Aneka Usaha yang Kini Banyak Dicari

Reporter

Bisnis.com

Rabu, 25 Mei 2022 19:45 WIB

Ilustrasi jasa laundry. TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Kasus Covid-19 mulai mereda, saatnya memulai bisnis. Ada peluang usaha yang menjanjikan saat ini. Hostinger Indonesia, perusahaan brand layanan hosting, memberikan masukan terkait peluang bisnis apa saja yang cocok dan berpotensi berkembang dalam situasi pemulihan ekonomi, terutama bagi yang baru memulai usaha.

SEO Hostinger Indonesia, Hanifa, mengatakan pada dasarnya tidak terlalu sulit untuk menentukan suatu bisnis. Akan tetapi, harus mempelajari dan juga mengenali peluang bisnis terlebih dulu agar bisa menentukan usaha yang tepat sesuai minat, keahlian, dan potensi pasar. Berikut beberapa peluang usaha potensial yang bisa dipilih.

Kursus online
Usaha ini menarik karena termasuk jenis yang tidak memerlukan modal besar. Kursus online sangat cocok bagi yang mempunyai keahlian tertentu. Beberapa jenis kursus secara online, seperti Bahasa Inggris, desain grafis, dan lainnya. Dukungan domain untuk kebutuhan bisnis juga tidak terlalu menjadi beban biaya karena saat ini sudah terdapat domain dan hosting murah. Bahkan, cara pembuatan laman untuk promosi pun semakin mudah dengan adanya fitur drag and drop.

Rental mobil
Bisnis ini sebenarnya sudah ada sejak lama. Akan tetapi, hingga saat ini usaha sewa mobil tetap menjadi salah satu yang potensial, terutama di hari-hari libur. Untuk memulai bisnis ini tidak perlu memiliki banyak unit mobil. Punya satu unit pun sudah bisa langsung menjalankannya. Di sisi lain, pebisnis ini juga bisa membuat website untuk kebutuhan promosi dan pemasaran.

Rental mobil

Advertising
Advertising

Jasa membuat website
Mempunyai keahlian membuat website bisa menjadi salah satu usaha paling potensial. Kini, banyak perusahaan yang membutuhkan website untuk pemasaran maupun promosi. Selain itu, banyak pilihan domain yang bisa ditentukan untuk membuatnya. Usaha ini tidak hanya potensial tapi juga menguntungkan.

Bisnis dropshipper
Hingga saat ini dropshipper masih menjadi salah satu usaha potensial dan menguntungkan. Bahkan, bisnis ini bisa dijalankan dengan modal di bawah Rp 10 jutaan, juga tidak perlu memiliki produk atau jasa untuk menjalankan usaha. Saat ini, para dropshipper tidak hanya bisa menjalankan bisnisnya di marketplace tapi bisa membuat website di Hostinger untuk menjual berbagai produk dropship.

Menjual perangkat lunak
Bisnis ini sangat cocok untuk yang ahli di bidang pembuatan perangkat lunak. Saat ini, banyak perusahaan maupun instansi yang membutuhkannya untuk mempermudah pekerjaan. Selain itu, pemasarannya juga berskala internasional. Jika perangkat lunak yang dimiliki kualitasnya bagus maka tidak menutup kemungkinan bisa dipasarkan ke luar negeri. Terlebih, saat ini ada banyak dukungan platform yang bisa dimanfaatkan untuk menjualnya.

Pangkas rambut atau salon kecantikan
Usaha potong rambut dan kecantikan mewabah hingga ke berbagai daerah. Pangkas rambut umumnya jasa potong rambut khusus pria sedangkan wanita biasanya disebut salon kecantikan. Bisnis satu ini merupakan salah satu layanan yang potensial dan banyak dicari. Untuk menjalankan usaha ini tidak perlu ahli di bidang terkait karena bisa merekrut orang-orang yang andal untuk bekerja.

Penitipan hewan
Penitipan hewan peliharaan merupakan salah satu bisnis yang tak kalah potensial. Sebut saja jasa penitipan kucing yang kini sudah mulai populer di perkotaan. Bahkan, bisnis ini tergolong menguntungkan karena tidak memerlukan modal besar. Pebisnis bisa memanfaatkan ruangan kosong di rumah sebagai tempat untuk menempatkan kucing-kucing yang dititipkan. Modal yang harus dikeluarkan hanya kandang dan juga makanan kucing selama dititipkan.

Ilustrasi kue kering atau cookies. Unsplash.com/Denisse Leon

Membuat dan menjual aneka makanan ringan
Kuliner merupakan salah satu usaha yang tidak pernah ada matinya. Salah satu bisnis kuliner yang mudah dan tidak memerlukan modal besar yaitu makanan ringan. Usaha ini cocok juga untuk yang ahli mengolah makanan. Ada banyak ide makanan ringan yang bisa dijual. Contohnya keripik talas, keripik kentang, dan lain-lain. Proses pemasaran bisa dilakukan secara daring maupun luring dengan membuka toko sendiri maupun dititipkan di warung-warung.

Menjalankan bisnis waralaba
Peluang usaha ini merupakan salah satu yang paling mudah. Anda bisa langsung membeli franchise atau waralaba yang sudah populer, minuman maupun makanan. Tidak perlu repot bagaimana menjalankannya karena semua sudah siap, mulai gerobak, bahan-bahan, hingga karyawan. Anda hanya perlu mencari tempat.

Menjual barang atau jasa di toko online
Bagi yang sudah memiliki produk atau jasa untuk dijual, sebaiknya membuat website di jasa layanan hosting terpercaya. Selain itu, toko online dan offline juga bisa dimanfaatkan untuk memperluas jaringan pemasaran. Saat ini ada banyak sekali produk maupun jasa yang bisa dijual secara online. Bahkan, kini sudah tersedia domain dengan harga terjangkau bagi yang ingin mewujudkannya. Proses pembuatannya pun tidak sulit karena platform hosting saat ini sudah menyediakan fitur yang memudahkannya.

Rias pengantin
Rias pengantin merupakan bisnis yang saat ini sedang laris-larisnya. Jasa tersebut banyak dicari mengingat prosesi pernikahan yang selalu harus menggunakan jasa tersebut untuk meningkatkan estetika berpenampilan. Bisnis ini cocok bagi yang punya bakat dan keahlian di bidang tersebut. Saat ini bahkan banyak kursus atau sekolah-sekolah tata rias yang bisa dijadikan tempat untuk menggali ilmu dan wawasan lebih dalam.

Pakaian kucing
Bisnis yang satu ini tergolong masih baru dan juga minim pesaing. Bagi yang ahli di bidang pembuatan pakaian, bisa memanfaatkan keahlian tersebut untuk membuat pakaian kucing yang saat ini sedang tren. Anda bisa menjualnya di marketplace atau toko online sendiri. Selain itu, bisnis ini juga bisa dijalankan secara dropship.

“Silahkan cari distributor yang menjual produk tersebut, kemudian menjualnya kembali melalui sistem dropship,” ujar Hanifa.

Truk makanan
Sebenarnya bisnis ini sudah populer sejak lama di luar negeri. Namun, usaha tersebut juga sudah mulai populer di Indonesia. Banyak yang punya kendaraan berjenis truk menggunakannya untuk berbisnis makanan maupun minuman. Salah satu truk makanan yang populer di Indonesia yaitu berjualan es krim. Selain itu juga banyak produk makanan lain yang tak kalah populer dan banyak disukai sehingga tinggal memilih menu yang diinginkan.

Cuci baju
Bagi mereka yang tinggal di daerah strategis, usaha cuci baju bisa menjadi pilihan yang tepat. Contoh daerah yang strategis di antaranya dekat indekos, perkantoran, rumah sakit. Untuk memulai bisnis ini bisa dengan dua atau tiga unit mesin cuci. Untuk mempermudah usaha juga bisa merekrut karyawan untuk membantu mengerjakan tugas-tugas.

“Itulah berbagai peluang bisnis menguntungkan dan juga populer saat ini. Bagaimana, sudah menentukan ingin memilih menjalankan bisnis yang mana?,” katanya.

Hanifa juga memberikan saran pamungkas. Agar usaha tersebut dapat berkembang, maka promosi menjadi syarat mutlak. Salah satunya, dengan pembuatan website.

“Dengan adanya jasa pembuatan website, bisa membantu lebih banyak orang dalam mempromosikan dan menjual produk ke seluruh dunia, yang tentunya tidak bisa dilakukan melalui toko fisik,” jelasnya.

Baca juga: Usaha Penitipan Anak Semakin Dicari, Simak Tipsnya buat yang Mau Mencoba

Berita terkait

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

5 hari lalu

Kelola Limbah, Startup asal Bandung dan Bekasi Mendapat Dana di Philanthropy Asia Summit

Dua startup asal Indonesia, MYCL dan Sampangan, mendapat pendanaan dari Philanthropy Asia Summit 2024 karena sukses mengelola limbah.

Baca Selengkapnya

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

10 hari lalu

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.

Baca Selengkapnya

Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

18 hari lalu

Jhon LBF Datangi Kediaman Bahlil saat Lebaran, Bahas Pengusaha Muda

Jhon LBF mendatangi rumah dinas Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

Baca Selengkapnya

Kaspersky Blokir 42,7 Juta Infeksi Lokal di Asia Tenggara pada 2023

27 hari lalu

Kaspersky Blokir 42,7 Juta Infeksi Lokal di Asia Tenggara pada 2023

Kaspersky memblokir total 42.700.000 infeksi lokal selama periode Januari hingga Desember 2023

Baca Selengkapnya

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih, Apindo: Uncertainty, Wait and See Masih Terus Ada

38 hari lalu

KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih, Apindo: Uncertainty, Wait and See Masih Terus Ada

Ketua Apindo menanggapi pengumuman KPU soal Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wapres terpilih pemenang Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Geliat Bisnis Hidangan Buka Puasa di Pasar Takjil Benhil, Untung Rp 2-5 Juta Sehari

40 hari lalu

Geliat Bisnis Hidangan Buka Puasa di Pasar Takjil Benhil, Untung Rp 2-5 Juta Sehari

Tingginya animo masyarakat jadi salah satu alasan Pasar Takjil Benhil ini konsisten ramai tiap tahunnya.

Baca Selengkapnya

7 Ide Bisnis Barang yang Laris di Bulan Ramadan

41 hari lalu

7 Ide Bisnis Barang yang Laris di Bulan Ramadan

Apa saja bisnis barang yang laris di bulan Ramadan? Berikut ide bisnisnya yang berpeluang untung yang bisa dicoba. Mulai dari pakaian hingga buku.

Baca Selengkapnya

6 Ide Bisnis Menjanjikan di Bulan Puasa yang Bisa Dicoba

44 hari lalu

6 Ide Bisnis Menjanjikan di Bulan Puasa yang Bisa Dicoba

Berikut ini ide bisnis menjanjikan di bulan puasa yang bisa dicoba. Selain untung, ibadah tetap terjaga dan penuh dengan keberkahan.

Baca Selengkapnya

7 Tips Buka Usaha Rental PS, Jadi Peluang Usaha yang Menjanjikan

52 hari lalu

7 Tips Buka Usaha Rental PS, Jadi Peluang Usaha yang Menjanjikan

Bagi Anda yang berencana membuka bisnis, usaha rental PS bisa jadi pilihan. Namun, sebelum itu, ketahui dulu tips buka usaha rental PS berikut ini.

Baca Selengkapnya

Inilah 4 Kelas Kereta Api Jarak Jauh yang Perlu Anda Ketahui

52 hari lalu

Inilah 4 Kelas Kereta Api Jarak Jauh yang Perlu Anda Ketahui

PT KAI menawarkan empat kelas untuk penumpang kereta api jarak jauh, yakni kelas eknomi, bisnis, eksekutif, dan luxury atau sleeper.

Baca Selengkapnya