Cara Mudah Turunkan Berat Badan tanpa Diet

Reporter

Bisnis.com

Senin, 27 September 2021 15:05 WIB

Ilustrasi semangkuk sereal dengan susu. Unsplash.com/Nyana Stoica

TEMPO.CO, Jakarta - Jika ingin menurunkan berat badan, ubahlah kebiasaan dengan menerapkan pola hidup lebih sehat. Anda tidak perlu diet untuk menurunkan berat badan.

Banyak orang ingin langsing agar berpenampilan baik. Padahal, tujuan menurunkan berat badan bukan hanya untuk menjaga penampilan. Lebih dari itu, Anda bisa lebih sehat dan cenderung menikmati kualitas hidup yang lebih tinggi.

Perjalanan penurunan berat badan setiap orang berbeda-beda. Ada cara tertentu yang dapat membantu menurunkan berat badan tanpa diet. Dilansir dari Times of India, berikut lima cara menurunkan berat badan dengan mudah tanpa diet.

Protein saat sarapan
Mengonsumsi protein untuk sarapan dapat meningkatkan metabolisme. Pastikan mengonsumsi sumber daging tanpa lemak dalam setiap makanan, mulai dari dada ayam, tuna, salmon, telur, udang, tahu, susu rendah lemak, susu kedelai, kacang-kacangan, atau kecambah.

Kurangi camilan
Jika sering ngemil karena bosan, cobalah beralih minum minuman panas dan rendah kalori. Anda bisa mengonsumsi teh hijau dan teh herbal apabila merasa bosan. Katekin dalam teh hijau meningkatkan metabolisme dan membantu tubuh membakar lemak dengan cepat. Jika tidak menambahkan susu dan gula, berarti minuman ini tidak mengandung kalori.

Advertising
Advertising

Kunyah makanan dengan benar
Setiap kali makan, Anda harus mengunyah makanan sebanyak 25 kali sebelum menelannya karena pencernaan dimulai dengan enzim dalam air liur sehingga Anda perlu membantu sistem pencernaan dengan makan perlahan. Dengan mengunyah sebanyak 25 kali maka bisa membantu Anda menikmati makanan dan memberi sinyal ke otak saat sudah kenyang.

Tambahkan serat
Serat menambah volume pada makanan tanpa menambahkan banyak kalori. Dengan kata lain, serat membuat kenyang lebih lama dan membutuhkan waktu dalam prosesnya yang menghentikan Anda dari makan berlebihan. Anda dapat memulai hari dengan mengonsumsi gandum untuk mendapatkan serat dan nutrisi yang dibutuhkan.

Tambahkan rempah-rempah
Rempah-rempah tidak hanya menambah cita rasa pada makanan tetapi juga merangsang selera dan membantu tetap kenyang. Misalnya, saat makan makanan pedas, makan perlahan dan minum lebih banyak air. Makanan pedas seperti cabai dapat meningkatkan metabolisme dalam waktu singkat dengan melepaskan hormon seperti adrenalin.

Baca juga: Hindari Stroke dengan Pola Makan Berikut

Berita terkait

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

3 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

5 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

5 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

5 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

5 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

6 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

6 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

7 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

8 hari lalu

Konimex dan Indordesa Luncurkan Produk Baru Makanan Nutrisi FontLife One, Bidik Pasar Dewasa Muda

PT Indordesa-- anak perusahaan PT Konimex, meluncurkan produk makanan nutrisi dan perawatan kesehatan, FontLife One, di Kota Solo, Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

10 hari lalu

Tidak Ingin Bau Badan? Hindari 5 Makanan Berikut

Ada beberapa makanan yang memicu timbulnya bau badan. Berikut adalah jenis makanan yang menyebabkan bau badan.

Baca Selengkapnya