Kisah Dibalik 4 Warna Paspor yang Ada di Dunia,

Reporter

Editor

Susandijani

Jumat, 24 Maret 2017 12:45 WIB

ANTARA/Eric Ireng

TEMPO.CO, Jakarta -Di dunia ini hanya ada empat warna paspor Setiap negara punya alasan spesifik dalam memilih salah satu dari empat warna untuk paspor mereka. Berikut ini warna dan artinya:

Merah
Merah adalah warna yang paling lazim digunakan. Warna ini biasanya dipilih negara-negara yang memiliki sejarah atau menganut sistem komunis. Warga Slovenia, Serbia, Latvia, Romania, Cina, Rusia, Polandia dan Georgia memiliki paspor warna merah. Selain itu, warna ini juga dipakai negara anggota Uni Eropa, kecuali Kroasia.

Negara-negara yang tertarik bergabung dengan Uni Eropa, termasuk Turki, Macedonia dan Albania juga mengganti warna paspor menjadi merah beberapa tahun silam.Negara lain yang memilih merah adalah Bolivia, Kolombia, Ekuador dan Peru.

Baca juga : Teknologi Ini Bikin Anda Tidak Bahagia, Begini Penjelasannya

Biru
Biru adalah warna kedua yang paling banyak digunakan untuk paspor. Biru menyimbolkan “dunia baru” dan warna ini dipakai 15 negara Karibia. Negara-negara di Amerika Selatan, seperti Brasil, Argentina dan Paraguay juga menggunakan paspor biru, sampulnya menyimbolkan hubungan dengan Mercosur, organisasi negara-negara Amerika Selatan.

Inggris sempat memakai warna biru untuk paspornya, namun warna biru tua itu diganti dengan warna merah anggur pada 1988,

Hijau
Sebagian besar negara muslim menggunakan paspor warna hijau, misalnya Indonesia, Maroko, Saudi Arabia dan Pakistan. Ini karena hijau dianggap sebagai warna favorit Rasullullah Muhammad S.A.W. Warna hijau juga dianggap sebagai simbol alam dan kehidupan.

Sebagian negara Afrika Barat, termasuk Nigeria, Niger dan Segal juga punya warna paspor hijau, tapi warna itu dipilih karena mereka termasuk dalam bagian Economic Community of West African States.

Baca juga :
Flu Masih Bandel? Coba 5 Jenis Makanan ala Dapur Ini
Risiko Kanker Payudara Dipengaruhi Diet Saat Remaja

Hitam
Ini adalah warna paspor yang paling jarang. Sebagian negara Afrika, seperti Botswana, Zambia, Burundi, Gabon, Angola, Chad, Kongo dan Malawi memiliki paspor hitam.

Warga negara Selandia Baru juga punya paspor hitam karena itu adalah warna nasional negara tersebut, seperti dilansir The Sun.

ANTARA

Berita terkait

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

6 jam lalu

Hong Kong Meluncurkan Tiket Bus Khusus untuk Wisatawan

Mulai Sabtu, 27 Juli 2024, salah satu operator bus di Hong Kong menerapkan tiket satu hari tanpa batas untuk wisatawan

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

2 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

6 hari lalu

6 Cara Bayar Paspor di M-Paspor Lewat M-Banking, Cepat dan Mudah

Pembayaran paspor kini bisa dilakukan secara online melalui m-Banking. Berikut cara pembayaran M-Paspor lewat m-Banking yang mudah.

Baca Selengkapnya

Permohonan Visa Ditolak, Periksa 6 Kesalahan Umum Ini

19 hari lalu

Permohonan Visa Ditolak, Periksa 6 Kesalahan Umum Ini

Kalau sedang merencanakan perjalanan ke luar negeri, memahami kesalahan umum tentang pengajuan visa dapat meningkatkan peluang visa disetujui

Baca Selengkapnya

Pembuatan E-Paspor Kini Bisa Dilakukan di Seluruh Kantor Imigrasi

20 hari lalu

Pembuatan E-Paspor Kini Bisa Dilakukan di Seluruh Kantor Imigrasi

Pembuatan e-paspor atau paspor elektronik kini bisa dilakukan di 126 kantor imigrasi. Simak kelebihan e-paspor dibanding paspor biasa.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa Ferienjob Soal Paspor yang Ditahan Imigrasi Bandara dan Polres Imbas Surat dari Dikti

24 hari lalu

Cerita Mahasiswa Ferienjob Soal Paspor yang Ditahan Imigrasi Bandara dan Polres Imbas Surat dari Dikti

Imbas penahanan paspor ini membuat beberapa mahasiswa Universitas Jambi yang hendak berangkat ferienjob tertunda dan kehilangan pekerjaan.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai: Tidak Ada Aturan Petugas Memfoto Paspor dan Penumpang Imbas Pembatasan Barang dari Luar Negeri

39 hari lalu

Bea Cukai: Tidak Ada Aturan Petugas Memfoto Paspor dan Penumpang Imbas Pembatasan Barang dari Luar Negeri

Bea Cukai menyatakan tidak aturan bahwa petugas harus memfoto paspor dan penumpang saat pemeriksaan di bandara.

Baca Selengkapnya

Unik, Arab Saudi Pakai Stempel Paspor Khusus untuk Merayakan Ramadan

41 hari lalu

Unik, Arab Saudi Pakai Stempel Paspor Khusus untuk Merayakan Ramadan

Stempel ini juga berfungsi sebagai pengingat akan perjalanan wisatawan dan makna spiritual dari kunjungan mereka ke Arab Saudi selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Singapura Mulai Gunakan QR Code sebagai Pengganti Paspor di Perbatasan Darat

43 hari lalu

Singapura Mulai Gunakan QR Code sebagai Pengganti Paspor di Perbatasan Darat

Mulai 19 Maret, wisatawan tidak perlu lagi menunjukkan paspor kepada petugas di loket mobil perbatasan Singapura.

Baca Selengkapnya

Permohonan Visa dari Indonesia Meningkat dari Sebelum Pandemi

48 hari lalu

Permohonan Visa dari Indonesia Meningkat dari Sebelum Pandemi

VFS Global mencatat volume permohonan visa di semua kategori dari Indonesia pada 2023 telah melampaui angka sebelum pandemi pada 2019

Baca Selengkapnya