Sebabkan Sakit, Jauhkan Hewan Peliharaan dari 4 Barang Ini

Sabtu, 6 April 2019 09:00 WIB

Ilustrasi anjing dan kucing. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Banyak orang yang berpikir bahwa alasan di balik sakitnya hewan peliharaan Anda adalah ketidakcocokan dengan suatu produk makanan. Hal tersebut memang benar. Namun, itu bukanlah satu-satunya alasan. Sebab, ada berbagai hal yang juga dapat mempengaruhi kesehatan hewan kesayangan Anda.

Baca: Bagaimana Menakar Porsi Makan Anjing? Intip Saran Dokter Hewan

Melansir dari Web MD dan Everyday Health, di antara hal yang mempengaruhi kesehatan hewan peliharaan adalah barang yang ada di rumah Anda. Barang apa sajakah itu? Berikut adalah 4 di antaranya.

1. Tanaman lili dan tulip

Bagi yang memiliki banyak tanaman di rumah, Anda harus memahami jenis-jenis tanaman yang dapat membahayakan hewan peliharaan, khususnya kucing. Sebagian kecil dari lili dan tulip yang masuk ke dalam tubuh kucing, dapat menimbulkan sakit perut hingga gagal ginjal. Jika memang Anda adalah pencinta tanaman lili atau tulip dan kucing, sebaiknya letakkan jarak yang aman dan susah digapai antara keduanya.

2. Rokok

Bagi perokok, sebaiknya simpan baik-baik rokok yang Anda miliki. Sebab, kandungan nikotin pada rokok dapat membahayakan hewan peliharaan Anda. Entah tertelan ataupun tercium, ini dapat menyebabkan hewan peliharaan muntah, jantung berdebar, penurunan tekanan darah hingga kematian.

3. Penyegar mulut

Hampir setiap rumah pasti memiliki permen penyegar mulut. Ini sangat penting dan berguna khususnya saat akan berkomunikasi dengan sesama. Sayangnya, kandungan daun mint dan bebas gula dari penyegar mulut dapat berdampak negatif untuk hewan peliharaan, khususnya anjing. Jika tertelan, mereka akan mengalami penurunan tekanan darah, kehilangan koordinasi, dan kerusakan lever.

4. Obat nyamuk dan krim matahari

Layaknya penyegar mulut, setiap rumah pasti menyimpan obat nyamuk dan krim matahari. Meski ampuh mengusir nyamuk dan sinar UV penyebab kegosongan kulit, mereka sangat tidak baik untuk hewan peliharaan. Kandungan DEET pada setiap produk obat nyamuk akan membuat anjing dan kucing menjadi tremor hingga kematian. Sedangkan untuk krim matahari, dapat membuat perut hewan peliharaan terganggu seperti muntah dan diare.

Baca: Sebaiknya Anjing Diberi Makanan Basah atau Kering? Ini Kata Ahli

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | WEBMD | EVERYDAYHEALTH

Berita terkait

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

17 jam lalu

Lagi, Pembocor Kasus Boeing Mendadak Meninggal Dunia

Seorang pelapor yang menuduh pemasok Boeing mengabaikan cacat produksi 737 MAX telah meninggal dunia

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

1 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

3 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

3 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

3 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

3 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

3 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

4 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

5 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

5 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya