Streams of Hope Ajak Anak Muda Lebih Peka Terhadap Masalah Sekitar

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Senin, 7 Oktober 2024 22:50 WIB

Organisasi anak muda Streams of Hope mengedukasi masyarakat soal penggunaan alat penyaringan air/Streams of Hope

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua organisasi anak muda Streams of Hope, Kathryne Sentosa, mengajak anak muda untuk lebih peka terhadap masalah sekitar. "Berdampak untuk sekeliling bukan sesuatu yang susah, kita bisa melakukan dengan hal kecil," kata Kathryne kepada Tempo pada 7 Oktober 2024.

Gadis yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Atas itu bercerita ia pun sempat mendapatkan informasi bahwa masih ada masyarakat Indonesia yang mengkonsumsi air mentah. Salah satu alasannya karena harga galon air minum yang terlalu mahal. Maklum pengiriman galon air minum dilakukan dari jarak yang jauh terjadi karena beberapa lokasi di Indonesia mengalami kekeringan. "Bahkan masih ada masyarakat Indonesia yang mengkonsumsi air dari tadahan air hujan, tanpa dimasak lagi," kata Kathryne.

Menurutnya, beberapa masyarakat Indonesia masih ada yang menganggap bahwa setiap air bening bisa langsung dikonsumsi. "Padahal bening saja kan belum tentu sehat untuk dikonsumsi," katanya.

Kathryne dan kawan-kawannya pun membuat inisiatif untuk mengajarkan tentang proses penyaringan air kepada masyarakat. Siswa kelas 3 SMA dari Surabaya Intercultural School ini mengatakan sudah menggaet masyarakat daerah Lamongan, Jawa Timur dan juga kawasan Mauk, Tangerang tentang pentingnya mengkonsumsi air bersih.

Selain itu, bekerja sama dengan Habitat for Humanity Indonesia, ia juga berhasil menyediakan alat penyaring air untuk empat desa di Mauk Tangerang: Desa Mauk Barat, Desa Tanjung Anom, Desa Marga Mulya, dan Desa Kedung Dalem. Sebanyak 20 alat penyaringan air didistribusikan ke sekolah-sekolah dan fasilitas umum di wilayah tersebut untuk mendukung akses air bersih bagi komunitas. "Ada pula workshop edukatif yang mengajarkan cara kerja filter serta manfaat air bersih bagi kesehatan," katanya.

Advertising
Advertising

Kathryne dan timnya percaya bahwa akses terhadap air bersih adalah hak dasar setiap individu. "Melalui workshop ini, kami ingin memberdayakan masyarakat dengan pengetahuan untuk merawat filter air serta menjaga kesehatan mereka dalam jangka panjang,” kata Kathryne Sentosa.

Kathryne berharap alat penyaringan air minum ini bisa digunakan untuk masyarakat desa secara umum. Hal itu pun bisa mempermudah mereka langsung mengkonsumsi air setelah disaring, tanpa perlu dimasak lagi. Akibatnya, mereka membantu mereka mengurangi pengeluaran membeli air galon, sekaligus dapat menjaga kesehatan mereka dalam waktu yang lebih lama. "Sudah boleh dikonsumsi setelah menggunakan alat penyaringan air itu," katanya.

"Program ini diharapkan mampu mengurangi risiko penyakit akibat air terkontaminasi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di desa-desa tersebut," katanya.

Pilihan editor: Promosi Gaya Hidup Sehat, Playground Dewasa Gelar Skorz Lympic

Berita terkait

YKMI Serukan Boikot Produk untuk Keadilan dan Kebebasan Palestina

1 hari lalu

YKMI Serukan Boikot Produk untuk Keadilan dan Kebebasan Palestina

YKMI menyerukan aksi boikot produk global dalam rangka memperingati setahun genosida di Palestina untuk menghentikan dukungan finansial yang berkontribusi pada kejahatan kemanusiaan.

Baca Selengkapnya

Semarakkan Bulan Inklusi Keuangan, Anak Muda Diajak Ciptakan Inovasi Sosial

2 hari lalu

Semarakkan Bulan Inklusi Keuangan, Anak Muda Diajak Ciptakan Inovasi Sosial

Dua ribu siswa SMP menyemarakkan Bulan Inklusi Keuangan 2024 dalam kegiatan JA SparktheDream Social Challenge.

Baca Selengkapnya

Telkomsel dan Academy of Pop, Dorong Talenta Muda Kreatif Indonesia Berkarya di Industri Hiburan Internasional

4 hari lalu

Telkomsel dan Academy of Pop, Dorong Talenta Muda Kreatif Indonesia Berkarya di Industri Hiburan Internasional

Academy of Pop merupakan ajang pencarian bakat yang mengedepankan inovasi dan kreativitas dalam menemukan dan mengembangkan talenta terbaik dari seluruh dunia.

Baca Selengkapnya

FAO, KSP, dan Kemenko Perekonomian Luncurkan Program untuk Merevitalisasi Pertanian Indonesia

5 hari lalu

FAO, KSP, dan Kemenko Perekonomian Luncurkan Program untuk Merevitalisasi Pertanian Indonesia

Inisiatif ini untuk mengatasi salah satu tantangan terbesar Indonesia memastikan keberlanjutan sektor pertanian di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Promosi Gaya Hidup Sehat, Playground Dewasa Gelar Skorz Lympic

7 hari lalu

Promosi Gaya Hidup Sehat, Playground Dewasa Gelar Skorz Lympic

Arena permainan dengan konsep hiburan olahraga, Skorz, menyelenggarakan Skorz Lympic. Kegiatan ini diikuti 100 peserta.

Baca Selengkapnya

Climate Innovation Week, Ajak Anak Muda Ikut Lestarikan Lingkungan

14 hari lalu

Climate Innovation Week, Ajak Anak Muda Ikut Lestarikan Lingkungan

Anak muda diminta melihat peluang untuk memunculkan inovasi dan solusi permasalahan iklim di tengah masyarakat

Baca Selengkapnya

Pakar Ingatkan Bahaya BPA pada Kesuburan Pria

24 hari lalu

Pakar Ingatkan Bahaya BPA pada Kesuburan Pria

Dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, I Made Oka Negara paparkan bahaya kandungan Bisfenol A (BPA) pada galon guna ulang yang sering kali didistribusikan menggunakan truk-truk terbuka sehingga memicu pelepasa senyawa BPA.

Baca Selengkapnya

Anak Muda di Timor Leste Tanggapi Seruan Paus Fransiskus soal Kekerasan Seksual: Mari Sadar dan Lawan

27 hari lalu

Anak Muda di Timor Leste Tanggapi Seruan Paus Fransiskus soal Kekerasan Seksual: Mari Sadar dan Lawan

Paus Fransiskus mengatakan anak-anak dan remaja adalah investasi negara yang berharga untuk dilindungi.

Baca Selengkapnya

Debit Air PDAM Tirta Lawu Karanganyar Turun akibat Kemarau Panjang

29 hari lalu

Debit Air PDAM Tirta Lawu Karanganyar Turun akibat Kemarau Panjang

Debit air yang dipasok kepada pelanggan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Lawu Karanganyar, Jawa Tengah, menurun akibat terdampak musim kemarau

Baca Selengkapnya

Dialog Paus Fransiskus dengan Anak Muda soal Kerukunan Hidup Beragama

32 hari lalu

Dialog Paus Fransiskus dengan Anak Muda soal Kerukunan Hidup Beragama

Acara audiensi itu memperlihatkan interaksi antara Paus Fransiskus dengan anak-anak dan pemuda.

Baca Selengkapnya