5 Tips Membersihkan Minyak Goreng Agar Aman Digunakan Kembali

Reporter

Tempo.co

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 10 Maret 2022 18:56 WIB

Ilustrasi Minyak Goreng. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi/wsj.

TEMPO.CO, Jakarta -Penggunaan minyak goreng secara berulang sudah menjadi kebiasaan bagi banyak orang.

Akan tetapi, terdapat beberapa risiko kesehatan yang mengintai jika mengonsumsi makanan hasil penggorengan dengan minyak goreng bekas yang kotor. Jadi tetap berhati-hati.

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui cara mudah untuk membersihkannya.

Bolehkah Minyak Goreng Digunakan Kembali?

Melansir Times of India, dalam beberapa kasus, minyak goreng dapat digunakan kembali. Hal ini bergantung pada jenis minyak yang digunakan, berapa lama minyak tersebut dipanaskan, teknik memasak, dan makanan yang akan dimasak.

Sebelum dipakai untuk memasak, sebaiknya periksa warna dan kekentalan minyak. Jika berwarna hitam dan lebih kental, tandanya minyak goreng sudah tidak layak pakai dan harus dibuang.

Bahaya Minyak Goreng yang Kotor

Minyak goreng yang akan digunakan kembali sebaiknya dalam keadaan bersih. Hal ini karena minyak goreng yang kotor dapat menimbulkan berbagai efek negatif.

Dikutip dari NDTV, bahaya penggunaan minyak goreng yang kotor antara lain menimbulkan lemak trans dalam minyak, meingkatkan tekanan darah, melepaskan racun dalam jumlah tinggi, dan meningkatkan ketengikan minyak.

Tips Membersihkan Minyak Goreng

Advertising
Advertising

Agar aman digunakan kembali, berikut adalah 5 tips untuk membersihkan minyak goreng :

  1. Saring
    Setelah digunakan untuk memasak, dinginkan minyak selama beberapa saat lalu saring menggunakan kain tipis, saringan halus, saringan kopi kertas, atau handuk kertas. Tujuannya yakni untuk menghilangka sisa gorengan dalam minyak.
  2. Campur minyak dengan tepung maizena
    Campurkan minyak yang telah digunakan dengan tempung maizena lalu panaskan dengan api kecil. Berhati-hatilah saat memanaskannya, jangan biarkan sampai mendidih. Aduk terus-menerus menggunakan spatula tahan panas. Setelah 10 menit, campuran akan mengeras lalu saring.
  3. Tambahkan lemon
    Iris lemon menjadi beberapa potongan kecil lalu masukkan ke dalam minyak bekas yang dipanaskan. Cara ini akan membuat partikel sisa yang berwarna hitam menempel pada lemon. Keluarkan atau saring partikel tersebut agar penggunaan minyak lebih aman.
  4. Jauhkan dari cahaya sinar matahari
    Untuk menjaga minyak dalam kondisi baik, jauhkanlah dari kelembaban, cahaya, dan panas. Ketika minyak berada di penyimpanan, cahaya dan panas dapat menurunkan kualitasnya sehingga tidak dapat digunakan kembali.
  5. Jangan simpan di dekat panas
    Jauhkan minyak yang telah digunakan dari kompor untuk menghindari panas sekunder dari masakan lain. Sebagai gantinya, simpan minyak di lemari es dan gunakan kembali setelah mengeras.

Itulah kelima tips menyimpan minyak goreng agar aman untuk digunakan kembali. Namun, sebaiknya hindari pemakaian minyak goreng yang sama untuk memasak lebih dari tiga kali. Alias maksimal 2 kali saja.

SITI NUR RAHMAWATI
Baca juga: Ibu-ibu di Bogor Jalan 2 Kilometer Demi Minyak Goreng, Masih Harus Antre 3 Jam

Berita terkait

Promo Super Indo Awal Mei, Minyak Goreng Super Hemat

5 hari lalu

Promo Super Indo Awal Mei, Minyak Goreng Super Hemat

Peritel produk makanan Super Indo Supermarket menghadirkan beragam promo potongan harga atau diskon di akhir April hingga menjelang Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

9 hari lalu

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

Isy Karim mengatakan Kemendag akan memperjuangkan utang selisih harga minyak goreng yang tersendat sejak awal 2022.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

11 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

21 hari lalu

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

25 hari lalu

Ratusan Kilogram Beras dan Minyak Goreng Ditemukan di Jalur Tikus Indonesia-Malaysia

Badan Karantina di Pos Lintas Batas Negara Entikong menemukan ratusan kilogram beras dan minyak goreng di jalur tikus perbatasan RI-Malaysia.

Baca Selengkapnya

Pertamina Kembangkan Penggunaan Minyak Goreng Bekas untuk Campuran Bahan Bakar Pesawat

30 hari lalu

Pertamina Kembangkan Penggunaan Minyak Goreng Bekas untuk Campuran Bahan Bakar Pesawat

Penggunaan campuran minyak goreng bekas ditargetkan 1 persen pada 2027

Baca Selengkapnya

Luhut soal Utang Minyak Goreng Rp 474 Miliar: Kasihan Pedagang Itu, Mereka Modalnya Terbatas

41 hari lalu

Luhut soal Utang Minyak Goreng Rp 474 Miliar: Kasihan Pedagang Itu, Mereka Modalnya Terbatas

Menteri Luhut Pandjaitan menegaskan pemerintah berkomitmen memenuhi pembayaran utang selisih harga atau rafaksi minyak goreng kepada para pedagang.

Baca Selengkapnya

Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

46 hari lalu

Relaksasi HET Diklaim Redam Kenaikan Harga Beras di Jawa Barat

Bahan makanan yang diwaspadai bergerak naik menjelang Hari Raya Lebaran di antaranya beras, daging ayam, telur, serta minyak goreng.

Baca Selengkapnya

Menteri Teten Pamer Kelebihan Minyak Makan Merah di DPR: Murah hingga Dipuji Chef Juna

47 hari lalu

Menteri Teten Pamer Kelebihan Minyak Makan Merah di DPR: Murah hingga Dipuji Chef Juna

Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki yakin minyak makan merah atau M3 bakal laku di pasaran sebagai alternatif minyak kelapa sawit.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Tanggapi Minyak Makan Merah: Bagus Sekali

49 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Tanggapi Minyak Makan Merah: Bagus Sekali

Zulkifli Hasan tidak menjelaskan secara detail mengenai bagaimana pendistribusian minyak makan merah nantinya.

Baca Selengkapnya