6 Masalah Kesehatan yang Menyebabkan Diplopia Penglihatan Ganda

Reporter

Tempo.co

Editor

Bram Setiawan

Senin, 28 Maret 2022 14:03 WIB

Ilustrasi mata. Pixabay.com

TEMPO.CO, Jakarta - Diplopia terjadi ketika seseorang melihat dua bayangan dari satu objek yang sama, seperti dikutip dari WebMD. Kondisi itu harus segera ditangani, karena beberapa penyebab diplopia memerlukan penanganan yang serius dan pemeriksaan secepatnya.

Diplopia bisa terjadi di satu maupun kedua mata sekaligus. Penglihatan ganda biasanya bersifat sementara, namun bisa pula menjadi masalah kesehatan yang serius.

Biasanya gejala diplopia paling sering penglihatan kabur. Kedua objek bisa terlihat berdampingan. Saat mengalami kondisi itu salah satu bayangan objek tampak lebih buram.

Penyebab diplopia

Mengutip Stanford Health Care, penglihatan ganda bisa dialami tak hanya karena satu penyebab saja.

  1. Kornea

Kornea lapisan bening yang menutupi bagian depan mata. Fungsi utamanya untuk memfokuskan cahaya yang masuk ke mata. Masalah kornea akan menganggu bagian permukaan. Kondisi itu yang memicu penglihatan ganda. Masalah kornea mata, yaitu astigmatisme, mata kering. Kondisi gangguan kornea mata juga tersebab infeksi seperti herpes zoster, dan bekas luka atau cedera.

  1. Lensa mata
Advertising
Advertising

Lensa mata dan kornea berfungsi memfokuskan cahaya yang masuk ke retina. Lensa berada di belakang pupil dan mampu berubah bentuk saat berfokus melihat objek. Masalah lensa mata yang paling umum memicu penglihatan ganda, yakni katarak.

  1. Otot mata

Enam otot di rongga mata mampu mengontrol gerakan ke semua sisi. Masalah ekstraokular –otot utama penggerak bola mata— menimbulkan adanya kelemahan. Beberapa masalah otot mata, salah satunya graves, tersebab tiroid. Kondisi itu mempengaruhi otot mata yang membuat penglihatan ganda vertikal, satu gambar muncul di atas objek asli.

Masalah lainnya, Strabismus atau mata tidak sejajar. Kondisi itu terjadi karena otot mata melemah atau lumpuh.

  1. Saraf

Beberapa saraf kranial menghubungkan otak ke otot untuk mengontrol gerakan mata. Kondisi yang menganggu saraf kranial ini menyebabkan penglihatan ganda. Penyakit yang mempengaruhi kerusakan saraf kranial di antaranya, diabetes, sindrom guillain-barre, myasthenia gravis, multiple sclerosis.

  1. Otak

Beberapa bagian otak memproses informasi visual yang dikirimkan dari mata melalui saraf. Jika bagian itu mengalami sakit atau cedera, maka akan memicu penglihatan ganda. Kondisi otak yang menyebabkan penglihatan ganda meliputi aneurisma, tumor, sakit kepala sebelah, tekanan akibat pendarahan, infeksi, trauma, dan stroke.

  1. Arteritis sel raksasa

Arteritis sel raksasa atau arteritis temporal terjadi ketika arteri di dekat pelipis mengalami peradangan. Kondisi itu menyebabkan berkurangnya aliran darah, yang mengakibatkan neuropati optik iskemik. Gejalanya antara lain penglihatan ganda, pusing, dan kelelahan.


RISMA DAMAYANTI

Baca: Pebalap Marc Marquez Kembali Mengalami Diplopia, Gangguan Penglihatan Ganda

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

16 jam lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

1 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

1 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

2 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

2 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

3 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

6 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

10 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

11 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

18 hari lalu

Jadi Makanan Khas Lebaran, Ketahui Kandungan Nutrisi dan Manfaat Hati Ayam dalam Sambal Goreng Kentang Ati

Hati ayam dalam sambal goreng kentang ati, makan khas ketika lebaran, ternyata memiliki manfaat kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya