Cemaskan Kolesterol? Begini Pentingnya Rutin Cek Kadar Kolesterol dalam Darah

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 1 September 2022 02:00 WIB

Kolesterol tinggi. TEMPO/Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta -Kolesterol merupakan zat lilin yang dibutuhkan tubuh untuk membuat hormon dan mencerna lemak. Zat ini bisa didapat dari makanan tertentu, seperti daging berlemak dan kuning telur.

Tetapi, di samping manfaatnya bagi tubuh, zat kolesterol yang terlalu banyak atau tinggi dapat menyebabkan penumpukan plak di arteri, dan menempatkan seseorang pada risiko penyakit jantung dan stroke.

Sebab tinggi kadar kolesterol dalam darah tidak menunjukkan gejala pada penderitanya. Maka penting bagi seseorang untuk rutin memeriksakannya.

Apa yang Dilihat?

Merujuk Mayoclinic di laman mayoclinic.org, tes kolesterol dilakukan untuk menentukan kadar kolesterol dalam darah, dan memperkirakan ada atau tidaknya risiko terhadap serangan jantung, penyakit jantung, dan penyakit pembuluh darah.

Tes kolesterol lengkap mencakup perhitungan 4 jenis lemak dalam darah, yaitu:

Advertising
Advertising

1. Total kolesterol

Ini adalah jumlah kandungan kolesterol dalam darah.

2. Kolesterol Low Density Lipoprotein (LDL)

Disebut juga kolesterol "jahat", tinggi LDL dalam darah dapat menyebabkan timbunan lemak (plak) di arteri (aterosklerosis), yang membatasi aliran darah. Plak yang pecah juga dapat berakibat serangan jantung atau stroke.

3. Kolesterol High Density Lipoprotein (HDL)

Disebut juga kolesterol "baik", HDL digunakan tubuh untuk melawan kolesterol LDL, dan menjaga arteri tetap terbuka dan mengalir bebas.

4. Trigliserida

Trigliserida merupakan salah satu jenis lemak dalam darah. Kadar trigliserida yang tinggi telah dikaitkan dengan beberapa risiko, termasuk kelebihan berat badan, diabetes, dan tinggi kadar gula dalam darah.

Frekuensi Tes Kadar Kolesterol

Mengutip Center for Disease Control and Prevention di laman cdc.gov, idealnya, orang berusia 20 tahun atau lebih dengan risiko rendah terhadap penyakit kardiovaskular untuk memeriksakan kolesterol setiap lima 5 tahun sekali.

Sementara orang berisiko penyakit kardiovaskular disarankan untuk memeriksakan kadar kolesterol sesering mungkin, atau di bawah 5 tahun sekali.

DELFI ANA HARAHAP
Baca : Waktu Ideal Mulai Rutin Periksa Kadar Kolesterol dalam Darah Sejak...

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung.

Berita terkait

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

1 hari lalu

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Peneliti menyebut amarah buruk buat fungsi pembuluh darah, mengganggu fungsi arteri, yang selanjutnya terkait risiko serangan jantung.

Baca Selengkapnya

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

2 hari lalu

Olahraga-olahraga Kardio Ini Bisa Dilakukan di Rumah

Saat dilakukan secara teratur, olahraga kardio dapat meningkatkan daya tahan tubuh secara keseluruhan, membakar lemak dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Menguak Peran Vitamin D Sebagai Asupan Penting Sehari-hari

3 hari lalu

Menguak Peran Vitamin D Sebagai Asupan Penting Sehari-hari

Vitamin D memiliki peran dalam menjaga pertumbuhan otot dan tulang yang optimal dengan absorbsi kalsium di saluran cerna.

Baca Selengkapnya

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

7 hari lalu

Kondisi Kolesterol Tahapan Lanjut Bisa Terlihat dari Tanda di Wajah

Gejala kolesterol tahapan lanjut dapat dilihat secara fisik dan dirasakan tubuh. Antara lain, bisa ditandai dari wajah. Apa saja?

Baca Selengkapnya

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

8 hari lalu

12 Tips Bantu Cegah Kolesterol dan Gula Darah Tinggi

Berikut 12 tips yang bantu mencegah kolesterol dan gula darah naik, termasuk pola makan dan kelola stres.

Baca Selengkapnya

Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

8 hari lalu

Cegah Stroke, Pakar Saraf Minta Kontrol 3 Hal Ini

Masyarakat diimbau mengontrol gula darah, tekanan darah, dan kolesterol demi mencegah serangan stroke yang bisa datang kapan pun.

Baca Selengkapnya

Pola Tidur Baik Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung dan Stroke

9 hari lalu

Pola Tidur Baik Bantu Kurangi Risiko Penyakit Jantung dan Stroke

Pola tidur yang sehat dapat membantu meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Baca Selengkapnya

Ginekolog Minta Pemilik Kolesterol Tinggi Waspadai Gejala Menopause

12 hari lalu

Ginekolog Minta Pemilik Kolesterol Tinggi Waspadai Gejala Menopause

Pemilik kolesterol tinggi perlu mewaspadai gejala menopause yang kian berat, terutama risiko penyakit kardiovaskular karena ketiadaan hormon estrogen.

Baca Selengkapnya

Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

14 hari lalu

Cara dan Waktu yang Tepat untuk Cek Kolesterol

Salah satunya dengan cek kolesterol rutin. Hal ini agar seseorang bisa melakukan pengobatan-pengobatan lebih cepat

Baca Selengkapnya

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

14 hari lalu

Usai Santap Menu Lebaran Normalkan Kolesterol dengan 5 Buah-buahan Ini, Termasuk Alpukat dan Nanas

Beberapa buah dapat menurunkan kadar kolesterol. Saatnya mengonsumsi alpukat, buah beri hingga nanas untuk luruhkan kolesterol jahat.

Baca Selengkapnya