Keuntungan Olahraga di Gym, Bisa Konsultasi Hingga Tingkatkan Motivasi

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Jumat, 9 Desember 2022 20:59 WIB

Ilustrasi pusat kebugaran/ReFIT

TEMPO.CO, Jakarta - Animo masyarakat khususnya dalam olahraga dan pembentukan tubuh ideal, kian hari kian meningkat. "Orang-orang saat ini mulai meluangkan waktu demi kebugaran dan kesehatan dengan pergi ke gym," kata Founder & Chief Executive Officer ReFIT Indonesia, Irawan Amanko dalam keterangan pers yang diterima Tempo pada 7 Desember 2022.

Olahraga di pusat kebugaran memang menjadi salah satu pilihan masyarakat, terutama masyarakat urban. Maklum sebenarnya ada beberapa keuntungan berolahraga di gymnastic dibandingkan berolahraga di rumah. Pusat kebugaran menyediakan banyak alat fitness yang akan memudahkan setiap orang untuk berolahraga. "Tidak hanya punya banyak pilihan peralatan dan sarana olahraga, setiap orang bisa berkonsultasi dengan pelatih atau personal trainer profesional yang bisa membantu tujuan olahraga lebih cepat tercapai," kata Irawan.

Selain itu, seperti dilansir Hellosehat, manfaat lain yang bisa orang dapat ketika berolahraga di gym adalah tambahan motivasi. Melihat orang lain yang juga berolahraga di gym, bisa menambah semangat seseorang untuk berolahraga. Lalu Anda juga bisa lebih fokus dan konsentrasi dalam berolahraga. Lingkungan gym biasanya membuat membuat fokus dan konsentrasi Anda lebih mudah terbentuk, daripada melakukan olahraga di rumah.

Data ReFIT Indonesia, perusahaan multi-city gym operator dengan konsep affordable gym, menyatakan adanya peningkatan permintaan dan kebutuhan yang signifikan terhadap pusat kebugaran. Maklum saja, pasca-COVID 19 masyarakat menyadari pentingnya tetap sehat dan memiliki sistem kekebalan tubuh yang kuat. Jadi, bisa dikatakan COVID-19 telah menjadi momentum besar bagi bangkitnya tren bisnis kebugaran. "Memahami kebutuhan tersebut ReFIT Indonesia membuka cabang ke 13 akhir tahun ini, tepatnya di Jl. Raya Jemursari No.327, Sidosermo, Kec. Wonocolo, Kota SBY, Jawa Timur," kata Irawan.

ReFIT Indonesia, perusahaan multi-city gym operator/ReFIT

Advertising
Advertising

Irawan menambahkan cabang baru itu adalah upaya memenuhi kebutuhan dan antusiasme masyarakat terhadap aktivitas kebugaran. Selain itu, pihaknya akan memberikan sarana olahraga yang menggairahkan dan nyaman bagi seluruh masyarakat Indonesia khususnya warga Jemursari agar mereka bisa menjalani hidup sehat dengan konsisten.

ReFIT menghadirkan fasilitas gym komplit dengan harga terjangkau untuk semua orang, termasuk masyarakat yang baru ingin memulai rutinitas olahraga. "Anggota dapat menikmati berbagai fasilitas gym, peralatan latihan yang lengkap, suasana yang nyaman serta beragam kelas andalan yang tersedia seperti Zumba, Yoga, ReMIX, ReACTION, dan berbagai kelas lainnya. Lebih lagi, ReFIT juga menyediakan jasa Personal Trainer untuk rangkaian olahraga yang lebih optimal,” katanya.

Selain itu, kata Irawan, ReFIT juga menyediakan alat gym yang dapat mendukung komunitas kebugaran seperti komunitas functional fitness dan powerlifting yang saat ini sedang trend. Fasilitas ini guna memberi sarana & mempersatukan komunitas yang ada di Indonesia, sekaligus meningkatkan kepekaan masyarakat terhadap aktivitas olahraga yang merangsang seluruh otot tubuh dengan bersamaan.

Tak lupa Irawan mengimbau adalah masyarakat harus memperhatikan protokol kesehatan yang tersedia guna untuk keamanan dan keselamatan member ketika berolahraga di gym. Demi meningkatkan pelayanan dan keamanan bagi masyarakat yang mengunjungi ReFIT gym. ReFIT Indonesia telah melakukan program vaksinasi untuk seluruh karyawan. Ia juga menjanjikan, pihaknya telah menerapkan protokol kesehatan khusus agar member bisa berolahraga dengan aman tanpa khawatir terpapar Covid-19.

Irawan berharap, dengan hadirnya ReFIT gym di Jemursari, Surabaya, masyarakat semakin antusias dalam berolahraga dan bergaya hidup sehat. “Semoga kehadiran ReFIT dapat diterima dengan antusias oleh warga Jemursari dan semoga dengan adanya ReFIT Club, masyarakat Jemursari lebih FIT, sesuai dengan slogan ReFIT Indonesia #LiveFITLiveGood,” katanya.

Baca: Olahraga dan Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Diabetes

Berita terkait

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

12 jam lalu

Dunia Olahraga Berlari: Berikut 4 Tips Lari Cepat yang Aman

Berlari cepat atau sprint ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Namun ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar lari cepat aman

Baca Selengkapnya

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

1 hari lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

1 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

2 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

5 hari lalu

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

Masih seringkali terjadi kebingungan di banyak orang tentang apakah sebaiknya makan sebelum atau sesudah melakukan olahraga.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

6 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

7 hari lalu

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

7 hari lalu

Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

Konsep kardio berasal dari istilah "kardiovaskular" yang merujuk pada sistem jantung dan pembuluh darah dalam tubuh.

Baca Selengkapnya

6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

8 hari lalu

6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

Banyak orang yang rela mengikuti diet ketat, melakukan olahraga intens, bahkan menahan diri dari makanan favorit mereka demi meraih kebugaran tubuh.

Baca Selengkapnya

Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

20 hari lalu

Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)

Baca Selengkapnya