Flu Singapura Merebak, Cek Gejalanya

Reporter

Bisnis.com

Senin, 23 Mei 2022 09:04 WIB

Flu Singapura.

TEMPO.CO, Jakarta - Selain hepatitis akut, orang tua di Indonesia juga harus mewaspadai penyebaran flu Singapura yang mayoritas menyerang anak-anak. Flu singapura atau Hand, Foot, and Disease (HFMD) merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus Coxsackievirus. Virus ini dapat menular melalui kontak air liur, bersin dan batuk, dan kotoran.

Untuk diketahui, gejala awal yang dapat dirasakan oleh penderita flu Singapura antara lain adalah demam, nyeri tenggorokan, ruam merah pada tangan, kaki, serta mulut. Namun tidak perlu khawatir, flu Singapura diketahui bukan merupakan penyakit yang tergolong berbahaya. Selain itu, pada mayoritas kasus, flu Singapura dapat membaik dengan sendirinya dalam 7-10hari.

Meskipun demikian, setelah memastikan anak-anak di rumah telah terpapar virus flu Singapura, orang tua dapat memberikan obat yang ditujukan untuk mengurangi keluhan pada anak seperti nyeri di mulut dan demam. Lebih lanjut, orang tua juga diminta untuk memastikan agar anak-anak telah meminum air sesuai kebutuhan.

Dokter umum Adam Prabata membagikan sejumlah informasi terkait flu Singapura melalui Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Adam menyarankan orang tua segera membawa anak-anaknya ke fasilitas kesehatan terdekat ketika berada di sejumlah kondisi tertentu, seperti mengalami kondisi hidrasi yang kurang baik, gejala flu Singapura yang tak kunjung membaik setelah 10 hari, imunitas yang lemah, dan anak berusia di bawah 6 tahun.

Sebagai langkah antisipatif dalam memutus penyebaran flu Singapura, orang tua dapat terus menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, seperti cermat dalam memperhatikan kebersihan tubuh anak, mencuci tangan secara teratur, dan membersihkan peralatan yang rentan terkontaminasi virus, seperti alat makan dan mainan anak.

Advertising
Advertising

Baca juga: Flu Singapura Intai Anak 0-12 Tahun, Begini Gejala Awalnya

Berita terkait

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

3 hari lalu

Ibu Hamil Konsumsi Paracetamol, Apa yang Perlu Jadi Perhatian?

Ibu hamil mengonsumsi paracetamol perlu baca artikel ini. Apa saja yang harus diperhatikan?

Baca Selengkapnya

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

3 hari lalu

Vaksinasi Masih Jadi Tantangan, Banyak Orang Termakan Mitos Keliru

Masih ada warga yang menganggap vaksinasi dapat menyebabkan kematian sehingga pelaksanaannya masih sering menemui kendala.

Baca Selengkapnya

Jangan Beri Anak Parasetamol setelah Imunisasi, Ini Alasannya

4 hari lalu

Jangan Beri Anak Parasetamol setelah Imunisasi, Ini Alasannya

Jangan memberi obat penurun demam seperti parasetamol saat anak mengalami demam usai imunisasi. Dokter anak sebut alasannya.

Baca Selengkapnya

Kunci Cegah Flu Singapura, Kebersihan dan Imunitas Tubuh

7 hari lalu

Kunci Cegah Flu Singapura, Kebersihan dan Imunitas Tubuh

Pakar kesehatan kebersihan dan kekuatan imunitas tubuh dapat mencegah tertular flu Singapura. Ini yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

IDAI Anjurkan Pemberian Parasetamol Anak Saat Demam Suhunya 38 Derajat ke Atas, Alasannya?

9 hari lalu

IDAI Anjurkan Pemberian Parasetamol Anak Saat Demam Suhunya 38 Derajat ke Atas, Alasannya?

Hal ini karena saat anak mengalami kenaikan suhu tubuh saat demam sebenarnya sistem imun sedang memerangi virus dan bakteri.

Baca Selengkapnya

Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

12 hari lalu

Tips Beri Obat Demam pada Anak sesuai Dosis dan Tak Dimuntahkan Lagi

Berikut saran memberikan obat demam pada anak sesuai dosis dan usia serta agar tak dimuntahkan lagi.

Baca Selengkapnya

Hari Demam Berdarah Nasional, Ini 4 Cara Mencegah DBD

12 hari lalu

Hari Demam Berdarah Nasional, Ini 4 Cara Mencegah DBD

22 April ditetapkan sebagai Hari Demam Berdarah Nasional oleh Kemenkes, meningkatkan kesadaran wargauntuk dapat mencegah penyakit DBD.

Baca Selengkapnya

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

12 hari lalu

Jangan Langsung Beri Parasetamol saat Anak Demam, Ini Waktu yang Disarankan

Parasetamol dapat diberikan ketika suhu anak 38 derajat Celcius ke atas atau sudah merasakan kondisi yang tidak nyaman.

Baca Selengkapnya

Musim Mudik Lebaran, Waspadai Penularan Flu Singapura di Perjalanan

21 hari lalu

Musim Mudik Lebaran, Waspadai Penularan Flu Singapura di Perjalanan

Waspada dan jaga kesehatan di tengah ancaman penularan flu Singapura selama musim libur dan mudik Lebaran. Perhatikan hal ini.

Baca Selengkapnya