Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kecanduan Game Kini Termasuk Penyakit, Ini Alasannya

Reporter

Editor

Susandijani

image-gnews
Ilustrasi anak bermain game di smartphone. huffingtonpost.com
Ilustrasi anak bermain game di smartphone. huffingtonpost.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Bulan lalu, organisasi kesehatan dunia (WHO) menetapkan kecanduan game atau game disorder sebagai penyakit gangguan kejiwaan.

Beberapa hari setelahnya, seorang bocah asal London, Inggris, dilaporkan mengalami gangguan saluran kemih akibat kecanduan bermain game. Bagi bocah ini, menghadap layar ponsel lebih penting ketimbang buang air kecil. Akibatnya, terjadi sumbatan di saluran kemih. Ia tidak bisa kencing, usus dan perutnya membengkak.

Para dokter di Indonesia segera merespons kebijakan WHO. Dr. Bernie Endyarni Medise, SpAK, MPH, dari Divisi Tumbuh Kembang dan Pediatri Sosial, Departemen Ilmu Kesehatan Anak FKUI-RSCM Jakarta menjelaskan bermain game dengan durasi tidak terkontrol terbukti mengganggu kehidupan anak atau keluarga. Orang tua perlu mengenali gejalanya lalu menangani masalahnya.

Baca juga: 
Milenial Alami Presenteeism, Apa Itu? Cek 4 Jurus Mencegahnya
Trik Sukses Video Viral, Contoh Lagi Syantik
Kaviar Termahal Rp 500 Juta Per Kilogram, Begini Cara Makannya

Bermain game dikatakan berlebihan jika mulai mengganggu kehidupan personal, keluarga, sosial, pendidikan, dan pekerjaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Anak dapat mengalami gangguan perilaku, acuh dengan sekitar, lebih tertarik pada game atau gawai. Ia marah bila tidak terpenuhi keinginannya untuk bermain game. Dampak lain yang tak kalah mengerikan mengalami gangguan tidur, karena waktu tidur kerap tersita untuk bermain game,” terang Bernie kepada Bintang di Jakarta, pekan lalu.

Dampak jangka panjang, prestasi si kecil di sekolah menurun karena waktu belajar terpangkas untuk bermain. Konsentrasi belajar terutama di sekolah juga menyusut.

Terkait kasus anak di London yang mengalami gangguan saluran kemih akibat mencandu game, Bernie menyebut hal itu sangat mungkin terjadi di Tanah Air. Tidak hanya menahan pipis dan BAB, anak-anak rela menahan lapar dan haus karena takut ketinggalan permainan.

“Sayangnya masih banyak orang tua yang belum menyadari bahaya gawai dan game pada anak. Seringkali mereka justru memperkenalkan gawai dan game saat usia anak masih sangat muda serta tidak membatasi waktu bermain. Padahal, anak yang bermain game berarti menjalani sedentary life, yaitu waktu dihabiskan lebih banyak di depan layar sambil makan kudapan. Seharusnya mereka melakukan aktivitas fisik di luar dan mendapat sinar matahari yang dibutuhkan tubuh,” urai dia.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

6 jam lalu

Game Genshin Impact. Ghensin.mihoyo.com
Genshin Impact 4.6 Diluncurkan, Ada Karakter Baru

Hoyoverse merilis Genshin Impact 4.6 pada Rabu, 24 April 2024


Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

3 hari lalu

Karakter baru di game Free Fire bernama Santino
Ide 500 Nickname Free Fire 2024 yang Keren dan Aesthetic

Menentukan nama nickname Free Fire penting dilakukan. Hal ini untuk memberikan ciri khas dan pembeda. Berikut ini ide 500 nickname FF 2024.


I Witness, Game Misteri Buatan Kreator Lokal yang Membidik Pasar Amerika

6 hari lalu

Game baru I Witness garapan dua studio game di Bandung dan Surabaya, Storytale dan Stellar Horizon. (Dok.Storytale)
I Witness, Game Misteri Buatan Kreator Lokal yang Membidik Pasar Amerika

Storytale Studio dan Stellar Hoziron berkolaborasi menggarap I Witness, game misteri yang ditargetkan menembus pasar Amerika Serikat.


The Big Con dan Town of Salem 2 Bisa Diunduh Gratis di Epic Games Bulan Ini

6 hari lalu

Epic Games kembali merilis sejumlah game gratis. The Big Con dan Town of Salem II (Dok. Store EpicGames)
The Big Con dan Town of Salem 2 Bisa Diunduh Gratis di Epic Games Bulan Ini

Epic Games kembali menghadirkan game gratis, Big Con dan Town of Salem 2. Segera unduh sebelum 25 April 2024.


Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

6 hari lalu

ASUS memperkenalkan TUF Gaming A16 Advantage Edition (FA617) yang disebut sebagai laptop gaming military grade pertama di dunia. TEMPO/MARIA FRANSISCA LAHUR
Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

Berikut rekomendasi laptop gaming murah lengkap dengan harga dan spesifikasinya. Laptop gaming umumnya sudah dibekali dengan pendingin khusus.


Berkah Serial Adaptasi, Jumlah Pemain Aktif Game Fallout Meningkat Drastis

6 hari lalu

Serial Fallout akan tayang di Prime  Video pada 11 April 2024
Berkah Serial Adaptasi, Jumlah Pemain Aktif Game Fallout Meningkat Drastis

Serial Fallout yang tayang di Amazon Prime Video turut mendongrak kunjungan pemain game tersebut.


7 Game Ini Sajikan Petualangan Samurai dan Adu Pedang, Cocok untuk Fans Rise of Ronin

9 hari lalu

Tampilan game Rise of Ronin yang akan dirilis pada 22 Maret 2024. Dok. Sony Interactive Entertainment
7 Game Ini Sajikan Petualangan Samurai dan Adu Pedang, Cocok untuk Fans Rise of Ronin

Rise of Ronin bukan satu-satunya RPG samurai yang menarik perhatian. Sejumlah game dari berbagai era menyajikan tema dan gameplay serupa.


Fallout Versi Live Action, Cerita Soal Tutup Botol Hingga Radiasi Nuklir

10 hari lalu

Serial Fallout akan tayang di Prime Video pada 11 April 2024. (dok. Prime Video)
Fallout Versi Live Action, Cerita Soal Tutup Botol Hingga Radiasi Nuklir

Adaptasi game Fallout tayang di Amazon Prime Video sejak 11 April 2024. Memanjakan para penggemar waralaba permainannya.


Autopilot Membawa Maut Insinyur Apple, Tesla Sedia Bayar Uang Damai di Pengadilan

13 hari lalu

Interior Tesla Model X 2017. (Tesla)
Autopilot Membawa Maut Insinyur Apple, Tesla Sedia Bayar Uang Damai di Pengadilan

Kecelakaan maut terjadi setelah mobil Tesla Model X dalam mode Autopilot menghantam ke sebuah safety barrier. Sopir main game di ponsel tak terbukti?


Kak Seto Minta Game Mengandung Kekerasan dan Konten Negatif Diberantas

13 hari lalu

Ilustrasi anak main game. Shutterstock.com
Kak Seto Minta Game Mengandung Kekerasan dan Konten Negatif Diberantas

Kak Seto mengatakan game atau permainan dengan kekerasan dan konten negatif mesti dibersihkan karena berdampak buruk pada anak.