Betulkah Kopi Membantu Menahan Kantuk Saat Begadang?

Senin, 28 Januari 2019 14:04 WIB

ilustrasi minum kopi (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Kopi menjadi minuman wajib bagi sebagian besar orang yang begadang. Mereka percaya dengan minum secangkir kopi hitam akan membantu menahan kantuk, menambah semangat, dan fokus kerja. Betulkan anggapan tersebut?

Baca: Kapan Saat Tepat Meminum Kopi?

Mengutip Livestrong, National Coffee Association membenarkan anggapan tadi. Menurut studi asosiasi tersebut, secangkir kopi hitam membantu seseorang terjaga selama dua hingga enam jam. Satu kuncinya adalah kandungan kafein dalam kopi.

Kafein yang masuk ke dalam tubuh dan dialirkan ke otak akan mengaktifkan zat fosfodiesterase. Bahan kimia tersebut bertugas memecah adenosin monofosfat siklik, senyawa yang mendorong tubuh untuk tidur. Sebab itu, ketika adenosin berhasil ditekan, maka rasa kantuk atau keinginan untuk tidur berkurang sampai hilang.

Kendati membantu otak tetap terjaga, kafein pada kopi juga memiliki efek yang kurang baik bagi tubuh. Dilansir dari Healthyeating, mengkonsumsi kafein dipercaya dapat merangsang produksi noradrenalin dan epinefrin.

Advertising
Advertising

ilustrasi kopi (pixabay.com)

Noradrenalin atau yang juga dikenal sebagai norepinefrin, dilepaskan oleh saraf di dekat hati, sedangkan epinefrin diproduksi oleh kelenjar adrenalin. Kedua senyawa ini menyebabkan jantung berdetak lebih cepat dan berimbas pada peningkatan tekanan darah.

Kafein juga menghambat kemampuan tubuh untuk menyerap kalsium, dan ini seharusnya menjadi perhatian bagi siapa saja yang berisiko atau yang sudah menderita osteoporosis. Kafein juga merangsang asam lambung, yang dapat menyebabkan mulas hingga pusing dan kecemasan. Karena itu, bagi kamu yang ingin begadang hanya disarankan untuk meminum satu cangkir kopi saja.

Baca juga: 5 Makanan dan Minuman Ini Baik Untuk Kesehatan Liver

Berita terkait

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

1 hari lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Minuman yang Bisa Memperlancar BAB

2 hari lalu

Inilah 5 Minuman yang Bisa Memperlancar BAB

Berikut ini lima minuman kesehatan yang bagus untuk menghilangkan sembelit serta perlancar BAB.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

3 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

3 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

12 Penyebab Kantuk Berat yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Kanker

8 hari lalu

12 Penyebab Kantuk Berat yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Kanker

Rasa kantuk merupakan hal normal yang terjadi dalam tubuh. Tapi, ada beberapa penyebab kantuk berat yang harus diwaspadai. Ini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

10 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

12 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

12 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

12 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

13 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya