Tanda Hubungan Penuh Kecemasan

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 14 Januari 2022 14:41 WIB

Ilustrasi pasangan. Freepik.com/Jcomp

TEMPO.CO, Jakarta - Beberapa orang mungkin mengalami kecemasan yang terus-menerus saat menjalin hubungan. Para ahli medis menyebut kondisi ini sebagai relationship anxiety atau kecemasan berbasis hubungan.

Kecemasan hubungan melibatkan perasaan khawatir yang intens tentang hubungan romantis atau persahabatan. Hingga saat ini, perasaan akan hal tersebut tidak dikategorikan dalam gangguan mental.

Kecemasan hubungan mencakup beberapa fitur gangguan kecemasan sosial. Lebih khusus lagi, kedua kondisi tersebut dapat menyebabkan orang mengalami ketidaknyamanan yang signifikan tentang penolakan. Meskipun banyak yang mungkin khawatir tentang penerimaan dan perasaan timbal balik dalam suatu hubungan, kecemasan cenderung berkembang ketika orang mengalami ketakutan atau kekhawatiran yang berlebihan. Misalnya, kecemasan dapat membuat khawatir tentang masa depan suatu hubungan.

Orang dengan kecemasan hubungan mungkin mengakhiri hubungan karena ketakutan atau mungkin bertahan tetapi dengan kecemasan yang besar. Efek dari kecemasan ini dapat menghambat kemampuan untuk berfungsi dalam hubungan.

Bagaimana cara mengetahui kalau teman atau pasangan memiliki rasa cemas tersebut? Berikut ciri-ciri orang yang mengalaminya, melansir dari Medical News Today.

Advertising
Advertising

Mencari kepastian yang berlebihan
Seseorang yang mencari kepastian secara berlebihan bisa jadi gejala umum pada gangguan kecemasan sosial dan depresi. Beberapa peneliti menyarankan pencarian kepastian yang berlebihan terkait dengan ketergantungan interpersonal. Ketergantungan interpersonal mengacu pada ketergantungan pada orang lain untuk evaluasi dan penerimaan yang konstan. Orang yang menunjukkan perilaku ini mungkin takut menerima evaluasi yang buruk atau tidak diterima.

Membungkam diri
Membungkam diri adalah gejala lain terkait banyak kondisi kesehatan mental. Studi yang diterbitkan dalam Journal of Experimental and Social Psychology menunjukkan wanita yang sensitif terhadap penolakan mungkin cenderung melakukan pembungkaman diri untuk menyenangkan pasangan. Orang yang membungkam diri mungkin tidak mengungkapkan selera, pendapat, atau perasaan kepada pasangan, terutama ketika pemikiran berbeda. Orang cenderung terlibat dalam perilaku membungkam diri agar tampak serupa dengan yang penerimaannya mereka cari dan dalam upaya untuk mencegah penolakan. Seiring waktu, orang mungkin membungkam diri dan berkorban untuk mempertahankan hubungan.

Sikap pasangan
Akomodasi pasangan merupakan respons terhadap pasangan yang cemas. Ini adalah efek umum yang diamati dalam hubungan, di mana satu atau lebih orang memiliki gangguan kepribadian obsesif-kompulsif. Beberapa ahli menyarankan untuk melakukan terapi pasangan, seperti sesi psikoedukasi berbasis pasangan. Hal tersebut dapat membantu mengobati dan mengelola kecemasan hubungan.

Baca juga: Sebab Kecemasan pada Remaja Lebih Tinggi

Berita terkait

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

6 jam lalu

Perkokoh Kesehatan Mental dengan 4 Tips Berikut

Psikolog menyarankan empat praktik untuk menjaga kesehatan mental dan meningkatkan kekuatan mental, baik di tempat kerja maupun di rumah.

Baca Selengkapnya

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

6 jam lalu

Ide Kencan di Luar Ruangan saat Cuaca Cerah

Berikut ragam kegiatan luar ruangan yang bisa dilakukan bersama pasangan, kencan sambil berjemur dan menghirup udara segar.

Baca Selengkapnya

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

22 jam lalu

Malas Bicara dengan Orang Asing, Pakar Ungkap Alasan di Baliknya

Kebanyakan orang malas bersikap ramah dan mengobrol dengan orang asing. Padahal bicara dengan mereka tak selalu buruk, asalkan tetap waspada.

Baca Selengkapnya

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

1 hari lalu

Merasa Terjebak dalam Hubungan Tak Bahagia? Bulatkan Tekad untuk Pergi

Merasa terjebak dalam hubungan tak bahagia? Berikut tanda Anda harus mengakhiri hubungan karena sudah tak mungkin diperbaiki.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

2 hari lalu

Saran Psikolog buat Pasangan yang akan Menikah, Perhatikan Hal Ini

Perhatikan hal ini sebelum menikah mengingat penyebab perceraian dalam masyarakat biasanya multifaktor.

Baca Selengkapnya

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

4 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

Cara Membantu Penderita Hoarding Disorder, Gangguan Mental Suka Menimbun Barang

6 hari lalu

Cara Membantu Penderita Hoarding Disorder, Gangguan Mental Suka Menimbun Barang

Hoarding disorder adalah gangguan kesehatan mental yang membuat orang ingin terus mengumpulkan barang hingga menumpuk.

Baca Selengkapnya

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

7 hari lalu

Ketahui Bahasa Cinta yang Dibutuhkan Keluarga

Ibu cerdas perlu mengetahui bahasa cinta atau kasih sayang yang digunakan untuk mengungkapkan perhatian pada orang lain.

Baca Selengkapnya

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

7 hari lalu

Kelola Stres Setiap Hari untuk Redakan Emosi

Mengelola stres adalah cara meredakan emosi yang harus terus dilatih setiap hari agar tidak mudah emosional si situasi yang buruk.

Baca Selengkapnya

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

7 hari lalu

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.

Baca Selengkapnya