Hidup Lebih Lama dengan Kebiasaan Makan Berikut

Reporter

Bisnis.com

Minggu, 28 November 2021 21:07 WIB

Ilustrasi anak makan sayur. feedingmykid.com

TEMPO.CO, Jakarta - Tak hanya bikin kenyang, lima kebiasaan makan ini juga bisa membuat hidup lebih lama. Banyak orang tidak merasa sakit dan berasumsi ia sehat, padahal bisa jadi ia tidak tahu kalau sakit.

Nyatanya, setiap hari pasti ada serangan yang mengancam kesehatan tubuh. Anda harus berterima kasih kepada sistem kekebalan tubuh yang selalu menjaga organ-organ agar bisa berfungsi dengan baik. Sistem pertahanan ini mendukung dan saling berinteraksi untuk mencegah penyakit sebelum menyerang.

Mereka membentuk benteng yang mengelilingi kesehatan dan memobilisasi sel-sel yang menyembuhkan dari dalam. Masing-masing sistem pertahanan ini dipengaruhi oleh pola makan dan Anda bertanggung jawab untuk itu. Diet ini juga akan mempengaruhi masa hidup.

Berikut lima cara mengatur makan atau diet yang dapat membuat hidup lebih lama, seperti dikutip dari Eat This, Not That.

Konsumsi kedelai, teh, dan sayuran
Untuk menjalani hidup lebih lama dan bebas penyakit, tubuh perlu menjaga keseimbangan antara kemampuan membentuk pembuluh darah baru dan menjaga pertumbuhan sel itu tetap terkendali. Proses membelah dan menumbuhkan pembuluh darah baru, yang dikenal sebagai angiogenesis.

Advertising
Advertising

Tujuan dari diet angiopreventif adalah menjaga sistem pertahanan angiogenesis tubuh dalam keadaan seimbang yang sehat. Makanan paling efektif untuk meningkatkan kemampuan tubuh melawan kanker dan menjaga keseimbangan angiogenesis adalah kedelai, rasberi hitam, tomat, teh, delima, bahkan akar manis, bir, dan keju.

Makan lebih banyak ikan dan flavonoid
Salah satu makanan regeneratif yang paling ampuh adalah ikan berlemak. Diet kaya minyak ikan meningkatkan produksi sel induk yang terkait dengan sirkulasi yang lebih baik pada otot yang kekurangan oksigen. Makanan lain yang memacu regenerasi termasuk cokelat hitam kaya flavonoid, teh hitam, bir, anggur merah, mangga, dan minyak zaitun.

Pilih makanan kaya antioksidan
DNA dapat rusak oleh faktor lingkungan seperti radikal bebas atau proses penuaan alami, yang memperpendek ujung-ujung kromosom yang dikenal sebagai telomer. Kabar baiknya, makanan tertentu dapat mendorong DNA untuk memperbaiki diri sendiri. Selain itu, beberapa makanan mengaktifkan gen yang membantu dan mematikan yang berbahaya. Makanan yang mendukung perbaikan DNA yang kuat dan memperlambat penuaan sel adalah makanan yang kaya nutrisi dengan sifat antioksidan, seperti vitamin A, C, D, E, beta-karoten, likopen, lutein, dan selenium. Makanan yang mengandung nutrisi tersebut yaitu:

-Bayam
-Kangkung
-Wortel
-Brokoli
-Jeruk
-Beri
-Paprika merah
-Lentil
-Kacang navy
-Telur
-Sarden
-Almond
-Biji rami
-Biji labu
-Kopi
-Teh
-Kedelai
-Kunyit

Konsumsi makanan anti-inflamasi
Setiap penyakit entah bagaimana terkait dengan sistem kekebalan tubuh dalam satu atau lain cara. Dalam beberapa kasus, respons imun lemah dan tidak dapat melawan infeksi secara efektif. Dalam kasus lain, sistem kekebalan tubuh mengalami kelelahan kronis, menyebabkan peradangan dan seringkali merusak jaringan sehat, biasanya disebut juga dengan autoimun. Makan makanan yang tepat secara teratur dapat mengurangi peradangan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh yang terganggu, membantu tetap sehat lebih lama. Untuk meningkatkan pertahanan tubuh, konsumsi makanan yang bersifat antiinflamasi berikut:

-Minyak zaitun
-Jus kranberi
-Kecambah
-Brokoli
-Jus anggur
-Rasberi hitam
-Kenari
-Akar manis
-Bluberi
-Cabai

Makanan fermentasi
Banyak orang yang tidak tahu pentingnya memperhatikan kesehatan usus. Bakteri di usus memiliki banyak tanggung jawab untuk kesehatan. Anda harus menjaga bakteri baik tersebut untuk pencernaan sehat. Hindari pemanis buatan yang akan mengganggu keberadaan bakteri baik. Minuman terbaik untuk menjaga keseimbangan bakteri usus adalah teh hitam, oolong, dan hijau. Makanan lain yang bermanfaat bagi usus adalah buah kiwi, cokelat hitam, kacang kaya serat, dan makanan fermentasi seperti kimchi, asinan kubis, yogurt, dan kefir.

Baca juga: Jaga 7 Kebiasaan Berikut, Tak Hanya di Masa Pandemi Covid-19

Berita terkait

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

10 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

17 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

3 hari lalu

Ingin Terlihat Awet Muda? Hindari 7 Makanan dan Minuman Ini

Menjaga kulit agar tetap awet muda bisa dimulai dengan olahraga teratur dan makan makanan sehat.

Baca Selengkapnya

Jangan Beri Anak Parasetamol setelah Imunisasi, Ini Alasannya

4 hari lalu

Jangan Beri Anak Parasetamol setelah Imunisasi, Ini Alasannya

Jangan memberi obat penurun demam seperti parasetamol saat anak mengalami demam usai imunisasi. Dokter anak sebut alasannya.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

5 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

5 hari lalu

15 Makanan Penghilang Mual untuk Ibu Hamil yang Wajib Dicoba

Saat hamil muda, Anda sebaiknya mengonsumsi makanan penghilang mual untuk ibu hamil. Baiknya konsumsi makanan sehat dan bergizi.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

5 hari lalu

Inilah 5 Makanan yang Meningkatkan Kolagen pada Kulit Secara Alami

Banyak yang belum menyadari pentingnya mengonsumsi makanan tinggi kolagen yang secara langsung dapat meningkatkan pembentukan kolagen pada kulit.

Baca Selengkapnya

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

5 hari lalu

World Central Kitchen Akan Kembali Beroperasi di Gaza

Setelah sebulan kejadian penyerangan pada relawan World Central Kitchen, LSM itu sekarang siap beroperasi kembali

Baca Selengkapnya

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

6 hari lalu

Tentara Somalia Diduga Menyelewengkan Bantuan Makanan

Sejumlah tentara Somali ditahan karena diduga melakukan korupsi dengan menyelewengkan donasi makanan

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

7 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya