Alasan Mengapa Anak Harus Dikenalkan Beragam Makanan Sejak Dini

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Mila Novita

Selasa, 9 April 2019 10:10 WIB

Ilustrasi anak makan sayuran. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Selera makan anak terbentuk sejak usia dini, bahkan beberapa penelitian menyebut sejak dalam kandungan. Itu sebabnya, anak perlu berkenalan dengan beragam jenis makanan di usia balita.

Baca: Awas Bakteri dan Racun, Jangan Panasi Ulang 5 Makanan Ini

Namun, kadang-kadang hal tersebut terbentuk oleh selera orang tua. Kebanyakan orang tua menghidangkan makanan yang mereka sukai dan cenderung menghindari makanan yang tidak disukai. Bagus, jika orang tua termasuk orang yang penyuka segala jenis makanan. Bagaimana dengan orang tua yang pemilih?

Itulah yang membuat anak ikut-ikutan menjadi pemilih makanan. Perlu diketahui bahwa masa balita adalah masa ketika seseorang paling terbuka dalam mempelajari dan menikmati rasa-rasa makanan baru.

Masa balita ini juga menjadi jendela paling kritis pada tahapan perkembangan anak dalam hal memperkenalkan aneka rasa makanan, termasuk sayur-sayuran yang sering diasumsikan sebagai “musuh” anak-anak. Dan ketika jendela kritis ini sudah terlewat, akan lebih sulit bagi anak untuk menerima rasa makanan baru, meski bukan tidak mungkin.

Tentu saja, memperkenalkan makanan baru pada anak bukan perkara mudah. Anak-anak umumnya lebih mudah tertarik dengan apa yang familiar bagi mereka dan lebih takut atau enggan mencoba hal-hal baru, termasuk makanan. Namun jika anak mendapat pengalaman (makan makanan baru) berulang kali, atau bahkan hanya karena sering melihatnya, makanan tersebut akan menjadi lebih akrab di mata anak dan mendorong mereka untuk mau mencobanya.

“Cara itu membuat makanan-makanan tersebut bukan hal baru lagi bagi anak,” kata Stephanie Anzman-Frasca, dokter anak spesialis pengobatan perilaku anak di Universitas Buffalo, New York, Amerika Serikat.

Jadi, jangan memberikan makanan anak hanya berdasarkan preferensi selera pribadi Anda. Perkenalkan anak pada sebanyak mungkin jenis makanan, yang bahkan mungkin Anda tidak sukai. Karena apa yang menurut Anda tidak enak, belum tentu demikian pula di lidah anak. “Hal terbaik yang bisa kita lakukan sebagai orang tua adalah menawarkan berbagai jenis makanan pada anak dalam dosis harian,” saran Stephanie Anzman-Frasca.

Baca: Main dengan Makanan Membuat Anak Semakin Suka Sayur, Ini Caranya

AURA


Berita terkait

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

3 jam lalu

Ketahui Sindrom Anak Sulung Perempuan, Beban Putri Tertua

Sindrom putri sulung adalah beban yang dirasakan oleh anak sulung perempuan untuk berperan sebagai orang tua ketiga bagi saudara-saudaranya.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

21 jam lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

2 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

3 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

4 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

4 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

4 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

4 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

5 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

6 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya