Belajar ke NASA, Simak Pengalaman Para Guru Ini

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Sabtu, 30 Juni 2018 21:40 WIB

10 Guru dikirim ke NASA untuk belajar Sains, Teknologi, Engineering dan Matematika (STEM) dengan cara yang mudah/Honeywell

TEMPO.CO, Jakarta - Sepuluh guru terpilih dari Indonesia berkesempatan untuk belajar Sains, Teknologi, Engineering dan Matematika (STEM) dengan bimbingan para pelatih astronaut di The National Aeronautics and Space Administration (NASA) selama enam hari di Pusat Roket dan Luar Angkasa, Huntsville, Amerika Serikat. Melalui salah satu program rutin yang diadakan oleh Honeywell, Honeywell Educators at Space Academy (HESA), guru-guru dari Indonesia dilatih agar mereka menginspirasi para muridnya untuk menyukai bidang Sains, Teknologi, Engineering dan Matematika (STEM).

Baca: Honeywell Kirim 10 Guru Indonesia ke Pusat Antariksa Amerika

Salah satu guru terpilih dari Riau menceritakan pengalamannya kepada Tim TEMPO. CO Mohammad Ridwan. Pria 30 tahun berperan sebagai guru biologi di Sekolah Darma Yudha, Pekanbaru. Ridwan mengungkapkan bahwa konsep pembelajaran dan pengajaran yang diterapkan di sekolah-sekolah Indonesia sekarang sangat berbeda dengan luar negeri. Dalam penerapannya, kurikulum di Indonesia cenderung menjadikan guru sebagai pusat pembelajaran serta teknik pengajaran yang cenderung pasif. Pasif dalam artian tidak melibatkan potensi serta peran anak dalam pembelajaran. “Kalau di sana, kurikulum yang mereka terapkan adalah kurikulum yang terintegrasi. Jadi, semua mata pelajaran STEM saling menyatu dengan metode active learning dan project learning, sehingga anak-anak mudah mengingat konsep melalui media pembelajaran yang mudah dan menyenangkan.” jelas Ridwan.

Mohammad Ridwan, Guru asal Pekanbaru, Riau yang berkesempatan belajar ke NASA. Tempo/Mitra Tarigan

Saat berada disana, Ridwan belajar banyak hal yang belum pernah Ia pelajari selama menjadi guru. Ridwan merasa beruntung sebab Ia adalah salah satu guru yang terpilih mewakili Sumatera untuk mengikuti program HESA ini. Proses pendaftarannya memang sangat intens dan ketat. Ridwan menyebutkan bahwa Ia hanya mencoba-coba untuk mengikuti penyeleksian ini. "Awalnya saya coba-coba saja. Saya lengkapi dan kerjakan semua persyaratan di aplikasi online dengan mengisi data diri dan menjawab esai pertanyaan-pertanyaan yang diajukan."

Ridwan juga menceritakan pengalamannya diajar oleh para astronot NASA tentang astronomi. Ia juga diajarkan konsep sistem saraf oleh salah satu anak asal Afrika Selatan yang juga merupakan alumni program HESA. "Saya diajarkan bahwa belajar Sains itu bisa melalui media mainan," kata Ridwan.

Baca: Minat Menjadi Relawan Saat Traveling Bertambah

Menurut Ridwan, salah satu pemateri menjelaskan tentang saraf. Penjelasan ilmu biologi tentang saraf dilakukan dengan media mainan yang berwarna-warni. "Dengan berbagai variasi warna dan bentuk, anak-anak akan cepat memahami konsep sistem saraf tanpa menghafal banyak bahan bacaan yang membuatnya bosan," kata Ridwan.

Salah satu guru dari SD Negeri Deresan Sleman, Yogyakarta berkesempatan belajar di NASA/Honeywell

Advertising
Advertising

Salah satu guru asal Sleman, Nur Fitriana setuju dengan Ridwan. Nur yang mengabdi di sekolah negeri ini tidak menyangka berbagai ilmu sains yang rumit bisa diperagakan dengan permainan. "Salah satu yang diajarkan yaitu bias warna. Mereka memperagakannya dengan manik manik khusus," katanya mengingat pengalamannya itu.

Ridwan dan Nur merasa beruntung mendapatkan kesempatan belajar dengan para pelatih astronot. Mereka meyakini ilmu yang mereka dapat di NASA itu bisa disosialisasikan kepada guru dan komunitas mereka demi membuat pelajaran sains yang rumit menjadi lebih mudah, kreatif dan tidak membosankan.

ALISHA ULFAH FIRDIANI

Berita terkait

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

15 jam lalu

Pentingnya Peran Perempuan Dalam Keluarga dan Dunia Profesional

Refleksi terhadap dinamika peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan dalam memperingati Hari Kartini.

Baca Selengkapnya

4 Prodi dengan Kuota Terbesar di PPG Prajabatan 2024

2 hari lalu

4 Prodi dengan Kuota Terbesar di PPG Prajabatan 2024

Apa saja prodi dengan kuota terbesar di PPG Prajabatan?

Baca Selengkapnya

Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

4 hari lalu

Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

NASA memakai kode baru untuk mencolek kembali pesawat antarbintang, Voyager 1, yang sempat hilang kontak.

Baca Selengkapnya

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

5 hari lalu

Gen Z Dikenal Selalu Ingin Memaknai Hidup

Karakter Gen Z berevolusi menjadi pribadi yang lebih sadar untuk memaknai kehidupan tidak mementingkan kebahagiaan sendiri.

Baca Selengkapnya

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

7 hari lalu

4 Tips Tingkatkan Performa Setelah Libur Lebaran

Simak tips meningkatkan semangat bekerja setelah libur lebaran agar kamu lebih fresh.

Baca Selengkapnya

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

11 hari lalu

5 Tips Cari Kerja di Perusahaan Keren Lewat LinkedIn

Kebanyakan perusahaan memerlukan kombinasi hardskill dan softskill yang baik untuk berkarier di dunia kerja. Ini tips cari kerja lewat LinkedIn.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

11 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kepala OIKN Klaim Pembangunan IKN Bawa Manfaat untuk Semua Pihak, Bagaimana Faktanya?

18 hari lalu

Kepala OIKN Klaim Pembangunan IKN Bawa Manfaat untuk Semua Pihak, Bagaimana Faktanya?

Kepala Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono klaim bahwa pembangunan IKN akan membawa manfaat bagi semua pihak.

Baca Selengkapnya

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

19 hari lalu

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

Cerita orang-orang yang menikmati dan berburu fenomena gerhana matahari total di Amerika Utara. Tetap terpukau meski sebagian terganggu awan.

Baca Selengkapnya

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

20 hari lalu

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

Para peneliti matahari telah menunggu bertahun-tahun untuk momen 4 menit gerhana matahari total di Amerika pada Senin pagi-siang ini waktu setempat.

Baca Selengkapnya