Kadar Gula Darah Naik, Cek Tanda Berikut

Reporter

Bisnis.com

Sabtu, 9 Juli 2022 16:00 WIB

Ilustrasi tes gula darah penderita diabetes (pixabay.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Kandungan gula atau glukosa pada makanan akan diproses menjadi energi di dalam tubuh berkat bantuan hormon insulin. Hormon insulin akan terhambat produksinya apabila orang menderita diabetes. Akibatnya, kadar gula darah dalam tubuh pun naik.

Diabetes tipe 1 merupakan penyakit autoimun di mana tubuh secara alami tidak dapat memproduksi insulin yang cukup untuk menyerap gula dari aliran darah. Dilansir dari Health Diggest, jenis diabetes ini biasanya terjadi pada anak-anak, karena itu diberi nama diabetes remaja.

Di sisi lain, diabetes tipe 2 adalah kondisi yang disebabkan oleh beberapa faktor gaya hidup, seperti pola makan, riwayat kesehatan, usia, dan kebiasaan. Diabetes tipe 2 dapat terjadi pada usia berapa pun dan dapat menyebabkan defisiensi atau disfungsi insulin, sebagian besar terjadi pada orang paruh baya atau lanjut usia.

Mengingat penyakit ini serius, maka penting untuk mengenali tanda-tanda kadar gula darah tinggi. Tanda yang paling umum adalah rasa haus sepanjang waktu. Diabetes dapat membuat dehidrasi karena ginjal bekerja keras untuk mengeluarkan gula ekstra melalui buang air kecil.

Selain itu, rasa haus yang terus menerus dapat mendorong untuk minum lebih banyak, yang mengakibatkan kebutuhan untuk buang air kecil lebih sering. Anda bisa mengalami inkontinensia urine atau dorongan tiba-tiba untuk buang air kecil.

Advertising
Advertising

Orang yang mengalami lonjakan gula darah juga sering mengalami sakit kepala, baik ringan maupun berat. Sakit kepala ini dapat menunjukkan gula darah terlalu tinggi atau terlalu rendah dan lebih lanjut dapat menyebabkan kelelahan. Ketika gula darah tinggi, maka gula tidak cukup masuk ke dalam sel di mana ia dapat memberi energi.

Diabetes juga dapat mempengaruhi penglihatan dengan menyebabkan retinopati diabetik. Retinopati diabetik adalah kondisi yang menghancurkan pembuluh darah retina sehingga menempatkan Anda pada risiko tinggi masalah penglihatan dan kebutaan. Anda awalnya memiliki penglihatan kabur tetapi jika diabetes tidak ditangani tepat waktu, itu bisa berubah menjadi kehilangan penglihatan di kedua mata.

Jika mengalami gejala-gejala di atas, sebaiknya segera memeriksakan diri ke dokter untuk berkonsultasi.

Baca juga: Apakah Neuropati Bisa Dihentikan? Berikut Cara Mengatasinya

Berita terkait

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

2 hari lalu

Tinggi Gula dan Asam, Siapa Saja yang Harus Menghindari Nanas?

Buah nanas memang kaya vitamin dan mineral. Tapi tak semua orang bisa leluasa memakan buah ini. Berikut yang sebaiknya menghindari.

Baca Selengkapnya

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

3 hari lalu

Kenali Dampak Stres pada Diabetes dan Cara Mengelolanya

Stres fisik, seperti saat sakit atau cedera, gula darah juga bisa meningkat, yang dapat mempengaruhi penderita diabetes tipe 1 maupun tipe 2.

Baca Selengkapnya

12 Penyebab Kantuk Berat yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Kanker

3 hari lalu

12 Penyebab Kantuk Berat yang Perlu Diwaspadai, Salah Satunya Kanker

Rasa kantuk merupakan hal normal yang terjadi dalam tubuh. Tapi, ada beberapa penyebab kantuk berat yang harus diwaspadai. Ini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

4 hari lalu

Olahraga Malam Hari Disebut Lebih Bermanfaat bagi Orang Obesitas

Penelitian mengklaim olahraga pada malam hari bisa memberi lebih banyak manfaat kesehatan bagi orang obesitas dan diabetes tipe 2.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

4 hari lalu

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.

Baca Selengkapnya

Yang Perlu Diperhatikan Pasien Diabetes kala Cuaca Panas Ekstrem

5 hari lalu

Yang Perlu Diperhatikan Pasien Diabetes kala Cuaca Panas Ekstrem

Berikut tips tetap terhidrasi dan sehat selama cuaca panas ekstrem bagi pasien diabetes yang mungkin mengalami respons dari obat.

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

6 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

8 hari lalu

5 Penyebab Sulit Tidur pada Penderita Diabetes

Ternyata lima masalah ini menjadi penyebab penderita diabetes sulit tidur.

Baca Selengkapnya

Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

8 hari lalu

Saling Mempengaruhi, Ini Hubungan Diabetes dengan Gangguan Tidur

Penderita diabetes tipe 2 mengalami masalah gangguan tidur karena ketidakstabilan kadar gula darah dan gejala terkait diabetes.

Baca Selengkapnya

10 Efek Mengonsumsi Makanan Manis Berlebihan, Bisa Picu Sel Kanker

11 hari lalu

10 Efek Mengonsumsi Makanan Manis Berlebihan, Bisa Picu Sel Kanker

Ada banyak efek makanan manis yang tidak bagus untuk kesehatan, di antaranya bisa meningkatkan risiko diabetes hingga bertumbuhnya sel kanker.

Baca Selengkapnya