3 Drama Heboh Menjelang Pernikahan Meghan Markle

Reporter

Bisnis.com

Editor

Susandijani

Sabtu, 19 Mei 2018 09:05 WIB

Pangeran Harry dan tunangannya, Meghan Markle berbincang saat menghadiri acara untuk memperingati ANZAC Day di Westminster Abbey, London, 25 April 2018. Meski belum resmi diperistri, namun Meghan setia menemani Pangeran Harry dan setiap kesempatan. AP Photo/Kirsty Wigglesworth, pool

TEMPO.CO, Jakarta - Hari ini, Meghan Markle akan resmi menjadi bangsawan Inggris usai mengucapkan janji pernikahannya di Kapel St. George, Kastil Windsor, Sabtu 19 Mei 2018.

Seperti yang sudah kita ketahui, menjelang hari bahagianya ini. Meghan Markle harus melalui drama-drama yang dibuat oleh orang-orang terdekatnya, apa saja? Ini dia:

1. Pangeran Harry Diminta Membatalkan Pernikahan
Drama ini datang dari kakak tiri Meghan Markle, Thomas Markle Junior, dia meminta Pangeran Inggris itu membatalkan pernikahan, sebelum terlambat.

Alasannya, karena katanya tidak ada satupun dari anggota keluarga mereka yang diundang dalam pernikahan yang digadang-gadang akan menjadi pernikahan terbesar di tahun ini.

Baca juga: Pernikahan Pangeran Harry: Ini yang Istimewa di Bandara Heathrow

Bahkan, Thomas menulis surat dengan tulisan tangannya sendiri untuk meminta pembatalan rencana pernikahan tersebut.

Dalam suratnya dia mengatakan Meghan tidak cocok untuk mendampingi Pangeran Harry. Dia juga menyebut jika Pangeran Harry melanjutkan rencananya, dia akan membuat kesalahan terbesar dalam hidupnya.

Advertising
Advertising

"Saya bingung, kenapa Anda tidak melihat Meghan yang sejujurnya, padahal dunia sudah melihat siapa dia sebenarnya," tulisnya seperti ditulis Fox.

Dia juga menceritakan jika ayahnya bangkrut karena berusaha memenuhi ambisi Meghan untuk menjadi artis. Dan dia juga mengungkapkan kekesalannya karena Meghan banyak mengundang orang asing, tapi justru mengabaikan mengundang keluarganya sendiri.

Kabar ini dibantah oleh orang terdekat Meghan dalam wawancaranya melalui People di mana sumber terdekat itu mengatakan bahwa hubungan Meghan dan Ayahnya baik-baik saja.

2. Skandal Foto dan Ketidakhadiran Sang Ayah
Dalam keterangan resmi kerajaan Inggris royal.co.uk dikatakan bahwa Ayah Meghan akan mengiringi putrinya untuk menyusuri lorong ke altar pernikahannya. Namun, Thomas Markle, dikatakan melakukan deal dengan paparazi untuk difoto tentang persiapannya menghadiri pernikahan sang putri. Thomas dikatakan mendapatkan untung dari hasil foto tersebut hingga US$100.000 atau senilai Rp1,4 miliar.

Karena pemberitaan tersebut, kepada TMZ, Thomas mengaku tidak akan hadir pada pernikahan sang Putri untuk menghindari rasa malu karena skandal foto tersebut kepada Meghan dan keluarga kerajaan.

Namun, pada Selasa 15 MEi 2018, kembali kepada TMZ, Thomas mengatakan bahwa dia berubah pikiran dan akan berusaha untuk hadir ke pernikahan putrinya karena pesan singkat yang dikirimkan Meghan kepadanya.

Sayangnya, tidak lama kemudian Thomas kembali kepada TMZ dia mengatakan bahwa dia tidak bisa melakukan perjalanan ke Inggris dan menghadiri pernikahan karena dia menjalani operasi jantung pada Rabu pagi.

Baca juga: Heboh Bawa Bayi ke Bioskop, Tilik Dulu Tata Tertibnya

"Mereka (dokter) akan membersihkan penyumbatan, memperbaiki kerusakan dan memasang stent di tempat yang diperlukan," katanya.

Hal tersebut juga dikonfirmasi oleh Meghan dalam pernyataan resmi yang diunggah di akun Twitter @kensingtonroyal Kamis 17 Mei 2018 waktu setempat.

"Sayangnya, ayahku tak bisa menghadiri pernikahan kami nanti. Aku selalu mempedulikan keadaan ayahku dan semoga ia bisa memanfaatkan waktu yang dibutuhkan untuk fokus pada kondisi kesehatannya," begitu tulisan dalam pernyataan Meghan Markle.

Dalam pernyataannya, Meghan juga berterima kasih kepada publik atas dukungan juga doa untuk pernikahannya dengan putra bungsu Putri Diana dan Pangeran Charles tersebut.

"Aku ingin berterima kasih pada semua orang yang menyampaikan pesan penuh dukungan terhadap kami. Ketahuilah bahwa aku dan Harry sangat tak sabar membagikan hari bahagia kami pada kalian, Sabtu nanti," kata Meghan.

Kemarin, Jumat 18 Mei 2018 waktu setempat dalam pernyataan resmi yang diunggah di akun Twitter @kensingtonroyal mengumumkan bahwa Meghan akan didampingi oleh Pangeran Charles menuju altar pernikahannya.

"Nona Meghan Markle meminta kepada yang terhormat Pangeran dari Wales, untuk mendampinginya menyusuri lorong Quire di Kapel St George pada hari pernikahannya. Pangeran dari Wales sangat senang menyambut kehadiran Nona Markle masuk menjadi keluarga kerajaan dengan cara ini," tulis Kengsintonroyal di Twitter, Jumat 18 Mei 2018.

3. Diancam Kakak Tiri, Samantha Grant
Dalam wawancaranya di acara Loose Women milik ITV, Samantha mengungkapkan bahwa dialah yang memberikan ide kepada ayahnya mau difoto oleh sang paparazi.

Menurut Samantha, ayahnya, Thomas Markle, ingin memperbaiki imej yang selama ini diberitakan oleh media tentangnya. Samantha juga bersikukuh bahwa uang bukanlah tujuan diterbitkannya foto-foto tersebut.

Dilansir dari Newsweek, Samantha, yang menggunakan kursi roda karena diagnosis multiple sclerosis, sebelumnya mengutuk mantan aktris ‘Suits’ tersebut karena tidak membantu keluarganya secara finansial. Berbicara dengan program berita Australia ‘A Current Affairin’ pada Februari, Grant mengkritik Markle karena tidak membantu ayah mereka ketika mengajukan kebangkrutannya pada tahun 2016.

Baca: Punya Asuransi? Itu Tanda Keuangan Anda Sehat, Apalagi Cirinya?

Baru-baru ini kepada TMZ, Samantha juga mengancam bahwa Meghan tidak bisa menutup mulutnya karena dia adalah warga Amerika Serikat yang bebas mengungkapkan pendapatnya dan hukum Inggris tidak berlaku untuknya.

Ditambah Samantha juga dikabarkan mengalami kecelakaan saat menghindari paparazi yang mau memotret dirinya pada Rabu 16 Mei 2018.

Itulah tiga drama heboh yang dilakukan oleh orang-orang terdekat Meghan Markle menjelang pernikahannya, namun terlepas dari drama-drama tersebut, ibunya, Doria Ragland, sudah hadir di Inggris dan siap menemani Meghan untuk memasuki gerbang baru kehidupannya dengan Pangeran Harry hari ini19 Mei 2018.

Berita terkait

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

5 hari lalu

Perjanjian Pranikah, Perhatikan Ketentuannya

Perjanjian pranikah atau perjanjian pisah harta dilakukan kedua pasangan memiliki pendapatan atau bisnis sendiri masing-masing.

Baca Selengkapnya

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

10 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

13 hari lalu

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.

Baca Selengkapnya

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

16 hari lalu

Deretan Tokoh Nasional Hadiri Resepsi Pernikahan Puteri Kelima Bamsoet

Bambang Soesatyo dan keluarga berterima kasih atas doa restu dan kehadiran para tamu undangan dalam resepsi pernikahan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Cacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla).

Baca Selengkapnya

Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

16 hari lalu

Petasan Pernikahan Hancurkan Rumah Calon Pengantin di Madura, Seorang Kerabat Tewas

Petasan yang hendak dibawa ke rumah calon mempelai wanita tersebut meledak hingga menghancurkan rumah dan menewaskan seorang kerabat.

Baca Selengkapnya

Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

18 hari lalu

Jelang Pernikahan Anaknya, Bamsoet Gelar Pengajian dan Siraman

Bamsoet bersama keluarga menyelenggarakan prosesi pengajian dan siraman menggunakan adat Sunda untuk putri ke limanya, Saras Shintya Putri atau Cacha yang akan menikah dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli atau Athalla, pada Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

21 hari lalu

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.

Baca Selengkapnya

Syuting Serial Netflix, Pangeran Harry dan Meghan Markle Fokus Olahraga Polo

22 hari lalu

Syuting Serial Netflix, Pangeran Harry dan Meghan Markle Fokus Olahraga Polo

Pangeran Harry sedang bekerja keras untuk serial Netflix baru yang berfokus pada olahraga polo

Baca Selengkapnya

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

28 hari lalu

Gerhana Matahari Total Dirayakan Besar-besaran di Amerika Utara

Perayaan gerhana matahari di Amerika Utara dilakukan besar-besaran. Ada pesta pernikahan hingga pertunjukan musik.

Baca Selengkapnya

10 Takhayul Terkait Pernikahan, Masih Percaya?

37 hari lalu

10 Takhayul Terkait Pernikahan, Masih Percaya?

Selain tradisi pernikahan, pilihan tema dan nuansa yang berbeda, takhayul yang dipercaya setiap pasangan dan kerabatnya juga tak selalu sama.

Baca Selengkapnya