Sariawan Tak Kunjung Sembuh, Awas Kanker Mulut

Reporter

Bisnis.com

Sabtu, 24 September 2022 22:00 WIB

Ilustrasi sariawan. Tistory.com

TEMPO.CO, Jakarta - Sinyal terkait kondisi yang tengah dialami sering diberikan tubuh. Namun, beberapa tanda penyakit yang diberikan oleh tubuh sering kali tidak disadari, termasuk kanker mulut. Padahal, jika tanda-tanda ini diketahui pada periode awal bisa membantu proses penyembuhan.

Berikut tanda-tanda kanker mulut yang jarang disadari menurut Times of India dan Healthline.

Sariawan menahun
Kekurangan vitamin C bisa menyebabkan berbagai luka di bibir, termasuk sariawan. Namun, jika sariawan yang dialami berlangsung tahunan atau terus-menerus, harus dicatat baik-baik ini berpotensi sebagai tanda kanker mulut. Jalan terbaik adalah segera datangi fasilitas kesehatan.

Bercak keputihan dalam mulut
Salah satu tanda alami masalah lambung ataupun infeksi mulut memang bisa menyebabkan mulut berbercak keputihan atau kemerahan. Namun, bercak ini juga bisa menjadi tanda kanker jika sampai mempengaruhi bicara ataupun rasa.

Gigi goyang tiba-tiba
Bagi orang dewasa, mengalami gigi goyang harus ada sebab yang jelas, seperti terbentur ataupun menggigit benda yang keras. Namun, apabila merasakan gigi yang tiba-tiba goyang tanpa sebab yang jelas, ini bisa jadi tanda kanker mulut. Ketika mengalami kondisi demikian, segera datangi dokter.

Advertising
Advertising

Benjolan di mulut
Ketika menemukan gumpalan atau benjolan di mulut, segera hubungi dokter dan jangan menunggu gumpalan tersebut hilang dengan sendirinya sebab bisa jadi merupakan kanker mulut.

Sakit di mulut dan telinga
Rasa sakit yang menyerang mulut tanpa sebab yang jelas bisa jadi merupakan tanda kanker mulut. Ini juga bisa terjadi pada telinga yang tiba-tiba sakit tanpa adanya infeksi.

Sakit saat menelan
Rasa sakit saat menelan bisa jadi karena adanya kanker dalam mulut. Pertumbuhan kanker ini pasti akan mempengaruhi cara makan, seperti mengunyah dan menelan karena pertumbuhan sel kanker mulut bisa membuat fungsi normal mulut berubah.

Kesulitan menggerakkan rahang atau lidah
Pertumbuhan sel kanker juga berpengaruh pada rahang ataupun lidah. Ketika mengalami kesulitan menggerakkan rahang atau lidah, ini bisa jadi indikasi kanker mulut.

Bau mulut berkepanjangan
Kondisi lain yang bisa merupakan tanda kanker mulut adalah bau mulut yang berkepanjangan. Meski bau mulut bisa dialami sebagian orang walau tanpa kanker, bau mulut berkepanjangan tidak terlalu lazim dialami oleh banyak orang.

Baca juga: Inilah Penyebab dan Cara Mengobati Sariawan

Berita terkait

Pasien Kanker Minim Pengetahuan Akibat Waktu Konsultasi Terbatas

1 hari lalu

Pasien Kanker Minim Pengetahuan Akibat Waktu Konsultasi Terbatas

Waktu konsultasi yang terbatas menyebabkan pasien kanker sering merasa bingung untuk memahami betul penyakitnya.

Baca Selengkapnya

Imigran Laos Pengidap Kanker Menangi Lotere Jackpot AS Sebesar Rp21 Triliun

3 hari lalu

Imigran Laos Pengidap Kanker Menangi Lotere Jackpot AS Sebesar Rp21 Triliun

Pemenang lotere jackpot bersejarah Powerball Amerika Serikat senilai lebih dari Rp21 triliun adalah seorang imigran dari Laos pengidap kanker

Baca Selengkapnya

Cara Mengendalikan Nyeri pada Pasien Kanker Menurut Dokter

4 hari lalu

Cara Mengendalikan Nyeri pada Pasien Kanker Menurut Dokter

Dokter menjelaskan cara mengendalikan nyeri pada pasien kanker. Berikut yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Jaga Selalu Kesehatan Mulut agar Terhindar dari Penyakit Ini

4 hari lalu

Jaga Selalu Kesehatan Mulut agar Terhindar dari Penyakit Ini

Penting untuk selalu menjaga kesehatan mulut agar tak mudah terkena penyakit terkait. Berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

5 hari lalu

Fakta Mulut yang Unik dan Anda Mungkin Belum Tahu

Mulut adalah bagian tubuh penting dan pintu saluran pencernaan. Berikut fakta menarik dan aneh terkait mulut sebagai organ yang kompleks.

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

6 hari lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya

Gaya Hidup Kebaratan Bikin Kasus Kanker pada Orang Muda Meningkat

10 hari lalu

Gaya Hidup Kebaratan Bikin Kasus Kanker pada Orang Muda Meningkat

Gaya hidup tidak sehat dan cenderung kebarat-baratan memicu pasien kanker usia muda semakin banyak.

Baca Selengkapnya

Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

11 hari lalu

Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

Dokter menjelaskan metode penyembuhan kanker darah dengan melakukan transplantasi sel punca atau stem cell. Simak penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Hindari Paparan Zat Asing untuk Cegah Kanker Darah

11 hari lalu

Hindari Paparan Zat Asing untuk Cegah Kanker Darah

Masyarakat diminta menghindari paparan zat asing demi mencegah risiko kanker darah. Apa saja yang dimaksud?

Baca Selengkapnya

Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

13 hari lalu

Hati-hati, Asap Rokok Tingkatkan Risiko Kanker Paru hingga 20 Kali Lipat

Hati-hati, asap rokok dapat meningkatkan 20 kali risiko utama kanker paru, baik pada perokok aktif maupun pasif. Simak saran pakar.

Baca Selengkapnya