Begini Cara Bedakan Minyak Goreng Baru dan Bekas

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurhadi

Sabtu, 26 Maret 2022 14:25 WIB

Pedagang menunjukan minyak goreng curah ukuran 1 kilogram di Pasar Sehat Cihapit, Bandung, Jawa Barat, 23 Maret 2022. Sebagian besar pedagang di Pasar Sehat Cihapit tidak menjual minyak goreng curah selama 2 pekan akibat minimnya pasokan dan tingginya harga minyak curah yang mencapai Rp 25.000 per kg. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Jakarta - Kelangkaan minyak goreng beberapa waktu dimanfaatkan segelintir orang mencari keuntungan dengan menjual minyak goreng bekas seolah-olah minyak goreng baru. Agar tidak tertipu, masyarakat perlu mengetahui cara mengetahui keaslian minyak goreng.

Dosen Prodi Sarjana Terapan Teknologi Laboraturium Medis Universitas Muhammadiyah Surabaya, Vella, mengatakan ada beberapa hal yang bisa dilakukan masyarakat umum untuk mendeteksi keaslian dari minyak goreng. Salah satunya melalui uji organoleptic.

Uji organoleptic merupakan pengujian dengan indera manusia yang digunakan sebagai alat pengukuran produk. “Uji organoleptic dapat dilakukan meliputi deteksi warna, bau, penampakan dan tekstur,” kata Vella dilansir dari laman Universitas Muhammadiyah Surabaya.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengetahui asli atau tidak adalah dengan melihat warna minyak goreng itu. Minyak goreng asli berwarna kuning hingga kuning pucat. Jika terlihat didapati warna lain yang lebih gelap, bisa dipastikan tidak normal atau termasuk minyak goreng palsu.

“Deteksi bau juga dapat dilakukan untuk menguji keaslian minyak goreng. Minyak goreng memiliki bau yang khas, yaitu bau kelapa atau cenderung tidak berbau. Jika tercium bau yang khas atau tidak berbau maka minyak dinyatakan normal,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Tetapi, bila tercium bau lain, misalnya bau tengik, amis dan sebagainya, bisa dipastikan minyak goreng itu tak normal atau palsu. Bau tersebut bisa muncul sebab minyak goreng palsu biasanya minyak goreng oplosan atau campuran antara minyak baru dan bekas.

Cara terakhir adalah dengan melihat penampakan dan tekstur dari minyak goreng tersebut. Minyak goreng asli secara umum bertekstur cair dan encer, sementara minyak goreng palsu biasanya punya tekstur yang cenderung lebih kental. Karena minyak palsu dibuat dari minyak bekas, pastinya telah digunakan berulangkali untuk menggoreng.

“Akibatnya kandungan bahan masakan baik berupa kandungan lemak, tepung dan lain seterusnya akan membuat tekstur minyak palsu menjadi lebih kental jika dibandingkan dengan minyak asli yang memang belum pernah digunakan untuk menggoreng sebelumnya,” katanya.

Vella pun berpesan kepada masyarakat tentang pentingnya melakukan deteksi keaslian minyak goreng, mengingat bahaya dari penggunaan minyak goreng palsu bisa sebabkan terjadinya masalah kesehatan serius.

“Ketika makanan diolah menggunakan minyak goreng palsu, maka akan memicu terjadinya radikal bebas yang dapat membuat kerusakan sel dan jaringan dalam tubuh ketika kita mengkonsumsi makanan yang diolah menggunakan minyak goreng bekas tersebut," ujarnya.

KAKAK INDRA PURNAMA

Baca juga: Bakal Dilarang Beredar, Benarkah Minyak Goreng Curah Bahaya bagi Kesehatan?

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Berita terkait

Gunakan Baju Warna Berikut untuk Mengatasi Cuaca Panas

9 jam lalu

Gunakan Baju Warna Berikut untuk Mengatasi Cuaca Panas

Warna putih adalah warna pakaian yang cocok digunakan di cuaca panas. Sebab, warna putih membuat tubuh tetap sejuk dan dapat mencegah suhu udara panas tinggi masuk di tubuh dengan lebih banyak.

Baca Selengkapnya

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

9 jam lalu

Kenapa Orang Suka Aroma Bayi? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cairan amnion dan substansi seperti verniks caseosa berperan dalam menciptakan aroma bayi yang khas.

Baca Selengkapnya

Promo Super Indo Awal Mei, Minyak Goreng Super Hemat

1 hari lalu

Promo Super Indo Awal Mei, Minyak Goreng Super Hemat

Peritel produk makanan Super Indo Supermarket menghadirkan beragam promo potongan harga atau diskon di akhir April hingga menjelang Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

5 hari lalu

Kemendag Berencana Selesaikan Utang Selisih Harga Minyak Goreng Bulan Depan

Isy Karim mengatakan Kemendag akan memperjuangkan utang selisih harga minyak goreng yang tersendat sejak awal 2022.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

8 hari lalu

Kementerian Perdagangan Sebut Utang Rafaksi Minyak Goreng Segera Dibayar

Kementerian Perdagangan mengatakan bahwa utang rafaksi minyak goreng akan segera dibayarkan.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

9 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Luhut Gandeng Cina Kembangkan Teknologi Penanaman Padi di Kalteng: Tinggal Cari Partner Lokal

10 hari lalu

Luhut Gandeng Cina Kembangkan Teknologi Penanaman Padi di Kalteng: Tinggal Cari Partner Lokal

Luhut Pandjaitan menyatakan bahwa Cina bersedia turut memberikan teknologi padinya ke Indonesia

Baca Selengkapnya

4 Sumber Bau Tak Sedap di Rumah dan Cara Mengusirnya

11 hari lalu

4 Sumber Bau Tak Sedap di Rumah dan Cara Mengusirnya

Berikut barang yang biasa jadi sumber bau tak sedap di rumah dan cara mengatasinya agar Anda tak malu bila ada kerabat berkunjung.

Baca Selengkapnya

Fakta Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Digagas SBY dan Batal Libatkan Jepang

11 hari lalu

Fakta Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Digagas SBY dan Batal Libatkan Jepang

Gagasan kereta cepat Jakarta-Surabaya muncul pada 2008, awalnya Indonesia menggandeng Jepang

Baca Selengkapnya

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

12 hari lalu

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

Kamu juga ingin punya hunian berkonsep minimalis? Simak beberapa tips untuk mengoptimalkan space rumah minimalis menjadi hunian impian.

Baca Selengkapnya