Inilah 3 Waktu yang Tak Dianjurkan Mengkonsumsi Buah

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Jumat, 11 Maret 2022 08:27 WIB

Ilustrasi memakan buah-buahan. Shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Buah merupakan makanan sehat dan memiliki kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Namun mengkonsumsi buah di waktu yang tidak tepat akan membuat nutrisinya tidak terserap optimal. Berikut waktu-waktu yang tak dianjurkan mengonsumsi buah:

1. Saat akan tidur

Dilansir dari Times of India, makan buah sebelum tidur bukanlah ide yang baik. Sebaliknya, makan buah sebelum tidur dapat meningkatkan kadar gula darah seseorang yang dapat membuat seseorang tetap terjaga.

Selain itu, memakannya sebelum tidur dapat membuat pencernaan tetap bekerja di kala tubuh memerlukan istirahat total. Disarankan juga untuk makan malam setidaknya dua jam sebelum tidur karena makan di dekat waktu tidur Anda dapat menyebabkan gangguan pencernaan.

2. Tepat setelah dan sebelum makan

Disebutkan jarak 30 menit harus dijaga antara asupan buah dan makanan. Jika dimakan tepat setelah atau sebelum makan dapat menyebabkan gangguan pencernaan dan tubuh tidak akan mendapatkan semua nutrisi penting.

Khusus pasien diabetes harus menunggu setidaknya satu jam sebelum dan dua jam setelah makan untuk dapat makan buah.

3. Makan buah bersamaan dengan makanan lain

Advertising
Advertising

Makan buah-buahan bersama dengan makanan lain dapat memperlambat proses pencernaan. Artinya, buah-buahan akan bertahan lebih lama di perut yang juga dapat menyebabkan fermentasi. Buah-buahan kaya akan serat yang lambat dicerna dan ketika dimakan bersama makanan lain malah memperlambat prosesnya.

Dikutiip dari food.ndtv.com, mengonsumsi buah dengan makanan lain yang tinggi protein, serat, dan lemak dapat mengurangi kecepatan gula dari buah untuk masuk ke usus kecil. Hal itu dapat menyebabkan sedikit kenaikan gula darah dibandingkan dengan makan buah begitu saja.

ANNISA FIRDAUSI

Baca juga: Mitos Waktu Terbaik Makan Buah, Cek Faktanya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

1 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

2 hari lalu

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

3 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

3 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

3 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

3 hari lalu

5 Teknik Pernapasan untuk Mempermudah Tidur pada Malam Hari

Berikut beberapa teknik pernapasan yang dapat Anda praktikkan untuk memeprmudah tidur pada malam hari

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

3 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

3 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

4 hari lalu

Teknik Kuno Menyimpan Apel agar Tahan Lama, dari Pasir sampai Serbuk Gergaji

Untuk mencegah apel cepat busuk perlu teknik penyimpanan yang tepat, sederhana, tapi efektif. Berikut cara menyimpan apel gaya lama tapi efektif.

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

4 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya