Ada Songket di Koleksi Terbaru Biyan

Reporter

Jumat, 7 Juni 2013 14:55 WIB

Sejumlah model membawakan rancangan Biyan Wanaatmadja disaksikan para pengunjung gelaran peragaan busana "Postcard" di Hotel Mulia Senayan, Jakarta (5/6). Tempo/Dian Triyuli Handoko

TEMPO.CO, Jakarta -Dalam peragaan bertajuk Women's Collection Spring Summer 2014, Biyan Wanaatmadja menggunakan beberapa motif yang terinspirasi dari budaya lokal.

Kali ini, perancang kelahiran Surabaya, Jawa Timur, 20 Oktober 1954 itu memakai kain lokal bermotif anyaman, batik, songket dan tikar. Acara peragaan busana yang berlangsung di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu, 3 Juni 2013, malam ini menghadirkan motif dan ornamen yang dipadu harmonis pada setiap busana.

Juntaian lembut bahan organza, sentuhan sutera ringan, aksen taffeta kerut, kain tulle yang ringan ber-volume. Belum lagi, permainan bahan gabardine pada celana dan blazer. Yang tak kalah cantik adalah aksen pita pada jaket dan juntaian busana yang tampak apik berpadu.
<!--more-->
Biyan juga bermain dengan detail sulaman dan manik-manik yang manis. Beberapa karyanya nampak dilapisi sulaman berwarna emas dan metalik yang memberikan kesan glamor. Beberapa koleksi lainnya dihiasi kepingan mosaik bebatuan dan permainan aneka manik bermotif bunga dan burung-burung kecil.

Untuk jenis busana, Biyan menampilkan beberapa item mantel dan jaket yang terinspirasi dari busana ala keraton, blus dengan lengan ala kimono, gaun transparan bersulam renda dan gaun mengembang.

Pada beberapa item rok, Biyan bermain dengan banyak siluet namun kental dengan nuansa khas indonesia yakni motif sarung serta rok berlipat dengan bahan tulle. Meski karya ini merupakan koleksi bagi perempuan, tapi Biyan juga menghadirkan sisi maskulin, misalnya nampak pada jenis jaket dan celana pendek. Tak lupa, kebaya berbagai siluet dan aksen volume pun banyak ditampilkan.
<!--more-->
Dalam karya emasnya ini, Biyan ingin menampilkan busana dengan kesan muda yang elegan, kasual modern dan permainan harmonis pada warna, proporsi serta volume. Perpaduan maskulinitas dan feminitas juga ingin ditampilkan dengan permainan volume mengembang pada jaket ataupun perpaduan aksen transparan dan solid pada bahan.

Malam itu Biyan mennyajikan sebanyak 150 koleksi. Dengan make up minimalis dan tatanan rambut digelung ke belakang, para model nampak selaras mengenakan busana-busana yang mayoritas kaya detail dan glamor.

Diantara para model yang berjalan di panggung runaway malam itu, nampak beberapa artis seperti Laura Basuki, Kimberly Ryder dan Fahrani.

Setelah semua karya dipertunjukkan, Biyan muncul didampingi Nadya Hutagalung yang malam itu didaulat menjadi pembawa acara. Biyan tersenyum semringah sambil membungkuk tanda hormat dan ucapan terima kasih kepada para tamu dan pengunjung.

NURUL MAHMUDAH

Topik terhangat:
Penembakan Tito Kei
| Tarif Baru KRL | Kisruh KJS | PKS Membangkang | Fathanah

Berita lainnya:
Pramugari Sriwijaya Air Dipukul Pejabat Daerah
Ada Makhluk Lain Saat Syuting Film Nyai Roro Kidul

4 Indikasi Priyo Terlibat Proyek Kementerian Agama

Berita terkait

Penyebab Senyum Anda Tak Lagi Menawan Seiring Usia

5 menit lalu

Penyebab Senyum Anda Tak Lagi Menawan Seiring Usia

Usia bertambah dan masalah di mulut pun semakin banyak, membuat senyum tak lagi menarik. Berikut penyebab senyum kehilangan pesonanya seiring usia.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Paripurnakan Branding X.com, Sebagian Pengguna Pilih Tetap Sebut Twitter

6 menit lalu

Elon Musk Paripurnakan Branding X.com, Sebagian Pengguna Pilih Tetap Sebut Twitter

Langkah final dilakukan Elon Musk dengan mengarahkan semua pengguna Twitter.com ke domain baru, X.com, per Jumat lalu, 17 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Polri, Imparsial Kritik Poin Perpanjangan Usia Pensiun Polisi

7 menit lalu

Revisi UU Polri, Imparsial Kritik Poin Perpanjangan Usia Pensiun Polisi

Peneliti Imparsial mengkritik wacana revisi UU Polri terkait usia pensiun.

Baca Selengkapnya

Video Call dengan Sandara Park, Nagita Slavina Diminta Boyong 2NE1 ke Andara

8 menit lalu

Video Call dengan Sandara Park, Nagita Slavina Diminta Boyong 2NE1 ke Andara

Nagita Slavina mengaku telah mengidolakan 2NE1 sejak kuliah. Dia sangat antusias ketika berbicara dengan Sandara Park melalui panggilan video.

Baca Selengkapnya

Istirahat Tak Sekadar Bersantai, Apa Itu Rest Day?

9 menit lalu

Istirahat Tak Sekadar Bersantai, Apa Itu Rest Day?

Kebugaran dan kesehatan tubuh tak hanya soal olahraga rutin, tapi juga istirahat yang tepat

Baca Selengkapnya

Konservasi Indonesia Luncurkan Pembangunan BIRU, Apa Itu?

19 menit lalu

Konservasi Indonesia Luncurkan Pembangunan BIRU, Apa Itu?

Konservasi Indonesia mengatakan BIRU menjadi wujud awal dari kolaborsi multi pihak yang dapat menghubungkan konsumen dengan upaya konservasi melalui pendanaan yang inovatif.

Baca Selengkapnya

Diet Mediterania Bantu Turunan Kecemasan dan Stres pada Lansia

21 menit lalu

Diet Mediterania Bantu Turunan Kecemasan dan Stres pada Lansia

Studi menyebutkan diet mediterania tidak hanya promosikan kesehatan fisik, namun juga turunkan kecemasan pada lansia.

Baca Selengkapnya

Pemberontak Myanmar Rebut Wilayah Rakhine yang Dihuni Etnis Rohingya

21 menit lalu

Pemberontak Myanmar Rebut Wilayah Rakhine yang Dihuni Etnis Rohingya

Pemberontak Arakan Army menguasai wilayah Rakhine yang banyak dihuni warga Rohingya di Myanmar. Mereka membantah menargetkan Rohingya.

Baca Selengkapnya

Ikhtiar Menjaga Air

22 menit lalu

Ikhtiar Menjaga Air

Sejumlah komunitas terus berikhtiar menyelamatkan sungai dari pencemaran hingga merawat mata air. Bagaimana kisah mereka?

Baca Selengkapnya

Indonesia dan Vietnam Perkuat Kerjasama Teknologi Pertanian Lahan Rawa

22 menit lalu

Indonesia dan Vietnam Perkuat Kerjasama Teknologi Pertanian Lahan Rawa

Pertemuan ini bertujuan memperkuat kerjasama di sektor pertanian antara Indonesia dan Vietnam, terutama dalam pengembangan teknologi lahan rawa.

Baca Selengkapnya