Asia's Next Top Model, Tiga Peserta Indonesia Selamat  

Reporter

Editor

Rini Kustiani

Sabtu, 28 Maret 2015 07:03 WIB

Asia Next Top Model sesi tiga. Asntm.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tiga kontestan asal Indonesia pada ajang Asia's Next Top Model 2015 selamat dari eliminasi pada pekan pertama. Dua orang masuk lima besar, sedangkan satu perwakilan menempati urutan kesebelas dari 14 kontestan dan sembilan negara.

Pada pekan pertama yang diadakan di Singapura pada Rabu, 25 Maret 2015, seluruh kontestan diharuskan berkompetisi dalam sesi foto. Menggunakan pakaian pantai, masing-masing dari mereka berfoto berlatar belakang dedaunan.

Amand Chan, kontestan dari Filipina, menjadi juara satu sesi foto. "Selamat untuk Amanda yang meraih best photo minggu ini," ujarnya seperti dikutip akun Twitter Asia's Next Top Model, Jumat, 27 Maret 2015.

Di posisi dua ditempati oleh model asal Jepang, Barbara Katsuki. Akun Twitter tersebut bahkan memuji Barbara sebagai pemilik wajah malaikat. Urutan selanjutnya adalah Monika Maria asal Filipina.

Di posisi dua dan tiga ditempati oleh dua kontestan asal Indonesia, yaitu Tahlia Raji dan Gani Ayu. "Foto yang ganas dari Tahlia,"‎ cuit akun tersebut. Wakil Indonesia lain, Rany Ramadhani, berada di urutan buncit. "Gadis tomboi satu ini sangat berpotensi jadi top model," puji akun tersebut. ‎Sayangnya, Shareeta Selvaraj wakil dari dari Malaysia harus tereleminasi.
‎‎
Pada gelaran ketiga ini, Indonesia mengirim tiga orang kontestan. Jumlah itu menyamai wakil dari Filipina. Salah satu kontestan, Ayu Gani, merupakan mahasiswa berusia 23 tahun dengan tinggi 173 sentimeter.

Sedangkan Rany Rama‎dhan, model yang juga drummer, masih berusia 20 tahun dengan tinggi 173. Wakil paling muda adalah Tahlia Raji yang berusia 18 tahun, juga memiliki tinggi 173 sentimeter.

Tahun ini merupakan gelaran ketiga ajang pencarian model ini. Selama tiga bulan sebelumnya, mulai November 2014 hingga awal Januari 2015, para kontestan harus menjalani karantina. Pada gelaran sebelumnya, ‎Sheena Lim dari Malaysia berhasil menyabet juara pertama. ‎

FAIZ NASHRILLAH

Berita terkait

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

3 menit lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Airlangga Sampaikan 3 Isu di Pertemuan OECD Paris, Apa Saja?

11 menit lalu

Airlangga Sampaikan 3 Isu di Pertemuan OECD Paris, Apa Saja?

Airlangga membahas terkait komitmen Indonesia dalam melaksanakan pembangunan yang berkelanjutan di pertemuan OECD.

Baca Selengkapnya

Viral Dugaan Penyalahgunaan KIP Kuliah Mahasiswa Undip, Kemendikbud: Tanggung Jawab Kampus

15 menit lalu

Viral Dugaan Penyalahgunaan KIP Kuliah Mahasiswa Undip, Kemendikbud: Tanggung Jawab Kampus

Sejumlah mahasiswa penerima KIP Kuliah menjadi perbincangan karena menampilkan gaya hidup mewah.

Baca Selengkapnya

Film Possession: Kerasukan, Angkat Klenik Lokal dan Isu Kesetaraan, Tayang Empat Hari Lagi

20 menit lalu

Film Possession: Kerasukan, Angkat Klenik Lokal dan Isu Kesetaraan, Tayang Empat Hari Lagi

Possession: Kerasukan sendiri diadaptasi dari film Prancis berjudul sama Possession yang dibuat pada 1981.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

22 menit lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

38 menit lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Giovanna Milana Absen, Pertamina Enduro Ditekuk Popsivo Polwan

40 menit lalu

Hasil Proliga 2024: Giovanna Milana Absen, Pertamina Enduro Ditekuk Popsivo Polwan

Tim putri Jakarta Popsivo Polwan berhasil mengalahkan Jakarta Pertamina Enduro, yang tak diperkuat Gia, dengan skor 3-0 dalam lanjutan Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

40 menit lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Kemenkes Buka Enam Prodi di RS Pendidikan Atasi Kekurangan Dokter Spesialis

52 menit lalu

Kemenkes Buka Enam Prodi di RS Pendidikan Atasi Kekurangan Dokter Spesialis

Salah satu masalah lagi yang ada di Indonesia adalah distribusi dokter spesialis. Hampir 80 tahun Indonesia merdeka belum pernah bisa terpecahkan.

Baca Selengkapnya

Pemerintahan Jokowi Manjakan Kepala Desa, Apa Saja Keuntungan Finansialnya?

56 menit lalu

Pemerintahan Jokowi Manjakan Kepala Desa, Apa Saja Keuntungan Finansialnya?

Salah satu langkah yang dilakukan adalah dengan mengesahkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 tentang Desa atau UU Desa, yang mencakup Kepala Desa.

Baca Selengkapnya