Sehat Ngemil dengan Cara Berikut

Reporter

Antara

Jumat, 28 Januari 2022 09:16 WIB

Ilustrasi trail mix camilan untuk diet. Freepik.com/Racool Studio

TEMPO.CO, Jakarta - Pada dasarnya, ngemil adalah upaya pemenuhan nutrisi yang baik untuk anak, dewasa, maupun lansia sehingga penting untuk memilih camilan yang berbahan alami dan aman. Pakar nutrisi Widya Fadila mengatakan kebiasaan ngemil tidak selalu buruk asal cermat dalam memilih camilan.

Widya menyarankan dalam memilih camilan pastikan bahan bakunya terbuat dari bahan-bahan alami. Kedua, perhatikan zat-zat pendukung yang terdapat dalam camilan tersebut tidak mengandung zat-zat buatan atau asli. Ketiga, perhatikan kombinasi nutrisi dari camilan tersebut. Dia merekomendasikan untuk menyeimbangkan menu camilan yang memiliki lebih dari satu makronutrien (protein, lemak, dan karbohidrat).

"Misalnya, bisa mengonsumsi kombinasi kacang-kacangan (protein dan lemak) dengan umbi (karbohidrat), ataupun karbohidrat dari singkong dengan protein dari telur maupun keju dalam satu jenis camilan. Yang paling penting, camilan itu baik untuk tubuh selama dikonsumsi dalam porsi yang cukup dan tidak berlebihan," jelasnya.

Camilan biasanya mengandung karbohidrat. Namun, jika memungkinkan pilih camilan yang bebas gluten. Selain berhubungan dengan kondisi kesehatan tertentu, produk camilan yang bebas gluten baik untuk mengatur berat badan serta sumber energi.

Kemudian, apabila camilan mengandung olahan tinggi protein seperti keju, telur, ataupun yogurt, pastikan menggunakan bahan asli atau bukan hanya perasa saja karena bahan perasa tidak memberikan manfaat nutrisi seperti bahan asli. Lalu, sebisa mungkin hindari atau kurangi camilan yang mengandung pemanis buatan ataupun MSG.

Advertising
Advertising

Dari sisi manfaat, ngemil porsi kecil beberapa kali dalam sehari membantu menjaga metabolisme tubuh dan gula darah, menghambat rangsangan lapar berlebihan, serta mencegah metabolisme tubuh melambat. Camilan juga bisa memberikan rasa bahagia dengan cara meningkatkan hormon serotonin yang dapat mengembalikan suasana hati.

Baca juga: Efek Buruk Tuntaskan Lapar Tengah Malam dengan Ngemil

Berita terkait

Kandungan Plastik dalam Makanan dan Minuman: Dampak Kesehatan dan Cara Kurangi Konsumsi Mikroplastik

9 hari lalu

Kandungan Plastik dalam Makanan dan Minuman: Dampak Kesehatan dan Cara Kurangi Konsumsi Mikroplastik

Penelitian menunjukkan bahwa hampir semua makanan kita mengandung mikroplastik, dalam bentuk apa saja? Apa bahaya bagi kesehatan?

Baca Selengkapnya

Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

15 hari lalu

Pola Makan yang Perlu Diperhatikan Pasien Parkinson

Sejumlah hal perlu diperhatikan dalam pola makan penderita Parkinson, seperti pembuatan rencana makan. Berikut yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Macam Camilan yang Dianjurkan untuk Mencegah Sembelit

21 hari lalu

Macam Camilan yang Dianjurkan untuk Mencegah Sembelit

Sebagian orang memiliki solusi unik untuk mencegah sembelit namun mengonsumsi makanan kaya serat bisa menjadi solusi yang baik.

Baca Selengkapnya

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

21 hari lalu

7 Tips Ajak Anak Pola Makan Sehat

Kebiasaan makan yang buruk dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Simak 5 tips anak ajak pola makan sehat

Baca Selengkapnya

Seimbangkan Konsumsi Hidangan Lebaran dengan Serat, Simak Saran Ahli Gizi

24 hari lalu

Seimbangkan Konsumsi Hidangan Lebaran dengan Serat, Simak Saran Ahli Gizi

Konsumsi opor dan gulai yang identik dengan hidangan Lebaran perlu diseimbangkan dengan makanan sumber serat seperti sayur dan buah.

Baca Selengkapnya

2 Resep Lidah Kucing yang Layak Dicoba Sebagai Camilan Lebaran

26 hari lalu

2 Resep Lidah Kucing yang Layak Dicoba Sebagai Camilan Lebaran

Pembuatan lidah kucing ini pun cukup mudah dikarenakan mirip kue kering lainnya seperti tepung terigu, gula halus, margarin serta putih telur.

Baca Selengkapnya

3 Resep Nastar yang Bisa Dicoba sebagai Kudapan Lebaran

26 hari lalu

3 Resep Nastar yang Bisa Dicoba sebagai Kudapan Lebaran

Kata nastar berasal dari Bahasa Belanda, ananas atau nanas dan taartjes atau tart yang kemudian disingkat menjadi nastar.

Baca Selengkapnya

Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

27 hari lalu

Jaga Kesehatan, Pilih Daging tanpa Lemak untuk Hidangan Lebaran

Dokter mengingatkan masyarakat agar sebisa mungkin memilih daging sapi tanpa lemak untuk hidangan Lebaran agar kesehatan tetap terjaga.

Baca Selengkapnya

Sajian Berlemak Saat Lebaran, Ahli Gizi Unair Bagikan Tips Makan Opor dan Rendang

27 hari lalu

Sajian Berlemak Saat Lebaran, Ahli Gizi Unair Bagikan Tips Makan Opor dan Rendang

Sajian makanan kaya lemak saat Lebaran aman dikonsumsi asal tahu batasannya. Simak penuturan ahli gizi dari Unair berikut ini.

Baca Selengkapnya

Sambut Idul Fitri: 3 Resep Camilan Mainstream Buat Rayakan Lebaran

27 hari lalu

Sambut Idul Fitri: 3 Resep Camilan Mainstream Buat Rayakan Lebaran

Di antara banyaknya pilihan, bakpia, rengginang, dan nagasari adalah 3 camilan yang sangat populer di Tanah Air. Ketiganya termasuk mainstream Lebaran

Baca Selengkapnya