Earth Hour, Lihat Cuitan Tokoh Dukung Kegelapan

Minggu, 25 Maret 2018 15:45 WIB

Kegiatan Earth Hour di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. TEMPO/Budi Purwanto

TEMPO.CO, Jakarta - Tanggal 24 Maret setiap tahunnya dunia memperingati hari gerakan dasar peduli perubahan iklim dunia, Earth Hour. Dengan mematikan pemakaian lampu selama satu jam di setiap kota dan negara, gerakan ini membantu Bumi dari perubahan iklim yang ada.

Dilansir dari Earth Hour, tahun 2018 tim Earth Hour dan WWF mengusung gerakan Earth Hour yang berfokus pada masalah lingkungan yang ada di tiap kota atau negara tersebut. Baca: Earth Hour, Tak Sekadar Memadamkan Listrik 1 Jam Saja

Kesadaran dan kepedulian manusia sebagai penghuni Bumi akan gerakan ini sangat penting. Bayangkan, jika satu orang melakukan perubahan kecil dengan mematikan lampu dirumahnya, bagaimana dampak yang akan muncul saat lebih dari 170 negara (sumber: situs Weather Network mengenai negara yang ikut gerakan Earth Hour) melakukan hal yang sama.

Beberapa tokoh publik pun turut menggencarkan gerakan dasar ini kepada masyarakat melalui media sosialnya. Berikut rangkumannya.

#Presiden Perancis
Presiden Perancis, Emmanuel Macron, melalui akun media sosial Twitternya menunjukkan dukungan dan ajakan kepada seluruh masyarakat untuk ikut turut serta dalam gerakan Earth Hour. Ia mengunggah sebuah video untuk mengingatkan bahwa saat ini dunia tidak hanya berperang melawan perubahan iklim, namun peperangan ini juga melawan kepunahan keanekaragaman hayati. Baca: Kecemasan Jadi Faktor Utama Sulit Tidur? Waspada Kanker Mengintai

Advertising
Advertising

Gerakan Earth Hour Emmanuel Macron/Twitter


#Robie Van Persie

Siapa yang tidak kenal pemain bola asal Belanda satu ini? Tidak hanya membuktikan komitmen pada kecintaannya terhadap sepakbola, Persie juga menunjukkan kepedulian dan kesadarannya akan kesehatan planet Bumi.

Gerakan Earth Hour Robin Van Persie/twitter

#Kyle Walker
Pemain belakang Manchester City ini juga ikut menyuarakan dukungan dan ajakan untuk selama satu jam mematikan seluruh penggunaan lampu di rumah. Melalui Twitter, Walker menuliskan status berupa ajakan kepada dua teman yang juga pesepakbola profesional untuk mengikuti gerakan Earth Hour sambil menampilkan gambar hitam pekat tanda kampu dimatikan. Baca: Mau Jadi Vegetarian Takut Kekurangan Gizi? Simak Komunitas Vegan

Gerakan Earth Hour Kyle Walker/Twitter

#Ridwan Kamil
Tidak hanya tokoh luar negeri, di Indonesia tokoh publik Ridwan Kamil juga ikut menunjukkan dukungannya terhadap gerakan mendunia ini. Melalui akun media sosial Instagramnya, Kang Emil (sapaan akrab Ridwan Kamil) mengunggah foto lilin disertai dengan keterangan foto berupa ajakan kepada netizen untuk ikut gerakan Earth Hour.

Gerakan Earth Hour Ridwan Kamil/Instagram

#Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, turut membuktikan komitmen dalam kepeduliannya terhadap lingkungan. Melalui sebuah video yang diunggah pada akun Instagramnya, Anies menjelaskan di Jakarta sendiri gerakan Earth Hour akan dilaksanakan pada 24 Maret 2018 mulai pukul 08.30 hingga 09.30 malam. Beberapa titik ikonik di Jakarta memadamkan lampunya, seperti Monas, Balai Kota, Patung Tugu Tani, dan lainnya.

Gerakan Earth Hour Anies Baswedan/Instagram

EARTH HOUR | THE WEATHER NETWORK | INSTAGRAM | TWITTER

Berita terkait

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

12 jam lalu

Jawaban Anies Baswedan dan Ganjar Soal Kemungkinan Bergabung dalam Kabinet Prabowo-Gibran

Setelah putusan MK yang menolak keputusan kubu Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo, akankah mereka kemudian gabung di kabinet Prabowo-Gibran?

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

14 jam lalu

Pakar Sebut Ahok Masih Berminat Maju di Pilkada Jakarta, Apa Alasannya?

Ahok akan bersaing dengan sejumlah nama populer dalam Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

1 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

1 hari lalu

Rencana Anies Usai MK Tolak Gugatan: Istirahat Sejenak, Lalu Perjalanan Baru

Anies Baswedan membeberkan rencananya setelah gugatan kubunya ditolak Mahkamah Konstitusi.

Baca Selengkapnya

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

2 hari lalu

Anies soal Kemungkinan Jadi Menteri di Pemerintahan Prabowo: Saya Tidak Berandai-andai

Anies Baswedan mengomentari peluang bergabung dalam pemerintahan Prabowo-Gibran sebagai menteri.

Baca Selengkapnya

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

2 hari lalu

NasDem Prioritaskan Anies Baswedan Maju Pilgub Jakarta

Ketua Umum partai NasDem, Surya Paloh mengatakan, pencalonan Anies Baswedan di Pilkada DKI masih perlu pengkajian.

Baca Selengkapnya

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

2 hari lalu

Deretan Aktivitas dan Pesan Anies setelah Pilpres 2024

Setelah berakhir Pilpres 2024 dan putusan MK, Anies Baswedan telah melakukan berbagai aktivitas. Ia juga menyampaikan beberapa pesan dan pandangannya

Baca Selengkapnya

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Rekam Jejak NasDem di Pilpres 2024, Nyatakan Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai NasDem menyatakan bakal menjadi bagian dari koalisi pemerintahan Prabowo dan Gibran. Begini jejak politik NasDem dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

3 hari lalu

Gibran Janji Beri Perhatian Khusus Daerah Padat Penduduk: Seperti Muara Baru

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menyebut daerah padat penduduk mendapatkan atensi khusus dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

3 hari lalu

Prabowo-Gibran Diminta Penuhi Janji Selamatkan Garuda Indonesia

Serikat Karyawan Garuda Indonesia meminta Prabowo-Gibran bisa penuhi janjinya untuk menyelamatkan maskapai Garuda Indonesia.

Baca Selengkapnya