Mengenal Profesi Marshaller, Apa Tugas Utama di Perusahaan Penerbangan?

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 12 Maret 2022 09:17 WIB

Pesawat Boeing 737 MAX yang dilarang terbang terlihat diparkir di Bandara Internasional Grant County di Moses Lake, Washington, AS 17 November 2020. REUTERS/Lindsey Wasson

TEMPO.CO, Jakarta - Merujuk Kemenhub RI, marshaller merupakan profesi juru parkir pesawat udara berlisensi. Dengan sinyal visual, marshaller bertugas memandu pilot mamarkirkan pesawat saat mendarat di landasan paju.

Mengutip Finavia di situs finavia.fi, marshaller akan mengarahkan pesawat yang tidak menggunakan jetway ke landasan kanan pesawat, sekaligus mengontrol lalu lintas darat di bandara. Umumnya, pesawat maskapai asing, pesawat kargo, dan penerbangan bisnis sangat membutuhkan petunjuk arah.

Petunjuk arah ini biasa diberikan marshaller melalui kendaraan yang ia pakai, disertai isyarat tangan. Karena, di kursi depan kendaraan marshaller sudah tersedia berbagai macam peralatan untuk mengirim sinyal informasi pendaratan, dan instruksi kontrol lalu lintas udara.

Ketika pesawat tiba di taxiway, marshaller mengemudi di depan pesawat, dan mengarahkannya ke jalan pesawat. Sementara saat pesawat mendekati landasan pesawat, marshaller keluar dari kendaraan, dan mengarahkannya ke titik pemberhentian terakhir dengan isyarat tangan.

Selain mengarahkan parkir, marshaller turut bertanggung jawab atas kontrol lalu lintas di bandara. Juga harus bersedia memberi bantuan dalam situasi bermasalah, seperti kerusakan tangga masuk pesawat, mengambil tindakan saat terjadi kecelakaan, atau sekedar mengambil koran yang terbang di landasan pacu.

Kembali mengacu Kemenhub RI, profesi marshaller sebetulnya memiliki tiga fungsi utama yaitu menghindari kecelakaan penerbangan dengan memastikan apron telah steril sebelum pesawat datang, memastikan semua pesawat terparkir sempurna, dan menjaga kerapian dan ketertiban landasan pacu.

DELFI ANA HARAHAP

Baca: Mengenali Tugas Juru Parkir Pesawat di Bandara, Tak Sekadar pemberi Aba-aba

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

1 jam lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

3 jam lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

6 jam lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

16 jam lalu

Truk Tak Kuat Nanjak, Kontainer Terguling Timpa Mobil di Bekasi

Truk trailer bermuatan peti kemas Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi B 9789 BEH terguling di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

23 jam lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

1 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

1 hari lalu

Pihak Kampus Akui Pengemudi HR-V yang Tabrak Bis Kuning Mahasiswa Universitas indonesia

Kepala Biro Humas Universitas Indonesia membenarkan pengemudi Honda HR-V yang menabrak bis kuning atau Bikun merupakan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

1 hari lalu

Polisi Diduga Tabrak Pengendara Motor Hingga Tewas, Laporan Keluarga Korban Sempat Diabaikan Polres Bogor

Keluarga korban sempat mendapat perlakuan tidak enak dari pelaku yang seorang polisi berpangkat Bripda. Polres Bogor disebut telah olah TKP.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

1 hari lalu

Kecelakaan di Universitas Indonesia Honda HR-V vs Bikun, Satu Korban Patah Kaki

Kecelakaan terjadi di lingkungan Universitas Indonesia. Mobil Honda HR-V milik mahasiswa kampus itu menabrak bis kuning.

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

1 hari lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya