Waspada ke Gym: Otot Ashraf Sinclair Bengkak, Apa Solusinya?

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Susandijani

Kamis, 29 Maret 2018 19:30 WIB

ilustrasi pria berolahraga angkat beban.Menshealth.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sebagai selebriti Ashraf Sinclair sadar harus selalu menjaga kebugaran tubuhnya. Ashraf pun rajin berolahraga, terutama di pusat kebugaran.

Ashraf makin intens berolahraga setelah menerima tawaran main film bergenre action. Demi totalitas peraannya itu, Ashraf Sinclair giat berlatih.

"Saya memang suka gym. Lalu, belum lama ini saya dapat tawaran untuk akting film genrenya action, itu sudah pasti butuh tubuh yang fit, jadi saya makin semangat nge-gym-nya," ujar Ashraf Sinclair saat ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu 28 Maret 2018.

Baca juga:
Indonesia Fashion Week : Ada Pink di Tema Busana Pria Tahun 2018
David Beckham Mengaku Suka Konsumsi Guilty Pleasure, Apa Itu?
Wedang Uwuh: Kuliner yang Hampir Punah, Beda dengan Bir Pletok?

Namun, ketekunan Ashraf dalam berlatih justru sempat membuatnya mengalami cedera yang cukup fatal.

Ashraf Sinclair mengatakan jika dia terlalu bersemangat latihan justru membuat otot bisepnya cedera dan mengalami pembengkakan.

Usai kejadian tersebut Ashraf malah tak diizinkan melakukan aktivitas berat atau olahraga apapun.

Advertising
Advertising

"Mungkin karena terlalu excited saya ada cidera di otot bisep dan itu bikin saya nggak boleh olahraga atau angkat apapun sama sekali sampai cairan di dalamnya habis keluar," cerita Ashraf Sinclair.

"Saya juga harus setiap hari ke dokter untuk infus, karena pembengkakan otot itu ternyata sangat bahaya dan bisa colapse," tambah Ashraf.

Beruntung, saat ini Ashraf Sinclair telah pulih dari cidera otot bisepnya. Hal ini pun dijadikan sebuah pembelajaran untuk Ashraf agar tak terlalu memaksakan diri dalam berlatih.

"Alhamdulillah saya sekarang sudah sehat, sudah selesai syuting juga dan syukur gak ada hambatan. Ini jadi pelajaran saya juga supaya gak terlalu memaksakan diri, malah jadi cidera," kata Ashraf Sinclair.

Berita terkait

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

16 jam lalu

4 Hal yang Perlu Dipersiapkan sebelum Mengikuti Lari Maraton bagi Pemula

Berikut langkah-langkah yang perlu dipersiapkan sebelum mengikuti lari maraton bagi para pemula.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

17 jam lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

1 hari lalu

Olahraga Yoga Bikin Nyaman Shareefa Daanish

Olahraga Yoga membuat penyakit GERD Shareefa Daanish tidak kambuh.

Baca Selengkapnya

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

4 hari lalu

Mana yang Lebih Baik, Makan Sebelum atau Setelah Olahraga?

Masih seringkali terjadi kebingungan di banyak orang tentang apakah sebaiknya makan sebelum atau sesudah melakukan olahraga.

Baca Selengkapnya

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

5 hari lalu

5 Jenis Olahraga Sederhana yang Bisa Dilakukan Tiap Hari

Olahraga atau aktivitas fisik secara teratur bermanfaat untuk tubuh dan kesehatan mental

Baca Selengkapnya

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

6 hari lalu

Apa Manfaat Minuman Isotonik Ketika Berolahraga?

Minuman isotonik merupakan minuman yang memiliki komposisi yang menyerupai cairan tubuh manusia sehingga memperoleh tekanan osmosis yang seimbang.

Baca Selengkapnya

Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

7 hari lalu

Mengenal Jenis-jenis Olahraga Kardio

Konsep kardio berasal dari istilah "kardiovaskular" yang merujuk pada sistem jantung dan pembuluh darah dalam tubuh.

Baca Selengkapnya

6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

7 hari lalu

6 Olahraga ini Dapat Memulihkan Kebugaran Anda

Banyak orang yang rela mengikuti diet ketat, melakukan olahraga intens, bahkan menahan diri dari makanan favorit mereka demi meraih kebugaran tubuh.

Baca Selengkapnya

Komentar Ibu Ashraf Sinclair saat BCL, Tiko, dan Noah Ziarah ke Makam Putranya

17 hari lalu

Komentar Ibu Ashraf Sinclair saat BCL, Tiko, dan Noah Ziarah ke Makam Putranya

BCL bersama Tiko Aryawardhana dan Noah Sinclair mengunjungi makam Ashraf Sinclair saat Lebaran. Dida Sinclair menuliskan komentar penuh haru.

Baca Selengkapnya

Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

19 hari lalu

Olahraga 15 Menit Sehari Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh

Ternyata olahraga ringan selama 15 menit dapat meningkatkan kekebalan dengan meningkatkan kadar sel pembunuh alami bernama raising natural killer (NK)

Baca Selengkapnya