Kiat Dapat Pekerjaan di Tengah Pandemi Covid-19

Reporter

Bisnis.com

Minggu, 7 Februari 2021 08:53 WIB

Ilustrasi wanita mencari lowongan kerja. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Akibat pandemi Covid-19, banyak sektor usaha di dalam negeri yang gulung tikar. Beberapa bahkan harus merumahkan karyawan. Kondisi ini tentu membuat cari pekerjaan menjadi tantangan tersendiri, khususnya untuk para lulusan baru.

Dalam siaran pers Ruangguru, berikut tips dan trik mendapatkan pekerjaan di tengah pandemi Covid-19.

Tingkatkan kemampuan
Meskipun belum mendapat pekerjaan, jangan cepat puas dengan modal ijazah saja. Justru sekarang adalah saat yang baik untuk meningkatkan kemampuan. Ada banyak hal yang bisa dilakukan sambil menunggu panggilan pekerjaan, misalnya mengikuti pelatihan yang tidak didapatkan di bangku kuliah.

Mengikuti pelatihan membantu mengasah kemampuan dan menambah keterampilan di bidang yang diinginkan. Misalnya, jika ingin bekerja di bidang pemasaran digital, Anda bisa mengikuti pelatihan di platform online yang menyediakan kursus keterampilan tertentu. Ikutilah pelatihan yang dapat memberikan ilmu dan keterampilan baru. Dengan begitu, Anda akan semakin menonjol ketika melamar pekerjaan.

Baca juga: Tips Membangun Usaha Sampingan tanpa Berhenti Bekerja

Advertising
Advertising

Membangun relasi
Meski di rumah saja, jangan hanya menutup diri. Membangun relasi ternyata sangat berguna. Anda bisa mendapatkan info-info terbaru atau rekomendasi pekerjaan dari relasi. Bina hubungan baik dengan para alumni, dosen, kenalan, dan saudara yang dapat membantu mendapatkan pekerjaan.

Anda juga bisa memperkaya relasi melalui platform yang ada. Anda akan menemukan banyak informasi lowongan kerja melalui profil SDM perusahaan. Perbanyaklah koneksi dengan kru SDM, siapa tau ada yang tertarik untuk merekrut.

Perbaiki CV
Curriculum Vitae adalah dokumen penting yang menggambarkan diri. CV merupakan hal pertama yang akan perusahaan lihat dari seorang pelamar pekerjaan. Perusahaan akan melihat dan mendapat kesan pertama melalui CV. Jadi, CV menjadi sangat krusial karena itu adalah dokumen yang menggambarkan diri.

Periksa kembali CV, apakah sudah efektif mengkomunikasikan diri atau belum. Buatlah CV dengan visual yang menarik dan tampilkan informasi agar mudah dicerna pembaca. Lampirkan hal-hal penting yang dapat menjual diri, seperti keterampilan, pengalaman berorganisasi, dan pengalaman bekerja. Jika memiliki sertifikat yang dapat menunjang diri di bidang pekerjaan yang dilamar, maka Anda dapat memasukkannya sebagai nilai plus.

Perbarui informasi lowongan kerja
Selain hal di atas, ini juga tak kalah penting. Pastikan selalu mendapatkan informasi terbaru dan terpercaya seputar info lowongan pekerjaan. Anda bisa cek di berbagai platform lowongan pekerjaan atau situs web perusahaan.

Saat ini, banyak sekali lowongan pekerjaan yang disebarkan melalui media sosial. Anda bisa cek media sosial perusahaan yang dituju atau media sosial info lowongan kerja.

Berita terkait

PT Amerta Indah Otsuka Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratannya?

22 jam lalu

PT Amerta Indah Otsuka Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratannya?

PT Amerta Indah Otsuka tengah membuka lowongan kerja untuk posisi Talent Development Staff.

Baca Selengkapnya

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

2 hari lalu

Kalimat yang Pantang Diucapkan pada Bos meski Berteman

Agar tak ada masalah dalam pekerjaan, cobalah hindari mengucapkan kalimat-kalimat berikut meski bos adalah teman sendiri.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

6 hari lalu

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

Ini yang harus diperhatikan dan dipantau saat ikut rekrutmen bersama BUMN.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

6 hari lalu

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

7 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

8 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

Butuh Banyak Sumber Daya di Bidang Teknis, Kemensos Buka 40.839 Formasi ASN

11 hari lalu

Butuh Banyak Sumber Daya di Bidang Teknis, Kemensos Buka 40.839 Formasi ASN

Usulan Kemensos itu disetujui oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Abdullah Azwar Anas.

Baca Selengkapnya

PT Pegadaian Buka Lowongan untuk Lulusan IT

12 hari lalu

PT Pegadaian Buka Lowongan untuk Lulusan IT

Bagi para pencari kerja yang berminat bisa langsung mendaftarkan diri melalui website resmi Pegadaian atau scan QR Code yang tertera pada flyer resmi

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

13 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

Tips Persiapkan Diri Bekerja di Perusahaan Terbaik

15 hari lalu

Tips Persiapkan Diri Bekerja di Perusahaan Terbaik

Berikut saran buat yang sedang mempersiapkan diri untuk membangun karir di perusahaan terbaik, baik domestik maupun internasional.

Baca Selengkapnya