Terapi Pijat Tradisional Cina, Apa Itu Akupresur?

Reporter

Novita Andrian

Editor

Bram Setiawan

Jumat, 16 September 2022 05:03 WIB

Ilustrasi pijat. studiofrid.se

TEMPO.CO, Jakarta - Terapi akupresur mirip dengan akupunktur. Namun, akupresur tidak menggunakan jarum sebagai peranti. Caranya dilakukan memijat bagian tubuh tertentu.

Akupresur metode pengobatan tradisional Cina yang menggunakan jari terapis untuk memberikan tekanan di tubuh atau pijat. Metode ini bertujuan untuk menjaga keseimbangan energi dalam tubuh. Pijat akupresur membantu meningkatkan aliran darah, fungsi metabolisme, dan meredakan kelelahan atau ketegangan otot.

Apa itu akupresur?

Mengutip WebMD, menyebutkan teori medis tradisional Cina menjelaskan titik akupresur berada di sepanjang meridian atau saluran di tubuh. Ini sama seperti bagian yang ditargetkan dalam terapi akupunktur. Metode tradisional ini percaya ada ada aliran yang mengandung energi vital bagi tubuh atau disebut qi (ch'i).

Advertising
Advertising

Bagian dimulai di ujung jari terhubung ke otak, kemudian organ yang terkait meridian lainnya. Menurut metode tradisional ini, jika salah satu bagian ini tersumbat atau tidak seimbang, maka muncul penyakit. Akupresur dan akupunktur bermanfaat memulihkan keseimbangan.

Merujuk Verywell Health, para peneliti melihat efek akupresur terhadap rasa sakit dan kecemasan. Subjek penelitian atlet yang cedera olahraga. Hasilnya menunjukkan, akupresur mengurangi rasa sakit.

Manfaat akupresur

1. Meredakan nyeri

Mengutip WebMD, beberapa penemuan menunjukkan, akupresur membantu meredakan nyeri punggung bawah dan sakit kepala.

2. Radang sendi

Akupresur melepaskan endorfin dan meningkatkan efek antiperadangan yang membantu menangani beberapa jenis radang sendi.

3. Meningkatkan kesehatan ginjal

Tai xi (KI3) bagian akupresur utama yang mendukung kesehatan ginjal. Ini membantu tubuh membersihkan panas berlebihan dan mengatur organ untuk menghilangkan rasa sakit di sekitar kaki dan punggung bagian bawah.

Akupresur tai xi jangka panjang juga membantu pengobatan banyak penyakit kronis yang berhubungan dengan fungsi ginjal, rambut rontok berlebihan, insomnia, inkontinensia, impotensi, dan menstruasi tidak teratur.

Baca: 5 Manfaat Metode Pijat Tradisional Akupresur

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Alasan Penderita Asam Urat Wajib Hindari Ikan Tongkol

4 hari lalu

Alasan Penderita Asam Urat Wajib Hindari Ikan Tongkol

Bagi penderita asam urat harus menghindari makanan laut, seperti ikan tongkol. Lantas, mengapa demikian?

Baca Selengkapnya

Macam Masalah pada Leher dan Cara Mengatasi

5 hari lalu

Macam Masalah pada Leher dan Cara Mengatasi

Pegal pada leher sering mengganggu aktivitas sehari-hari sehingga penting untuk mendeteksi penyebabnya terlebih dulu dengan memahami cara penanganan.

Baca Selengkapnya

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

7 hari lalu

Umur Berapa Bayi Mulai Boleh Dipijat?

Tak ada pedoman pasti kapan bayi mulai dapat dipijat untuk pertama kalinya.

Baca Selengkapnya

Sering Disisihkan dari Piring Makan karena Pahit, Ketahui Manfaat Luar Biasa Pare

11 hari lalu

Sering Disisihkan dari Piring Makan karena Pahit, Ketahui Manfaat Luar Biasa Pare

Pare merupakan salah satu sayuran yang menyimpan beragam manfaat kesehatan yang luar biasa.

Baca Selengkapnya

Aneka Bahaya Menahan Kencing, Termasuk pada Ginjal

17 hari lalu

Aneka Bahaya Menahan Kencing, Termasuk pada Ginjal

Jangan sering menahan kencing karena banyak dampaknya bagi kesehatan, salah satunya anyang-anyangan. Apa lagi?

Baca Selengkapnya

Inilah Faktor Risiko dan Pencegahan Penyakit Batu Ginjal

34 hari lalu

Inilah Faktor Risiko dan Pencegahan Penyakit Batu Ginjal

Dengan pengetahuan yang tepat dan tindakan pencegahan yang sesuai, risiko terjadinya batu ginjal dapat diminimalkan.

Baca Selengkapnya

4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

34 hari lalu

4 Jenis Batu Ginjal dan Cara Terbentuknya

Dalam kebanyakan kasus, batu ginjal terbentuk karena penurunan volume urine atau peningkatan mineral pembentuk batu dalam urine.

Baca Selengkapnya

Inilah Perbedaan Penyakit Gagal Ginjal dan Batu Ginjal

34 hari lalu

Inilah Perbedaan Penyakit Gagal Ginjal dan Batu Ginjal

Dua kondisi umum yang terjadi pada ginjal adalah penyakit gagal ginjal dan batu ginjal. Meskipun melibatkan gangguan pada ginjal, ada perbedaan signifikan dari dua jenis penyakit ini.

Baca Selengkapnya

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

37 hari lalu

Seorang Wanita Cedera Ginjal setelah Meluruskan Rambut, Ini Sebabnya

Seorang wanita muda mengalami cedera ginjal setelah melakukan pelurusan rambut di salon. Penyebabnya kandungan zat berbahaya pada produk.

Baca Selengkapnya

Bahaya Etilen Glikol dan Jengkol pada Ginjal

38 hari lalu

Bahaya Etilen Glikol dan Jengkol pada Ginjal

Pakar penyakit dalam menyebut ginjal bisa terganggu hambatan kimiawi seperti etilen glikol hingga kebanyakan makan jengkol.

Baca Selengkapnya