Lomba Lari Hanya dengan Menggunakan Bra  

Reporter

Sabtu, 1 Februari 2014 06:14 WIB

Lomba lari marathon, The MoonWalk New York City. thestrollerballet.com

TEMPO.CO, New York - Merayakan hari kasih sayang tentu tidak hanya dilakukan dengan pasangan, teman atau keluarga. Di New York, hari kasih sayang dirayakan dengan bra! Ribuan perempuan yang mengenakan bra akan berkumpul dan berlari di sepanjang jalanan New York pada Juli mendatang.

Namun, jangan berpikiran buruk dulu. Lari dengan mengenakan bra ini tidak cuma dilakukan pelari perempuan, tetapi juga pelari laki-laki. Acara yang dinamakan The Moon Walk New York City ini akan dilaksanakan pada 26-27 Juli 2014. Adapun pendaftarannya dibuka pada Hari Valentine 14 Februari mendatang.

Tujuan lari dengan menggunakan bra ini adalah mengumpulkan dana bagi Memorial Sloan Kettering Cancer Center, yaitu sebuah pusat pengujian kanker payudara. Uang yang dikumpulkan akan disumbangkan kepada perempuan yang membutuhkan pengujian kanker pada payudaranya.

Oleh karena itu, setiap peserta yang mengikuti lari ini wajib membayar uang pendaftaran sebesar US$ 150. Selain memperoleh bra untuk berlari, para peserta juga akan mendapat topi dan t-shirt sebulan sebelum hari pelaksanaan. Para peserta wajib mendesain bra mereka selucu dan seunik mungkin. Tidak hanya itu, panitia juga menyediakan waktu bagi peserta untuk berlatih lari demi mengurangi risiko cedera.

Karena lari ini bukan lari untuk kompetisi sebenarnya, makan panitia menyediakan dua kategori jarak yang dapat diikuti para peserta, yaitu lari marathon sepenuhnya (full marathon) atau lari setengah marathon (half marathon).

Sebelumnya, acara lari maraton menggunakan pernak-pernik unik sering diadakan. Setelah lari hanya dengan bercelana dalam dan lari warna-warni, kini muncul fenomena lari dengan hanya menggunakan bra.

YOURTANGO.COM | CHETA NILAWATY

Berita terkait

Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

7 Februari 2024

Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

Aldila Sutjiadi tak menampik kerap merasa jenuh dengan olahraga tenis, dia pun menjadikan golf dan wisata kuliner sebagai pelarian.

Baca Selengkapnya

7 Cara Melupakan Mantan dengan Cepat Tanpa Drama

15 Januari 2024

7 Cara Melupakan Mantan dengan Cepat Tanpa Drama

Ada banyak cara melupakan mantan yang cukup mudah tanpa drama. Salah satunya adalah dengan menyibukkan diri dengan hobi baru.

Baca Selengkapnya

Mengintip Hobi Pangeran Mateen, Si Penyebab Patah Hati

10 Oktober 2023

Mengintip Hobi Pangeran Mateen, Si Penyebab Patah Hati

Pangeran Mateen, membuat banyak wanita patah hati setelah dikabarkan akan menikah pada Januari 2024. Namun, tak ada salahnya kita intip hobinya.

Baca Selengkapnya

Tak Cuma Dapat Ikan, Memancing Baik bagi Kesehatan Mental

2 Oktober 2023

Tak Cuma Dapat Ikan, Memancing Baik bagi Kesehatan Mental

Penelitian menemukan memancing bisa menurunkan risiko depresi, kecemasan, pikiran untuk bunuh diri, dan kondisi mental lainnya.

Baca Selengkapnya

Bedakan Hobi dan Pekerjaan agar Waktu Istirahat Maksimal

29 September 2023

Bedakan Hobi dan Pekerjaan agar Waktu Istirahat Maksimal

Pekerja bisa memilih hobi atau aktivitas berbeda dari rutinitas pekerjaan sehingga dapat memiliki waktu istirahat yang berkualitas. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

WFH Karena Udara Buruk, Lakukan 6 Tips Ini Agar Tetap Produktif

23 Agustus 2023

WFH Karena Udara Buruk, Lakukan 6 Tips Ini Agar Tetap Produktif

WFH mulai diterapkan saat terjadi udara buruk. Lakukan hal ini supaya WFH tidak membosankan.

Baca Selengkapnya

Hobi Memasak, Apa Saja Manfaatnya?

31 Juli 2023

Hobi Memasak, Apa Saja Manfaatnya?

Memasak menjadi cara yang menyenangkan dan menenangkan untuk menepikan diri dari masalah

Baca Selengkapnya

Mancing di Laut Sambil Urus Kerjaan, Prilly Latuconsina: Berburu Ikan dan Sinyal

24 Juli 2023

Mancing di Laut Sambil Urus Kerjaan, Prilly Latuconsina: Berburu Ikan dan Sinyal

Di tengah kesibukannya sebagai aktris dan produser, Prilly Latuconsina membagikan pengalamannya memancing ikan tenggiri di tengah laut.

Baca Selengkapnya

Manfaat Merangkai Bunga untuk Suasana Hati dan Pikiran

10 Juli 2023

Manfaat Merangkai Bunga untuk Suasana Hati dan Pikiran

Aktivitas merangkai bunga bermanfaat untuk ekspresi kreativitas

Baca Selengkapnya

Kiat Mencegah Depresi, Olahraga dan Hobi

5 Juli 2023

Kiat Mencegah Depresi, Olahraga dan Hobi

Masalah depresi bisa dicegah jika mau melakukan satu jam aktivitas fisik atau berolahraga

Baca Selengkapnya