Hanya Punya Satu Paru-Paru, Cara Terbaik agar Tetap Fit

Kamis, 6 Februari 2020 15:29 WIB

Ilustrasi Kanker paru-paru. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor dan komedian Bopak Castello baru-baru ini mengaku bahwa dirinya hidup dengan satu paru-paru. Pemilik nama asli Indrayana Bidwy itu menjelaskan bahwa hal tersebut terjadi lantaran paru-paru di sisi kirinya sudah tak berfungsi.

Tentu sebagai seorang yang hanya memiliki satu paru, Bopak Castello sadar bahwa dirinya tak lagi bisa hidup selayaknya orang normal dengan dua paru-paru sehat. Namun hal tersebut dibantah oleh dokter spesialis paru Rumah Sakit Persahabatan Elisna Syahruddin. Menurut Elisna, beberapa pola hidup spesial bisa dilakukan agar mereka merasa layaknya orang normal.

Salah satu diantaranya termasuk menghindari berbagai risiko penyakit yang dapat menyerang paru-paru, contohnya asap rokok, polusi udara dan stres. “Kalau kita bisa menggunakan masker saat bepergian, tidak merokok dan menghindari para perokok dan mengontrol stres, paru yang sisa satu akan bekerja dengan sangat baik. Jadi kunci sehatnya bagaimana dia menjaga agar satu paru-paru tidak bermasalah,” katanya dalam acara Media Briefing di Jakarta pada Rabu, 5 Januari 2020.

Selain itu, Elisna juga mengimbau agar mereka yang memiliki paru satu untuk menjalankan olahraga. Sebab, aktivitas fisik dapat meningkatkan daya tahan dan kekebalan paru yang sisa satu. Namun dipastikan olahraga tersebut tidak memberatkan kerja paru yang tinggal satu. Salah satu olahraga yang wajib dihindari termasuk diving atau menyelam.

Menurut Elisna, ini bisa meningkatkan risiko seseorang mengidap pneumotoraks. Pneumotoraks adalah udara bocor ke ruang di antara paru-paru dan dinding dada. Jika dibiarkan, bisa menyebabkan komplikasi. “Karena dengan menyelam, satu paru akan mengalami tekanan dari dalam ke luar yang membuat pompa paru bekerja tidak normal,” katanya.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

2 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

3 hari lalu

Aliansi Kecam Kehadiran Industri Plastik dan Kimia dalam Delegasi Indonesia untuk Negosiasi Perjanjian Plastik

Kehadiran itu membahayakan tujuan perjanjian, yaitu mengatur keseluruhan daur hidup plastik untuk melindungi kesehatan manusia dan lingkungan.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

3 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

4 hari lalu

Pakar Sebut 8 Hal Paling Umum yang Percepat Penuaan

Pakar kesehatan menyebut delapan perilaku tak sehat paling umum yang mempercepat proses penuaan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

4 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

4 hari lalu

Penelitian Ungkap Pelet Plastik Daur Ulang dari Indonesia Mengandung 30 Bahan Kimia Beracun dengan Konsentrasi Tinggi

Proyek penelitian di 13 negara ini bertujuan meningkatkan kesadaran global tentang bahan kimia berbahaya dalam plastik daur ulang

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

4 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

8 hari lalu

Pakta Konsumen Nasional Minta Pemerintah Penuhi Hak Konsumen Tembakau

Pakta Konsumen Nasional meminta pemerintah untuk memenuhi hak konsumen tembakau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

9 hari lalu

Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

Hati-hati, asap rokok dapat meningkatkan 20 kali risiko utama kanker paru, baik pada perokok aktif maupun pasif. Simak saran pakar.

Baca Selengkapnya

Benarkah Tidur di Lantai atau dengan Kipas Angin Sebabkan Paru-paru Basah?

10 hari lalu

Benarkah Tidur di Lantai atau dengan Kipas Angin Sebabkan Paru-paru Basah?

Dokter meluruskan beberapa mitos seputar paru-paru basah, termasuk yang mengaitkan kebiasaan tidur di lantai dan kipas angin menghadap badan.

Baca Selengkapnya