Awas, Pendamping Pasien Rentan Alami Masalah Kesehatan Jiwa

Reporter

Mitra Tarigan

Editor

Mitra Tarigan

Rabu, 22 Juli 2020 22:18 WIB

ilustrasi pasien (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Masalah kesehatan jiwa bisa dialami siapapun. Beberapa pasien penyakit kronis mungkin akan stres bila divonis berbagai penyakit. Beberapa pasien akan menolak fakta dia akan menjalani kehidupan kemoterapi atau penyakit tidak menular lainnya. Namun tidak hanya pasien yang akan mengalami masalah kejiwaan, para pendamping pasien itu pun rentang alami masalah kesehatan mental.

"Dampak penyakit bukan ke orang sakit aja, tapi orang sekitarnya terutama orang yang merawat juga bisa mengalaminya," kata Ahli Kesehatan Jiwa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia Heriani dalam webinar "Supporting People with Chronic Ilnesses in the Time of Covid-19"pada Selasa 21 Juli 2020.

Ia mencontohkan, ketika sang ayah yang mengalami masalah penyakit degeneratif, seperti kanker, jantung atau diabetes melitus, kemungkinan besar, sang anak yang akan merawat pria itu. "Bila perawat si ayah adalah anak yang sudah menikah, pasti kondisi ini berdampak pada pasangan dan anak juga. Apalagi di era Covid-19 sulit untuk bergantian," kata Heriani.

Heriani menambahkan, penyakit kronis juga berdampak pada pasien. Kondisi itu pasti bisa memberi lonjakan emosi pada orang di sekeliling pasien. Salah satu kasusnya adalah ketika pasien melepas emosinya dengan marah-marah. "Akibatnya bikin marah perawat pasien. Banyak yang mengabaikan, bahwa perawat pasien juga punya personal needs," kata Heriani.

Heriani mengatakan bahwa baik pasien dan pendampingnya perlu menghindari pikiran irasional yang malah akan membuat semakin stres. Beberapa contoh pikiran irasional adalah mengemukaan kata-kata berbentuk absolut, seperti kata "seharusnya, pasti enggak akan, selalu, sehingga enggak pernah."

Selain itu pikiran memberi label juga akan merusak kesehatan mental. Beberapa contoh lain adalah melebih-lebihkan dampak dan terlalu menggeneralisasikan masalah. Untuk mengubah pikiran-pikiran negatif tersebut, dengan beberapa cara. Salah satunya dengan fokus terhadap sesuatu yang dapat diubah dan menerima apa yang tidak bida diubah. Selain itu, seseorang juga perlu untuk lebih fleksibel dalam menghadapi masalah. "Berlatih terus dalam merespon keadaan dengan lebih rasional dan sadar," kata Heriani.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

3 jam lalu

Tips Psikiater untuk Mengusir Rasa Tak Bahagia

Rutin menulis jurnal bersyukur atau gratitude journal, semacam buku harian, bisa menjadi salah satu cara mengusir perasaan tidak bahagia.

Baca Selengkapnya

Yang Perlu Diperhatikan Pasien Diabetes kala Cuaca Panas Ekstrem

1 hari lalu

Yang Perlu Diperhatikan Pasien Diabetes kala Cuaca Panas Ekstrem

Berikut tips tetap terhidrasi dan sehat selama cuaca panas ekstrem bagi pasien diabetes yang mungkin mengalami respons dari obat.

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

2 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

4 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

4 hari lalu

Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

Penderita diabetes tipe 2 mengalami masalah gangguan tidur karena ketidakstabilan kadar gula darah dan gejala terkait diabetes.

Baca Selengkapnya

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

6 hari lalu

Jeda 3-7 Hari dari Media Sosial Bisa Meningkatkan Kesehatan Mental? Begini Penjelasannya

Sebuah studi penelitian 2022 terhadap anak perempuan 10-19 tahun menunjukkan bahwa istirahat di media sosial selama 3 hari secara signifikan berfaedah

Baca Selengkapnya

Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

6 hari lalu

Pemalu Hingga Takut Bentuk Kecemasan Sosial pada Anak, Ini Cara Atasinya

Kecemasan sosial pada anak bukan hanya sekadar berdampak menjadi pemalu, namun dapat menyebabkan anak merasa takut dan menghindari situasi sosial

Baca Selengkapnya

10 Efek Mengonsumsi Makanan Manis Berlebihan, Bisa Picu Sel Kanker

7 hari lalu

10 Efek Mengonsumsi Makanan Manis Berlebihan, Bisa Picu Sel Kanker

Ada banyak efek makanan manis yang tidak bagus untuk kesehatan, di antaranya bisa meningkatkan risiko diabetes hingga bertumbuhnya sel kanker.

Baca Selengkapnya

10 Gejala Diabetes yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Sering Haus

7 hari lalu

10 Gejala Diabetes yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Sering Haus

Diabetes adalah salah satu penyakit mematikan. Ketahui beberapa gejala diabetes yang perlu diwaspadai. Mulai dari sering harus hingga kesemutan.

Baca Selengkapnya

Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

7 hari lalu

Tanda Ibu Hamil Alami Gangguan Mental

Gangguan mental pada ibu hamil perlu dikenali karena membuat perasaan tidak nyaman dan ada gangguan pada aktivitas sehari-hari.

Baca Selengkapnya