6 Risiko Sering Catok Rambut

Jumat, 14 April 2023 10:27 WIB

Ilustrasi wanita mencatok rambut. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Catok salah satu cara untuk membuat rambut lurus, mudah diatur atau ditata. Namun, cara itu rentan merusak rambut menyebabkan kusam dan rontok. Mengutip Stylecraze, catok rambut menyerap kelembapan dari rambut melalui proses uap. Jika menggunakan catok terlalu sering akan menghilangkan minyak alami rambut dan membuatnya sangat kering sampai rapuh.

Paparan panas dari alat catok rambut rentan menimbulkan efek samping. Produksi minyak alami berkurang menjaga kelembapan kulit kepala berakibat merusak pertumbuhan folikel rambut.

Risiko catok rambut

Advertising
Advertising

1. Rambut kering

Mencatok menyebabkan rambut kering karena melibatkan alat yang panas. Akibatnya, kelembapan rambut keluar menjadi uap panas. Apabila rutin catok rambut bisa menghilangkan kelembapan alami rambut. Kondisi itu itu terutama jika juga menggunakan zat kimia pelurus rambut.

2. Kusut

Kekeringan akibat mencatok mengakibatkan rambut semakin kusut. Mencatok bukan cara tepat untuk mengurangi kekusutan rambut.

3. Rambut rusak

Meluruskan rambut dengan catokan permanen dan nonpermanen sama-sama menyebabkan kerusakan. Sebab mencatok menyebabkan kekeringan berlebihan yang melemahkan struktur helai rambut. Kondisi tersebut mengakibatkan helai rambut rentan patah.

4. Bercabang

Mengutip Health, kekeringan dan helai yang patah mengakibatkan rambut bercabang. Kondisi ini membuat rambut kasar dan tidak enak dipandang. Rambut bercabang cukup sulit dihilangkan meski menggunakan produk perawatan rambut.

5. Kusam

Mencatok secara terus-menerus menghilangkan kilau alami rambut. Tersisa hanya rambut kusam dan tidak tampak segar.

6. Rontok

Penerapan panas secara teratur merusak folikel rambut dan melemahkan akarnya. Kondisi ini mengakibatkan kerontokan.

Pilihan Editor: Seberapa Sering Boleh Meluruskan Rambut tanpa Merusaknya?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Beda Kebotakan yang Biasa Terjadi pada Pria dan Wanita

1 hari lalu

Beda Kebotakan yang Biasa Terjadi pada Pria dan Wanita

Memahami penyebab rambut rontok adalah langkah awal untuk menghentikannya dan mencari perawatan yang pas untuk mencegah kebotakan.

Baca Selengkapnya

Tawarkan Solusi Rambut Rontok, Tim Maya ITB ke Final Internasional L'Oreal Brandstorm 2024

24 hari lalu

Tawarkan Solusi Rambut Rontok, Tim Maya ITB ke Final Internasional L'Oreal Brandstorm 2024

Tahun ini adalah keikutsertaan kedua kalinya Tim Maya ITB dalam ajang kompetisi L'Oral.

Baca Selengkapnya

Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

25 hari lalu

Tanda Sudah Waktunya Potong Rambut, Termasuk Migrain

Ada tanda-tanda umum sudah waktunya Anda potong rambut, bukan hanya karena sudha terlalu panjang. Berikut di antaranya

Baca Selengkapnya

Pahami Dulu soal Rambut dan Kebutuhannya sebelum Putuskan Sering Keramas

26 hari lalu

Pahami Dulu soal Rambut dan Kebutuhannya sebelum Putuskan Sering Keramas

Sebelum memutuskan untuk keramas, ketahui dulu apakah rambut memang sudah perlu dicuci? Pahami juga jenis sampo apa yang lebih cocok.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

32 hari lalu

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

Seorang wanita muda mengalami cedera ginjal setelah melakukan pelurusan rambut di salon. Penyebabnya kandungan zat berbahaya pada produk.

Baca Selengkapnya

Rambut Jang Wonyoung IVE Dilelang Senilai Rp 217 Juta

27 Februari 2024

Rambut Jang Wonyoung IVE Dilelang Senilai Rp 217 Juta

Seseorang menjual rambut Jang Wonyoung IVE dalam situs lelang Cina

Baca Selengkapnya

Penyebab Kutu Rambut Mudah Menyebar pada Anak-anak

26 Februari 2024

Penyebab Kutu Rambut Mudah Menyebar pada Anak-anak

Masalah kutu rambut tampaknya banyak menyerang anak-anak. Padahal, orang dewasa juga bisa mengalaminya. Lalu kenapa lebih mudah menyebar pada anak?

Baca Selengkapnya

16 Rekomendasi Rambut Pendek Pria Terbaru 2024

5 Februari 2024

16 Rekomendasi Rambut Pendek Pria Terbaru 2024

16 Rekomendasi rambut pendek pria terbaru yang bisa dicoba. Gaya baru di tahun baru 2024.

Baca Selengkapnya

Jangan Biarkan SIkat Rambut Jadi Sarang Bakteri, Bersihkan dengan Cara Berikut

30 Januari 2024

Jangan Biarkan SIkat Rambut Jadi Sarang Bakteri, Bersihkan dengan Cara Berikut

Sikat rambut yang dipakai berkali-kali setiap hari bisa menjadi sarang bakteri, jamur, ketombe, dan minyak sehingga harus rutin dicuci.

Baca Selengkapnya

Rajin Keramas tapi Berketombe, Pakar Ungkap Sebabnya

21 Januari 2024

Rajin Keramas tapi Berketombe, Pakar Ungkap Sebabnya

Ketombe merupakan masalah kulit yang disebut dermatitis seboroik akibat bakteri. Berikut penjelasan tentang ketombe dan kaitan dengan keramas.

Baca Selengkapnya