7 Tips Menata Kamar Tidur Supaya Terlihat Rapi

Reporter

Tempo.co

Kamis, 25 Mei 2023 11:05 WIB

Ilustrasi kamar tidur. Pixabay.com/StuBaileyPhoto

TEMPO.CO, Jakarta - Kamar tidur yang rapi memiliki kunci di dalam kerajinan pemilik untuk membersihkannya. Ruangan sempit maupun luas, menerapkan desain yang minimalis sangat disarankan untuk ilusi kamar yang megah, cantik, dan rapi. Dengan demikian, semangat Anda tetap terjaga meskipun baru pulang dari kantor dan aktivitas yang melelahkan lainnya. Lakukan tata cara merapikan kamar tidur berikut ini:

1. Rapikan Tempat Tidur Setiap Pagi

Mengawali aktivitas Anda di pagi hari langsung dengan merapikan tempat tidur atau melakukannya setelah ibadah subuh dapat menyegarkan pikiran lebih efektif. Lakukan ini setiap hari dan belajarlah untuk konsisten demi kesehatan mental maupun fisik. Anda dapat memakai berbagai peralatan khusu kamar seperti sapu lidi untuk membersihkan debu kasur, lap kain untuk meja dan kaca, dan merapikan kamar mandi dalam. Agar menghemat waktu, Anda dapat membersihkan kamar mandi sembari mandi. Jangan lupa agar sering ganti sarung bantal, sprei, dan semprotkan wewangian agar ruangan terasa segar.

2. Memaksimalkan Fungsi Bagian Bawah Tempat Tidur

Bagi banyak orang, menaruh barang dapat di mana saja tanpa terkecuali di kolong tempat tidur. Namun, menaruh di sini berarti Anda harus konsisten membersihkan debu setiap hari dan memastikan barang Anda baik-baik saja tanpa dimakan serangga meskipun telah menyimpannya di kotak yang tertutup rapat. Jika Anda memiliki interior kasur berlaci, maka hal itu lebih baik. Selain kolong bawah tempat tidur, manfaatkan lemari berdesain Jepang atau lemari built-in. Jenis lemari tersebut sangat cocok bagi rumah sempit karena peletakannya sejajar dengan dinding. Untuk barang printilan, simpanlah menggunakan box organizer, kantung, dan lainnya yang disatukan dalam storage tambahan.

3. Terapkan Konsep Ruangan Minimalis

Konsep ruangan minimalis berarti bagaimana cara Anda merapikan ruangan dengan kreatif. Berbagai furniture essential (barang-barang inti) seperti tanaman hias indoor, meja, dan kursi kamar dapat Anda gunakan sebagai kebutuhan. Namun, selain itu perlu Anda eksekusi untuk dikeluarkan dari ruangan kamar agar ruangan terlihat luas dan enak dipandang. Mengurangi dekorasi dinding pun dapat menjadi alternatif konsep ruangan minimalis.

4. Menambahkan Cermin

Untuk memberi efek kamar yang tertata rapi selanjutnya dengan memanfaatkan cermin panjang di dinding maupun cermin berdiri (standing mirror). Cermin akan memberi efek ilusi sehingga kamar terlihat luas dan cantik. Pencahayaan alami kamar Anda juga dapat memanfaatkan cermin yang dipasang berseberangan dengan arah jendela.

5. Merapikan Lemari Pakaian

Advertising
Advertising

Decluttering biasa diartikan sebagai kegiatan untuk merapikan sekaligus membuang apa-apa yang tidak diperlukan. Mengubah tatanan kamar tidur juga dapat menerapkan cara ini terutama pada bagian lemari pakaian. Isilah lemari Anda hanya untuk pakaian yang dibutuhkan. Baju-baju lama sedari Anda kecil hingga 2 atau 3 tahun lalu lebih baik dibuang. Jika masih layak pakai, maka dapat didonasikan melalui komunitas maupun relawan bencana. Poin penting untuk mengurangi pakaian adalah menahan diri dari pemborosan belanja sepatu, baju, kerudung, dan tas.

6. Gunakan Tempat Tidur Bertingkat

Tempat tidur bertingkat mungkin dibayangkan seperti di asrama. Namun, konsep tempat tidur bertingkat desain modern dapat menjadi pilihan untuk meminimalisir penggunaan ruangan. Caranya, gunakan area atas sebagai tempat tidur Anda dengan membatasinya menggunakan benda yang aman dan kuat sehingga tidak perlu khawatir jatuh. Untuk bagian bawah, jadikanlah sofa untuk bersantai. Bubuhkan set meja kerja dengan dekorasi yang minimalis.

7. Pegboard untuk Variasi Solusi Penyimpanan

Alternatif kamar tidur terlihat rapi rekomendasi Tempo adalah menggunakan papan kayu dinding dengan banyak lubang (pegboard). Menggunakan ini dinilai lebih menghemat ruang dan mempercantiknya. Gantung atau letakkan barang-barang esensial seperti buku atau headphone di sini. Anda pun dapat mengaturnya berdasarkan tone warna barang. Tidak perlu khawatir karena pegboard biasanya berbahan multipleks (plywood) sehingga memiliki ketahanan yang tinggi.

Pilihan editor: Lebih Untung Tinggal di Apartemen atau Rumah?

ALFI MUNA SYARIFAH

Berita terkait

Gejala Alergi Tungau Debu yang Disalahartikan sebagai Flu

30 Januari 2024

Gejala Alergi Tungau Debu yang Disalahartikan sebagai Flu

Tak sedikit orang yang menyalahartikan alergi tungau debu sebagai flu karena gejalanya yang mirip, selain menyebabkan masalah di kulit.

Baca Selengkapnya

Ketahui Penyebab Jam Tidur Berantakan dan 5 Tips Cara Mengatasinya

26 November 2023

Ketahui Penyebab Jam Tidur Berantakan dan 5 Tips Cara Mengatasinya

Jika Anda sedang terjebak pada jam tidur yang tidak sesuai, sulit bangun di pagi hari, maupun begadang lebih lama, perlu langkah cepat mengatasinya.

Baca Selengkapnya

Musim Hujan, Hindari Ruangan Berikut untuk Keringkan Pakaian

10 November 2023

Musim Hujan, Hindari Ruangan Berikut untuk Keringkan Pakaian

Banyak orang pun berusaha mengeringkan pakaian di dalam rumah saat musim hujan tapi jangan di ruangan berikut.

Baca Selengkapnya

Susah Tidur Malam Ini? Mungkin Anda Perlu Lakukan Hal Berikut

3 Oktober 2023

Susah Tidur Malam Ini? Mungkin Anda Perlu Lakukan Hal Berikut

Pakar mengatakan ada langkah-langkah spesifik yang bisa diambil untuk memastikan waktu istirahat lebih berkualitas dan tidur lebih nyenyak.

Baca Selengkapnya

6 Pengobatan Insomnia Kronis

20 Mei 2023

6 Pengobatan Insomnia Kronis

Insomnia kronis dapat menimbulkan dampak bahaya bagi kesehatan fisik dan jiwa sehingga penting untuk mendapatkan pengobatan dari dokter.

Baca Selengkapnya

Inilah 3 Alasan Posisi Cermin Dilarang Menghadap ke Tempat Tidur

12 Februari 2023

Inilah 3 Alasan Posisi Cermin Dilarang Menghadap ke Tempat Tidur

Memposisikan cermin yang menghadap ke tempat tidur diyakini bisa mendatangkan energi negatif sehingga mengganggu kualitas tidur di malam hari.

Baca Selengkapnya

5 Tips Feng Shui Menata Posisi Ranjang Kamar Tidur Agar Datangkan Energi Positif

8 Februari 2023

5 Tips Feng Shui Menata Posisi Ranjang Kamar Tidur Agar Datangkan Energi Positif

Menata posisi ranjang di kamar tidur ternyata tidak boleh sembarangan. Menurut Feng Shui, ada beberapa posisi ranjang atau tempat tidur yang diyakini bisa mendatangkan energi positif.

Baca Selengkapnya

Cocok Buat Referensi, Ini 5 Desain Kamar Tidur Terpopuler 2023

7 Februari 2023

Cocok Buat Referensi, Ini 5 Desain Kamar Tidur Terpopuler 2023

Setidaknya ada lima ide desain kamar tidur yang kini tengah menjadi tren 2023. Desain kamar tidur ini cocok buat referensi Anda yang ingin menata ulang kamar tidur di rumah supaya nyaman dan tenang.

Baca Selengkapnya

Markas Twitter Bakal Diperiksa karena Elon Musk Bikin Kamar Tidur

8 Desember 2022

Markas Twitter Bakal Diperiksa karena Elon Musk Bikin Kamar Tidur

Elon Musk membangun kamar tidur di markas besar Twitter yang menuai kritik dari pemerintah kota setempat.

Baca Selengkapnya

5 Kebiasaan Baik untuk Meningkatkan Kualitas Tidur pada Malam Hari

7 Oktober 2022

5 Kebiasaan Baik untuk Meningkatkan Kualitas Tidur pada Malam Hari

Kebiasaan sehari-hari memiliki beberapa efek samping yang buruk pada kualitas tidur

Baca Selengkapnya