20 Ide Kado untuk Guru Laki-Laki yang Bagus dan Bermanfaat

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Kamis, 4 Juli 2024 17:22 WIB

Ide kado untuk guru laki-laki. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Memberi kado untuk guru merupakan cara yang tepat untuk menunjukkan rasa terima kasih karena telah membimbing dan mendidik siswa tanpa pamrih. Tapi terkadang, memilih kado bisa sangat membingungkan, terutama jika kado tersebut ditujukan untuk guru laki-laki.

Mencari kado untuk guru laki-laki bisa dikatakan gampang-gampang susah. Tapi agar berkesan, kado yang diberikan haruslah yang bermanfaat atau bisa digunakan sehari-hari. Tak perlu bingung, berikut 20 ide kado untuk guru laki-laki yang bisa dijadikan referensi.

Ide Kado untuk Guru Laki-laki

1. Kemeja

Kado untuk guru laki-laki yang biasa dibeli adalah kemeja. Selain berkesan, Kado kemeja sangat bermanfaat untuk dipakai sehari-hari.

Belilah kemeja yang nyaman dipakai dengan bahan yang berkualitas baik, seperti katun. Selain itu pilih warna-warna yang netral seperti putih, biru tua, abu-abu, atau hitam.

2. Alat Tulis

Alat tulis seperti pulpen, pensil mekanik, atau set alat tulis selalu menjadi pilihan yang tepat untuk guru. Pilihlah alat tulis dengan kualitas yang baik dan desain yang menarik.

3. Jam Tangan

Advertising
Advertising

Kado untuk guru laki-laki yang bermanfaat selanjutnya adalah jam tangan. Tidak hanya fungsional, jam tangan juga sangat stylish. Pilihlah jam tangan dengan desain yang klasik dan timeless.

4. Tumbler atau Mug Kustom

Tumbler atau mug kustom dengan desain yang unik dan menarik bisa menjadi hadiah yang berkesan bagi guru. Anda bisa menambahkan nama atau pesan khusus pada tumbler atau mug tersebut.

5. Parfum

Parfum bisa menjadi hadiah yang personal dan berkesan bagi guru, terutama guru laki-laki. Pilihlah parfum dengan aroma yang segar dan maskulin.

6. Tas Kerja

Tas kerja juga bisa menjadi pilihan yang tepat. Pilih tas dengan banyak kompartemen untuk menyimpan laptop, buku, dan alat tulis. Pastikan tas tersebut memiliki bahan yang kuat dan tahan lama.

7. Voucher Belanja

Ide kado untuk guru laki-laki yang sangat bermanfaat dan pasti dipakai adalah voucher belanja. Anda bisa memberikan voucher belanja supermarket sebagai hadiah yang praktis, sehingga guru bisa menggunakannya untuk membeli barang yang diinginkan.

8. Perlengkapan Hobi

Jika Anda tahu hobi guru laki-laki, tak ada salahnya untuk memberikannya perlengkapan hobi seperti alat musik, alat pancing, atau alat fotografi. Hadiah seperti ini tentunya sangat berkesan dan bisa bermanfaat.

9. Alat Elektronik

Alat elektronik bisa menjadi hadiah yang bermanfaat bagi guru. Tak perlu yang mahal, Anda bisa memberinya alat elektronik yang harganya terjangkau seperti power bank, flashdisk, atau speaker bluetooth.

10. Paket Wisata

Jika Anda ingin memberi kado untuk guru yang anti mainstream, cobalah memberinya paket wisata. Kado ini bisa menjadi hadiah yang istimewa bagi guru untuk berlibur dan melepas penat.

11. Hadiah Buatan Tangan

Hadiah buatan tangan seperti kartu ucapan, lukisan, atau rajutan bisa menjadi hadiah yang personal dan berkesan bagi guru.

12. Makanan dan Minuman

Selain barang, Anda bisa memberi kado berupa makanan dan minuman. Tapi pastikan makanan dan minuman yang dipilih jangan yang mudah basi dan memiliki kemasan menarik.

Beberapa ide makanan dan minuman yang bisa diberikan diantaranya paket kue kering, parsel buah, paket sembako, atau paket makanan ringan.

13. Buku

Buku adalah kado yang selalu bermanfaat. Pilih buku inspiratif atau buku yang relevan dengan bidang yang diajarkannya. Buku tentang pengembangan diri atau biografi tokoh terkenal juga bisa menjadi pilihan yang baik.

14. Notebook

Notebook dengan desain elegan bisa digunakan untuk mencatat ide-ide atau tugas harian. Pilih notebook dengan kertas berkualitas tinggi dan sampul yang tahan lama.

15. Voucher Makan Malam

Voucher makan malam di restoran favorit guru bisa menjadi cara yang baik untuk menunjukkan apresiasi. Hadiah ini memberi guru kesempatan untuk menikmati waktu santai dan makanan lezat.

16. Sepatu atau Sandal

Ide kado untuk gurunya laki-laki selanjutnya adalah sepatu atau sandal. Pilih sepatu yang nyaman dan berkualitas tinggi. Pastikan juga ukuran sepatu sesuai dengan ukuran kaki guru.

17. Perangkat Teknologi

Perangkat teknologi seperti tablet atau HP bisa menjadi kado yang sangat berkesan sekaligus menjadi alat bantu mengajar yang sangat berguna. Pilih perangkat dengan fitur yang mendukung kebutuhan mengajar dan belajar.

18. Set Perlengkapan Olahraga

Jika guru Anda suka berolahraga, perlengkapan olahraga seperti bola, raket, atau matras yoga bisa menjadi kado yang tepat. Ini menunjukkan perhatian Anda terhadap hobi dan kesehatan mereka.

19. Tanaman Hias

Tanaman hias kecil dapat mempercantik meja atau ruang kerja guru dan memberikan suasana yang lebih segar. Pilih tanaman yang mudah dirawat seperti sukulen atau kaktus.

20. Kotak Makan

Kotak makan yang tahan lama dan memiliki desain menarik bisa menjadi hadiah praktis bagi guru yang sering membawa bekal ke sekolah. Pilih kotak makan yang memiliki sekat untuk memisahkan makanan.

RIZKI DEWI AYU

Pilihan Editor: 15 Inspirasi Kado Tahun Baru untuk Istri yang Spesial

Berita terkait

Polisi Thailand Tangkap Sopir Bus Sekolah yang Tewaskan 23 Siswa dan Guru

3 hari lalu

Polisi Thailand Tangkap Sopir Bus Sekolah yang Tewaskan 23 Siswa dan Guru

Polisi Thailand telah menangkap sopir bus sekolah pembawa siswa dan guru muda yang terbakar dan menewaskan 23 orang di pinggiran kota Bangkok.

Baca Selengkapnya

25 Orang Tewas, Mayoritas Anak-anak, dalam Kebakaran Bus Sekolah di Thailand

4 hari lalu

25 Orang Tewas, Mayoritas Anak-anak, dalam Kebakaran Bus Sekolah di Thailand

Sekitar 25 orang dikhawatirkan tewas ketika sebuah bus sekolah terbakar di pinggiran ibu kota Thailand, Bangkok

Baca Selengkapnya

50 Ucapan Terima Kasih untuk Guru yang Bermakna dan Penuh Haru

8 hari lalu

50 Ucapan Terima Kasih untuk Guru yang Bermakna dan Penuh Haru

Sebagai ungkapan terima kasih pada guru, Anda bisa memberikan ide ucapan terima kasih untuk guru yang menyentuh berikut ini.

Baca Selengkapnya

Kasus Video Asusila Guru-Murid di Gorontalo, Polisi: Korban dan Tersangka Menjalin Asmara

9 hari lalu

Kasus Video Asusila Guru-Murid di Gorontalo, Polisi: Korban dan Tersangka Menjalin Asmara

Polres Gorontalo telah menerima laporan dugaan kekerasan seksual anak terkait dengan video asusila guru-murid yang viral di media sosial

Baca Selengkapnya

Indonesia dan Australia Luncurkan Program Kerja Sama Pendidikan Guru

10 hari lalu

Indonesia dan Australia Luncurkan Program Kerja Sama Pendidikan Guru

Inisiatif bersama ini diharapkan bisa meningkatkan kualitas guru di Indonesia. Pendidikan adalah bagian penting dari kemitraan Australia-Indonesia

Baca Selengkapnya

Iswaran Jadi Menteri Pertama di Singapura yang Didakwa Korupsi

11 hari lalu

Iswaran Jadi Menteri Pertama di Singapura yang Didakwa Korupsi

Mantan menteri transportasi Singapura S.Iswaran menyatakan bersalah karena telah menerima berbagai macam hadiah selama dia menjabat sebagai menteri

Baca Selengkapnya

Cara Login Info GTK 2024, Guru Wajib Tahu

13 hari lalu

Cara Login Info GTK 2024, Guru Wajib Tahu

Ketahui cara login Info GTK dengan benar untuk para guru. Hal ini akan sangat membantu dalam memantau segala pembaruan.

Baca Selengkapnya

Kemendikbudristek Harap Program Merdeka Belajar Dilanjutkan di Pemerintahan Prabowo

16 hari lalu

Kemendikbudristek Harap Program Merdeka Belajar Dilanjutkan di Pemerintahan Prabowo

Permintaan melanjuti program Merdeka Belajar ini juga sempat diutarakan oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim.

Baca Selengkapnya

Dirjen GTK Kemendikbud: Lulusan SMA di Papua Bisa Jadi Guru SD

16 hari lalu

Dirjen GTK Kemendikbud: Lulusan SMA di Papua Bisa Jadi Guru SD

Kebutuhan jumlah guru di Provinsi Papua masih belum seimbang.

Baca Selengkapnya

Tambahan Anggaran Rp 10,4 T di Kementerian Pendidikan untuk Kesejahteraan Guru-Dosen

22 hari lalu

Tambahan Anggaran Rp 10,4 T di Kementerian Pendidikan untuk Kesejahteraan Guru-Dosen

Nadiem Anwar Makarim mengatakan tambahan anggaran Rp 10 triliun di Kementerian Pendidikan akan difokuskan pada peningkatan kesejahteraan guru-dosen.

Baca Selengkapnya