Jangan Dipaksa, Ini Cara Efektif Agar Anak Mau Membaca

Minggu, 28 Juli 2019 19:30 WIB

Ilustrasi ibu mengajarkan anaknya membaca. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Buku adalah jendela ilmu. Sehingga tak heran, membaca pun akan dikaitkan dengan luasnya wawasan seseorang.

Sayang minat baca anak Indonesia masih sangat minim. Menurut penulis buku bacaan anak Della Naradika, hanya satu dari seribu anak yang gemar membaca. Lalu, bagaimana cara efektif agar anak mau memiliki keinginan membaca?

Dalam acara Festival Literasi Sekolah 2019, ia pun menjabarkan beberapa tipsnya. Pertama, ia menyarankan agar orang tua tidak hanya menyuruh, namun juga memberikan contoh membaca. Sebab, orang tua adalah sosok figur yang paling dekat dengan anak.

Penulis buku bacaan anak Della Naradika dalam acara Festival Literasi Sekolah di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada Ahad, 28 Juli 2019. TEMPO.CO/Sarah Ervina Dara Siyahailatua

“Banyak orang tua yang minta anaknya baca, tapi mereka justru main handphone. Ini salah dan yang benar harusnya bersama-sama membaca dimana orangtua menjadi contoh dan panutan yang baik bagi anak,” katanya di Jakarta pada Ahad, 28 Juli 2019.

Selanjutnya, Della juga mengatakan bahwa orang tua tidak perlu memaksa anak. Namun cukup dengan secara tidak langsung menyuguhkan bacaan sebagai opsi. Dimana orang tua dapat meletakan atau menyediakan banyak buku di rumah. Sehingga ini akan menimbulkan rasa penasaran dan ingin tau untuk membaca buku.

Advertising
Advertising

“Buku diletakan di ruang keluarga, ruang tamu dan ruang kamar. Ini bagus sehingga anak ditawarkan terus dengan buku. Mau tidak mau, nanti pasti tertarik dengan sendirinya karena penasaran ‘Kok banyak ya. Kira-kira isinya apa’ begitu,” katanya.

Yang terakhir, membelikan buku sesuai dengan minat anak. Della menyebutkan bahwa dengan membelikan buku bertemakan sesuatu yang disukai anak, misalnya olahraga atau musik, ia pun akan tertarik untuk tahu lebih dalam. Sehingga tanpa disuruh, pasti akan langsung membaca.

“Orang tua harus tahu apa yang anak suka. Jadi jangan asal beli. Ini bisa sih dilakukan. Tapi ketika minat baca anak sudah tinggi sehingga apapun genre-nya, pasti diterima dan dibaca saja. Tapi kalau proses mengenalkan, ya harus dari yang disukai dulu,” katanya.

Berita terkait

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

3 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

3 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

3 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

4 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

7 hari lalu

Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

Hari Kartini merupakan momentum refleksi masih banyak persoalan terkait perempuan dan anak. Ini harapan sosiolog.

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

9 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

14 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya

Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

15 hari lalu

Israel Klaim Bunuh Anak dan Cucu Ismail Haniyeh Tanpa Konsultasi dengan Netanyahu

Pasukan Israel membunuh tiga putra pemimpin Hamas Ismail Haniyeh dalam serangan udara di Gaza tanpa berkonsultasi dengan PM Benyamin Netanyahu

Baca Selengkapnya

Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

17 hari lalu

Pamer Foto Lebaran 8 Tahun Terakhir, Andien Ceritakan 2 Karakter Berbeda Anaknya

Penyanyi Andien menceritakan perjalanan foto Lebaran keluarganya selama 8 tahun terakhir

Baca Selengkapnya

Manfaatkan Libur Idul Fitri untuk Pengasuhan Maksimal Anak

17 hari lalu

Manfaatkan Libur Idul Fitri untuk Pengasuhan Maksimal Anak

KPAI meminta orang tua memanfaatkan momen libur Idul Fitri untuk memaksimalkan peran pengasuhan yang terbaik bagi anak.

Baca Selengkapnya