Peneliti Sebut Anak Tak Sakit Parah saat Terjangkit COVID-19

Reporter

Antara

Rabu, 8 April 2020 11:20 WIB

Ilustrasi anak menggunakan penutup hidung atau masker. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Anak-anak cenderung tidak mengalami sakit parah saat terkena COVID-19 jika dibandingkan orang dewasa. Anak-anak tidak mengalami demam, batuk atau bahkan sesak napas.

Data terbaru yang dikumpulkan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) mengungkapkan anak-anak di Amerika Serikat cenderung tidak mengalami sakit parah saat terkena virus corona atau COVID-19. Kasus corona pada anak-anak hanya 1,7 persen dari kasus yang dilaporkan, yakni sebanyak 149.760 kasus, per periode 12 Februari sampai 2 April 2020.

Temuan baru ini mendukung klaim dari studi sebelumnya pada kasus anak di Cina, yang juga menemukan bahwa infeksi COVID-19 tampaknya tidak berdampak parah pada anak-anak. Pusat Pengendalian Penyakit Cina menganalisis 72.314 kasus dari total pasien corona di negara itu adalah 82.718 pada 7 April 2020, dan menemukan bahwa kurang dari 1 persen corona menginfeksi anak-anak di bawah 10 tahun dan hanya 41,5 persen yang mengalami demam.

Dalam sebuah studi terpisah, para peneliti Cina mengamati lebih dekat 2.143 anak-anak yang terinfeksi di bawah usia 18 tahun dan menemukan bahwa sekitar 125 anak-anak atau sekitar 6 persen menderita penyakit yang sangat serius. CDC menekankan bahwa kasus-kasus ekstrem telah dilaporkan pada anak-anak, termasuk tiga kematian di Amerika Serikat, dan bahwa data dalam studi mereka dan studi di Cina terbatas.

"Meskipun sebagian besar kasus yang dilaporkan di antara anak-anak sampai saat ini belum parah, dokter harus mempertahankan indeks kecurigaan yang tinggi untuk infeksi COVID-19 pada anak-anak dan memantau perkembangan penyakit, terutama di antara bayi dan anak-anak dengan kondisi yang mendasarinya," jelas CDC.

Advertising
Advertising

Dengan informasi yang tersedia, penelitian menemukan bahwa 73 persen pasien anak akan menunjukkan gejala demam, batuk, atau sesak napas dibandingkan dengan 93 persen kasus orang dewasa berusia antara 18 dan 64 tahun, yang dilaporkan selama periode waktu yang diuji.

CDC mengatakan dari 745 kasus anak yang status rawat inap diketahui 147 dirawat di rumah sakit dan 15 dirawat di perawatan intensif. Angka-angka ini menunjukkan tingkat rawat inap 5,7 hingga 20 persen dan tingkat masuk ICU hanya 0,58 hingga 2 persen.

Sementara itu, pada orang dewasa angka itu melonjak masing-masing menjadi 10 hingga 33 persen dan 1,4 hingga 4,5 persen. CDC mengingatkan perilaku menjaga jarak dan pencegahan sehari-hari tetap penting untuk semua kelompok umur.

Berita terkait

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

4 jam lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

3 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

3 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

4 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

5 hari lalu

Bocah 15 Tahun jadi Korban Persetubuhan Sang Kekasih, Ibunya Lapor Polisi

DP seorang anak wanita berusia 15 tahun menjadi korban dugaan persetubuhan anak di bawah umur. Pelaku diduga pemilik sebuah BAR.

Baca Selengkapnya

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

5 hari lalu

Saksi Ungkap Sering Bayari Biaya Ulang Tahun Cucu Syahrul Yasin Limpo Pakai Uang Kementan

Menjawab itu, Isnar mengatakan putra Syahrul Yasin Limpo, Redindo juga pernah meminta uang kepadanya.

Baca Selengkapnya

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

5 hari lalu

Pentingnya Ibu Pahami Jenis Bahasa Kasih Sayang pada Anak dan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa kasih sayang agar bisa disampaikan kepada keluarga dan anak.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

6 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

8 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

11 hari lalu

Kenali Penyebab dan Kiat Menangani Anak yang Gemar Berbohong

Berikut langkah-langkah yang bisa dilakukan ketika mendapati anak berbohong.

Baca Selengkapnya