Pria Lambat Menikah? Awas Risiko Gangguan Sperma

Reporter

Antara

Editor

Mitra Tarigan

Kamis, 1 November 2018 14:42 WIB

Seorang pria korban gempa dan tsunami Palu menggendong anaknya saat mengikuti misa Minggu di gereja darurat di Desa Jono Oge, Sigi, Sulawesi Tengah, 7 Oktober 2018. REUTERS/Darren Whiteside

TEMPO.CO, Jakarta - Pria yang “terlambat” berkeluarga harus sadar bahwa anaknya nanti berpotensi memiliki risiko kesehatan, menurut para dokter di Amerika Serikat yang menemukan bahwa bayi yang lahir dari ayah dengan usia lebih tua cenderung memiliki masalah kesehatan dibanding dari ayah yang usianya lebih muda.

Baca: 3 Jurus Ampuh Usir Jenuh di Tempat Kerja (Khusus Pria)

Para peneliti di Stanford University, California, mempelajari catatan kesehatan yang berhubungan dengan semua kelahiran hidup di negara bagian antara 2007 dan 2016, yang berjumlah lebih dari 40 juta bayi. Catatan itu menunjukkan anak-anak yang lahir dari pria berusia 45 tahun ke atas memiliki risiko 14 persen lebih besar lahir prematur, berat badan lahir rendah, dan mendapat perawatan intensif neonatal dibandingkan dengan bayi yang lahir dari ayah yang lebih muda.

Bayi yang lahir dari pria berusia 45 tahun ke atas juga mendapat skor lebih rendah pada tes kesehatan Apgar saat baru lahir, dan 18 persen lebih mungkin mengalami kejang dibandingkan dengan bayi yang lahir dari ayah yang berusia 25-34 tahun. Demikian menurut penelitian di British Medical Journal. Risiko diabetes gestasional lebih besar dialami perempuan ketika mereka memiliki anak dengan pria yang lebih tua. Hal itu dinyatakan Guardian, seperti dikutip pada Kamis, 1 November 2018.

Michael Eisenberg, penulis senior dalam laporan itu, mengatakan, meskipun peningkatan risikonya rendah, pasangan tidak boleh mengabaikan usia ayah ketika merencanakan berkeluarga. “Sesuatu itu harus dipertimbangkan. Terdapat potensial risiko dengan menunggu. Pria sebaiknya tidak berpikir dia dapat menikah di usia kapan saja,” ucap Eisenberg.

Namun Eisenberg menekankan bahwa peningkatan risiko tersebut kecil. Setelah menyesuaikan usia ibu dan faktor lain, seperti pendidikan dan apakah ia merokok, ia menemukan bahwa anak-anak yang lahir dari pria berusia 45 tahun ke atas terlahir lebih cepat sehari dari kelahiran rata-rata. Selain itu, beratnya hanya 20 gram lebih ringan (lebih dari setengah ons) dibandingkan dengan ayah yang lebih muda.

Baca: Waspada, Diabetes Bisa Akibatkan Impotensi pada Pria

Advertising
Advertising

Yang lebih penting, kata Eisenberg, adalah dampak peningkatan kecil dalam risiko kesehatan mungkin di seluruh populasi karena usia ayah terus meningkat. Di Inggris dan Wales, usia rata-rata Ayah pertama kali meningkat sekitar satu tahun per dekade selama 40 tahun terakhir, menurut Kantor Statistik Nasional.

Eisenberg dan rekan menunjukkan bahwa mungkin terjadi perubahan DNA sperma pria yang lebih tua, yang dijelaskan dalam temuan mereka. Kekhawatiran ini didukung pekerjaan sebelumnya, termasuk penelitian Harvard tahun lalu, yang menemukan kelahiran melalui IVF jatuh saat usia ayah meningkat.

Dalam pendapat yang menyertai penelitian BMJ, Hilary Brown, ahli epidemiologi prenatal di Universitas Toronto, Scarborough, memperingatkan, terlepas dari upaya para peneliti, sulit menguraikan efek dari usia ibu dan ayahnya. Dia juga memperingatkan bahwa kerusakan DNA sperma pria yang lebih tua hanya ada satu penjelasan yang mungkin untuk dampaknya.

Baca: Jalan Kaki Bisa Cegah Disfungsi Ereksi, Apa Jurus Ampuh Lainnya?

"Penelitian telah menunjukkan bahwa usia ayah yang lebih tua dikaitkan dengan perilaku kesehatan negatif, seperti merokok dan konsumsi alkohol yang sering, obesitas, penyakit kronis, penyakit mental, dan sub-kesuburan," kata Brown. Ia menambahkan, semua terkait dengan masalah kesehatan pada bayi baru lahir.

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

12 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

18 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

5 Perbedaan Karakter Alpha Male dan Sigma Male

4 hari lalu

5 Perbedaan Karakter Alpha Male dan Sigma Male

Meskipun sigma male dan alpha male memiliki sedikit kesamaan, namun sangat jelas ada perbedaan kunci yang membedakan keduanya.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Sigma Male?

4 hari lalu

Apa Itu Sigma Male?

Sigma male adalah pria yang memiliki kepribadian memilih untuk menjalani kehidupannya di luar struktur tatanan dominasi sosial masyarakat.

Baca Selengkapnya

Israel Rencanakan Pos Pemeriksaan Cegah Pria Palestina Lari dari Rafah

4 hari lalu

Israel Rencanakan Pos Pemeriksaan Cegah Pria Palestina Lari dari Rafah

Israel sedang membangun 'jaringan kompleks' pos pemeriksaan untuk mencegah pria Palestina 'usia militer' melarikan diri dari serangan Rafah

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

6 hari lalu

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.

Baca Selengkapnya

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

8 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

9 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

9 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya