Manfaat Apel Hijau untuk Mencegah Penggumpalan Darah

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 7 Agustus 2021 14:46 WIB

Ilustrasi apel hijau. Bisnis.com

TEMPO.CO, Jakarta - Apel hijau merupakan salah satu buah yang banyak dikenal dan dikonsumsi. Orang Indonesia kerap menyebutnya sebagai apel Malang. Apel mengandung banyak nutrisi dan vitamin yang penting bagi tubuh. Di samping itu, apel adalah salah satu buah yang memiliki kandungan antioksidan yang sangat tinggi.

Dalam apel hijau juga terkandung serat dan vitamin C yang melimpah serta buah ini menjadi pilihan bagi orang-orang sedang dalam program diet. Dikutip dari emoha.com, Sabtu 7 Agustus 2021, apel hijau memiliki 10 manfaat yang baik bagi kesehatan. Berikut ini adalah manfaat buah apel bagi kesehatan:

  1. Membantu Melawan Asma

Kandungan antioksidan yang ada buah apel hijau dapat melindungi paru-paru dari kerusakan oksidatif. Selain itu, kulit apel mengandung flavanoid quercetin yang bisa membantu dalam menin gkatkan sistem kekebalan tubuh dan mengurangi peradangan. Kedua hal ini berperan ampuh dalam mengurangi asma dan reaksi alergi.

  1. Mengurangi Risiko Penyakit Jantung

Apel hijau terkenal dengan kandungan serat larut yang berfungsi untuk menurunkan kdar kolesterol darah. Di samping itu, apel hijau juga mengandung polifenol yang akan menimbulkan efek antioksidan dan hal ini dapat menurunkan tekanan darah.

  1. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan

Dalam apel hijau terkandung sumber serat yang berfungsi sebagai prebiotik dan bisa mendorong pertumbuhan bakteri sehat di usus. Sumber serat ini akan membantu tubuh memecah makanan dengan lebih efisien.

  1. Mencegah Penggumpalan Darah
Advertising
Advertising

Dalam apel hijau terkandung suatu senyawa kimia yang disebut dengan nama rutin. Rutin bermanfaat dalam mencegah pembentukan gumpalan darah. Hal ini terjadi karena rutin bekerja dengan memblokir enzim yang memfasilitasi pembentukan gumpalan darah.

  1. Menjaga Kesehatan Liver

Antioksidan yang ada pada apel hijau berfungsi untuk menjaga kesehatan liver.

  1. Membantu Menurunkan Berat Badan

Selain mengandung banyak serat, apel hijau juga mengandung sedikit lemak, gula, dan sodium. Kandungan-kandungan tersebut mampu membuat Anda merasa lebih kenyang dan meningkatkan proses pembakaran lemak.

  1. Melawan Penuaan

Antioksidan, vitamin A, vitamin C, dan fenol yang ada pada apel hijau berperan besar dalam menunda penuaan dini.

  1. Mendukung Regenerasi Sel

Apel hijau juga membantu regenerasi sel di dalam tubuh. Hal ini tidak terlepas dari kandungan antioksidan yang ada pada apel hijau.

  1. Memperbaiki Tekstur Kulit

Apel hijau juga dapat dimanfaatkan menjadi masker untuk membantu merawat kulit. Apel hijau bisa membantu melembapkan kulit dan menghilangkan munculnya kerutan dan memperbaiki tekstur kulit.

  1. Memperkuat Tulang dan Gigi

Vitamin K yang terkandung pada apel hijau dapat membantu dalam memperkuat tulang dan gigi. Selain itu, kulit apel hijau juga mengandung kalsium

EIBEN HEIZIER

Baca: Mau Kulit Sehat dan Cerah Coba Buat Masker Apel Hijau

Berita terkait

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

6 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

7 hari lalu

Parto Patrio Operasi Batu Ginjal, Kenali Gejala dan Penyebab Batu Ginjal

Komedian Parto Patrio sedang menjalani pemulihan usai operasi batu ginjal. Lantas, apa yang menyebabkan dan tanda-tanda dari penyakit ini?

Baca Selengkapnya

Kale Vs Bayam, Mana yang Lebih Sehat dan Bergizi?

12 hari lalu

Kale Vs Bayam, Mana yang Lebih Sehat dan Bergizi?

Sama-sama diklaim sayuran hijau yang bergizi tinggi, mana yang lebih baik, kale atau bayam? Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Batuk Membandel di Malam Hari, Berikut Ragam Pemicunya

32 hari lalu

Batuk Membandel di Malam Hari, Berikut Ragam Pemicunya

Batuk yang terus terjadi di malam hari sehingga mengganggu tidur diri sendiri dan orang lain memang menjengkelkan. Berikut ragam pemicunya.

Baca Selengkapnya

Apakah Jus Apel Baik buat Kesehatan? Pakar Diet Beri Jawaban

33 hari lalu

Apakah Jus Apel Baik buat Kesehatan? Pakar Diet Beri Jawaban

Manfaat meminum jus apel tentu tak sesehat memakan buahnya, apalagi jus dalam kemasan. Berikut pendapat pakar diet.

Baca Selengkapnya

Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

46 hari lalu

Segudang Manfaat Timun Suri Bagi Kesehatan, Pilihan Sehat Saat Buka Puasa

Selain menyegarkan, timun suri juga dapat memberikan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh setelah berpuasa seharian.

Baca Selengkapnya

Apel Vs Jeruk, Mana yang Lebih Baik buat Kesehatan?

1 Maret 2024

Apel Vs Jeruk, Mana yang Lebih Baik buat Kesehatan?

Sama-sama diklaim tinggi nutrisi dan disukai banyak orang, mana yang lebih baik buat kesehatan, apel atau jeruk?

Baca Selengkapnya

Dubes Rusia Klaim Alexei Navalny Meninggal karena Penggumpalan Darah

22 Februari 2024

Dubes Rusia Klaim Alexei Navalny Meninggal karena Penggumpalan Darah

Duta Besar Federasi Rusia untuk Indonesia Lyudmila Vorobieva menyebut bahwa tokoh oposisi Rusia Alexei Navalny meninggal karena masalah kesehatan

Baca Selengkapnya

Kenali Beda Batuk pada Anak Pneumonia, Asma, dan TBC

21 Februari 2024

Kenali Beda Batuk pada Anak Pneumonia, Asma, dan TBC

Dokter anak menjelaskan beda batuk yang dialami anak penderita pneumonia, asma, dan tuberkulosis (TBC) dan perlu dipahami orang tua.

Baca Selengkapnya

Paket Obat dan Buku untuk Pilot Susi Air yang Disandera KKB OPM Diantar Pakai Helikopter

16 Februari 2024

Paket Obat dan Buku untuk Pilot Susi Air yang Disandera KKB OPM Diantar Pakai Helikopter

Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Izak Pangemanan mengatakan permintaan obat-obatan oleh Pilot Susi Air Philip Mark Mehrtens telah disampaikan.

Baca Selengkapnya