalam bahasa Jawa orang-orang mengenalnya dengan suduken.

Rasa nyeri dan sakit tersebut memang sering terjadi dan tentunya sangat mengganggu sehingga seseorang terpaksa berhenti berolahraga. Suduken lebih sering dialami ketika Anda melakukan aktivitas olahraga seperti berlari, berenang, maupun bersepeda. Apa penyebab suduken yang sering Anda rasakan ketika sedang berolahraga?

Suduken atau side stitch lebih sering dialami oleh Anda yang masih berusia muda. Hal itu dikarenakan orang yang sudah tua akan jarang melakukan aktivitas berlebih. Mengutip dari Medical News Today, makan atau minum sebelum berolahraga adalah penyebab potensial seseorang mengalami side stitch. Terutama konsumsi makanan yang banyak mengandung karbohidrat akan lebih meningkatkan risiko side stitch.

Mengutip dari Healthline, alasan yang membuat seseorang mengalami side stitch ketika berolahraga setelah makan dan minum dikarenakan organ pencernaan belum selesai mencerna makanan tetapi dipaksa untuk kembali membakar kalori dari makanan. Akibatnya, kerja usus semakin berat dan memicu gelembung gas di dalam saluran pencernaan. Gelembung gas akan bergerak naik dan menekan diafragma sehingga seseorang akan mengalami side stitch.

Selain itu, kurangnya pemanasan sebelum melakukan aktivitas berolahraga juga menjadi penyebab seseorang mengalami side stitch. Sehingga, apabila Anda baru memulai olahraga, lakukan pemanasan terlebih dahulu. Selain mengantisipasi side stitch, pemanasan sebelum berolahraga juga membuat otot lebih lentur sehingga menghindari risiko cedera.

Advertising
Advertising

Jika Anda memiliki skoliosis atau kondisi bengkoknya tulang belakang baik ke kiri atau ke kanan, berhati-hatilah ketika berolahraga. Karena scoliosis dapat mengganggu saraf tulang belakang yang terhubung dengan toraks, sehingga bisa memicu terjadinya side stitch.

Meskipun suduken atau side stitch dianggap mengganggu dan terasa menyakitkan ketika seseorang melakukan aktivitas olahraga, namun suduken tidak berbahaya dan tidak terlalu memerlukan perawatan medis. Jika Anda mengalaminya, cukup beristirahat sementara waktu. Hal itu karena suduken akan sembuh dengan sendirinya setelah Anda beristirahat atau berhenti berolahraga.

Namun, jika sudah melakukannya tetapi masih mengalami rasa sakit yang menusuk disertai demam atau pembengkakan di perut, segera cari bantuan medis untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

RISMA DAMAYANTI

Baca juga: 3 Aktivitas yang Harus Dihindari setelah Makan

Berita terkait

Lupakan Keripik, Ini Alasan Anda Perlu Mengganti Camilan dengan Kismis

1 hari lalu

Lupakan Keripik, Ini Alasan Anda Perlu Mengganti Camilan dengan Kismis

Karena dibuat dari buah asli, kismis pun baik kesehatan karena mengandung tinggi serat yang baik buat pencernaan dan jantung

Baca Selengkapnya

Pakar Ingatkan Gejala Lupus pada Anak yang Bisa Lebih Parah dari Dewasa

1 hari lalu

Pakar Ingatkan Gejala Lupus pada Anak yang Bisa Lebih Parah dari Dewasa

Dokter anak menjelaskan gejala penyakit lupus pada anak umumnya lebih gawat dibanding pada orang dewasa.

Baca Selengkapnya

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

4 hari lalu

Makanan Bergizi yang Tak Menggugah Selera Padahal Luar Biasa buat Tubuh

Makanan yang bisa bikin Anda bergidik seperti serangga justru diklaim sehat dan bergizi tinggi. Berikut makanan bergizi yang disarankan ahli diet.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

6 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

7 hari lalu

Terungkap Alasan Lenny Kravitz Pakai Celana Kulit Ketat saat Olahraga

Video Lenny Kravitz saat latihan beban di gym menjadi viral, gara-gara pilihan busananya. Jadi apa alasannya memakai busana seperti itu?

Baca Selengkapnya

Bukan Penyakit, Ini yang Perlu Dipahami soal Mual

7 hari lalu

Bukan Penyakit, Ini yang Perlu Dipahami soal Mual

Mual merupakan gejala dibanding kondisi kesehatan. Apa saja penyebabnya dan yang perlu dilakukan untuk mengatasinya?

Baca Selengkapnya

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

7 hari lalu

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

Ibu hamil mengonsumsi paracetamol perlu baca artikel ini. Apa saja yang harus diperhatikan?

Baca Selengkapnya

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

8 hari lalu

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

8 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

8 hari lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya