Berjalan Kaki Bersama Anjing Bermanfaat Membahagiakan Perasaan

Reporter

Pramodana

Editor

Bram Setiawan

Minggu, 7 Agustus 2022 12:44 WIB

Ilustrasi berbagai jenis anjing. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Anjing tergolong hewan peliharaan yang menyenangkan. Memelihara anjing bermanfaat untuk kesehatan mental. Dampak positif itu bisa dirasakan ketika berjalan kaki bersama anjing.

Merujuk Harvard Health Publishing, memelihara anjing juga membantu manusia menghargai hidup. Saat berjalan kaki sambil menuntun anjing, pemiliknya bisa merasakan kebahagiaan yang sama dengan hewan peliharaan itu. Saat berjalan bersama anjing sambil meluangkan waktu sejenak untuk memusatkan perhatian terhadap sensasi tubuh. Tarik napas yang dalam lewat hidung sampai perut mengembang sepenuhnya. Embus napas perlahan-lahan lewat mulut.

Saat berjalan, anjing mendongakkan kepalanya, menggoyangkan ekorn, dan tetap waspada. Anjing akan mengendus aroma yang asing, mengejar hal baru, dan menyalak untuk mengenali.

Manfaat berjalan kaki bersama anjing

Direktur Pusat Penelitian untuk Interaksi Manusia-Hewan, Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Missouri, Rebecca A. Johnson menjelaskan, berjalan-jalan bersama anjing membantu dalam mengendalikan kolesterol. Laporan survei dari Australian National Heart Foundation pun menguraikan hal yang sama. Orang yang memiliki hewan peliharaan cenderung memiliki kadar kolesterol dan trigliserida lebih rendah.

Berjalan kaki bersama anjing meningkatkan kebugaran lebih baik. Laporan dalam publikasi Journal of Physical Activity and Health menjelaskan, pemilik anjing lebih sering melakukan aktivitas fisik.

Advertising
Advertising

Mengutip Positive Psychology, keberadaan anjing di sisi pemilik turut meningkatkan kepercayaan diri dan membantu dalam bersosialisasi. Penelitian menunjukkan, anjing peliharaan meningkatkan interaksi dengan keluarga, teman, dan tetangga. Keberanian untuk berhubungan dengan orang lain, menurut para peneliti, akan muncul saat ditemani hewan peliharaan yang senang menjelajah ke luar rumah dan menyapa orang.

Secara tidak langsung, hidup cenderung teratur sebab hal ini tak bisa dijalankan hanya sesekali. Anjing pun perlu mengonsumsi pakan yang bergizi secara teratur juga lancar buang air besar dan kecil. Itu sangat penting dalam rutinitas, karena kesehatan dan kebahagiaan anjing sangat penting.

Merujuk Help Guide, anjing tetap saja bukan terapis atau psikolog yang mampu menanganii kesehatan mental. Anjing hanya membantu manusia, karena hewan peliharaan pun memerlukan kasih sayang. Persahabatan yang dijalin manusia dan anjing telah berlangsung semenjak seribu tahun yang lalu.

Baca: Mengapa Memelihara Anjing Baik untuk Kesehatan Mental?

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

2 hari lalu

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

Psikolog menyarankan empat praktik untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kekuatan mental, baik di tempat kerja maupun di rumah.

Baca Selengkapnya

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

3 hari lalu

Perlunya Ibu Jaga Kesehatan Mental saat Mengasuh Anak, Simak Saran Psikolog

Para ibu perlu menjaga kesehatan mental agar tetap nyaman ketika beraktivitas dan tenang ketika mengasuh anak.

Baca Selengkapnya

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

4 hari lalu

Psikiater: Jangan Ukur Kebahagiaan Berdasar Standar Orang Lain

Faktor penghambat kebahagiaan kerap berasal dari tekanan dalam diri untuk mencapai sesuatu dari standar mengukur kebahagiaan orang lain.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

4 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

4 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

11 hari lalu

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

Sebuah studi penelitian 2022 terhadap anak perempuan 10-19 tahun menunjukkan bahwa istirahat di media sosial selama 3 hari secara signifikan berfaedah

Baca Selengkapnya

Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

11 hari lalu

Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

Kecemasan sosial pada anak bukan hanya sekadar berdampak menjadi pemalu, namun dapat menyebabkan anak merasa takut dan menghindari situasi sosial

Baca Selengkapnya

Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

11 hari lalu

Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

Gangguan mental pada ibu hamil perlu dikenali karena membuat perasaan tidak nyaman dan ada gangguan pada aktivitas sehari-hari.

Baca Selengkapnya

Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

16 hari lalu

Faktor yang Tentukan Kondisi Kesehatan Mental Seseorang

Psikolog mengatakan kondisi kesehatan mental seseorang ditentukan oleh berbagai faktor. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

16 hari lalu

Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.

Baca Selengkapnya