Ibu Kota Pindah, Akan Hubungan Jarak Jauh dengan Pasangan?

Rabu, 28 Agustus 2019 06:40 WIB

Ilustrasi hubungan jarak jauh/long distance relationship. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Ibu kota pindah menjadi salah satu tema yang masih hangat dibicarakan masyarakat Indonesia. Lokasi pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur telah resmi disampaikan oleh presiden Joko Widodo dalam konferensi pers di Istana Negara pada Senin, 26 Agustus 2019. Ibu kota Indonesia yang tadinya ada di provinsi DKI Jakarta akan pindah ke Provinsi Kalimantan Timur. Sebagai salah satu realisasi keputusan itu, pegawai negeri sipil (PNS) akan diwajibkan untuk ikut pindah.

Beberapa PNS yang akan ikut berpindah dari Jakarta ke Kalimantan Timur bisa saja menjalani hubungan jarak jauh dengan keluarga atau pasangan. Nah, bagi Anda yang memiliki pasangan yang mungkin bersiap akan pindah, hubungan jarak jauh alias LDR pun harus dijalani. Meski demikian, Anda tidak perlu khawatir karena terdapat berbagai kunci sukses dalam menghadapi hubungan jarak jauh.

Melansir dari Life Hack dan Psychology Today, berikut adalah beberapa hal yang bisa diterapkan agar hubungan tetap erat dan awet selama berjauhan.

1. Memprioritaskan komunikasi
Salah satu hal terpenting dalam menjalin hubungan jarak jauh adalah komunikasi. Ketidakmampuan pasangan dalam saling bertatap muka harus diimbangi dengan kabar mengenai kondisi, serta kejujuran dan keterbukaan saat berada jauh. Namun, ini bukan berarti Anda harus menghubunginya selama 24 jam sehari. Komunikasikan segala sesuatu secara cukup dan tidak berlebihan.

2. Memiliki komitmen dan kepercayaan yang kuat
Saat berada jauh dari sang kekasih, usahakan untuk selalu menjaga komitmen dan kepercayaan yang telah ia berikan kepada Anda. Hindari aktivitas yang membuatnya bersedih, khususnya jika Anda telah melakukan kesepakatan tentang sesuatu yang tak pasangan Anda sukai. Karena jika Anda melanggar, sangat sulit untuk memperbaiki suasana keruh saat berada jauh dari pasangan.

Advertising
Advertising

3. Memberikan kenang-kenangan atau kejutan
Karenakan Anda tak akan selalu bertemu pasangan, gunakan salah satu waktu Anda saat bertemu dengan memberikannya kenang-kenangan. Dijamin, barang tersebut akan menggantikan posisi Anda dan membuatnya merasa lebih disayang. Selain itu, sesekali Anda dapat memberikan kejutan berupa surat dan kiriman barang untuknya.

4. Miliki jadwal pasti untuk bertemu
Tak bisa dimungkiri, rasa kangen pun pasti ada pada setiap pasangan LDR. Salah satu cara untuk mempertahankan hubungan lebih lama adalah dengan memiliki jadwal pasti untuk bertemu. Anda bisa komunikasikan ini dengan pasangan. Tentunya, secara bergantian Anda menemuinya dan sebaliknya.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | RAHMA TRI | LIFEHACK | PSYCHOLOGYTODAY

Berita terkait

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

1 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

3 hari lalu

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.

Baca Selengkapnya

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

3 hari lalu

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.

Baca Selengkapnya

Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

4 hari lalu

Murah Senyum Vs Maskulin, Ternyata Wanita Lebih Tertarik pada Pria Tipe Ini

Tim peneliti dari Portugal menemukan wanita lebih suka pria yang murah senyum dibanding yang maskulin. Ini alasannya.

Baca Selengkapnya

5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

7 hari lalu

5 Hal yang Diperhatikan Calon Pasangan saat Kencan Pertama

Pakar hubungan menyebutkan hal-hal yang lebih perlu dipikirkan saat kencan pertama demi kelanjutan yang lebih diharapkan dengan calon pasangan.

Baca Selengkapnya

Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

10 hari lalu

Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

Saat berkumpul dengan keluarga besar di hari raya, para lajang biasanya dibombardir pertanyaan kapan nikah. Begini jawaban yang disarankan psikolog.

Baca Selengkapnya

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

12 hari lalu

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.

Baca Selengkapnya

Hal yang Perlu Disiapkan bila Ingin Menikahi Perempuan Anak Orang Kaya

12 hari lalu

Hal yang Perlu Disiapkan bila Ingin Menikahi Perempuan Anak Orang Kaya

Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperjuangan cinta, khususnya jika calon istri anak orang kaya. Berikut beberapa caranya.

Baca Selengkapnya

Ragam Pemicu Pria Memutus Cinta, Tak Suka Dikekang dan Dikuasai

13 hari lalu

Ragam Pemicu Pria Memutus Cinta, Tak Suka Dikekang dan Dikuasai

Seperti juga perempuan, laki-laki pun punya banyak alasan untuk memutus hubungan cinta. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

6 Tanda Pasangan Bukan Istri yang Baik

15 hari lalu

6 Tanda Pasangan Bukan Istri yang Baik

Sikap-sikap berikut menunjukkan perempuan tak bisa jadi istri yang baik, bahkan hanya menyusahkan suami dan mengganggu hubungan.

Baca Selengkapnya