Perbedaan Rumput Hybrid JIS, Rumput Gajah, dan Rumput Jepang

Rabu, 5 Juli 2023 17:23 WIB

Pekerja tengah melakukan perawatan rumput pada proyek Jakarta International Stadium, Papanggo, Jakarta, Kamis 24 Maret 2022. PT Jakpro mengungkap progres pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) telah mencapai 98%. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Rumput hybrid di lapangan utama Jakarta International Stadium (JIS) kini tengah menjadi perbincangan hangat publik Indonesia. Pasalnya, stadion yang dibangun dengan menghabiskan dana triliunan rupiah ini dianggap tidak memenuhi standar federasi sepak bola dunia FIFA dari segi penggunaan rumputnya. Hal ini disampaikan oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Menteri BUMN Erick Thohir setelah mengunjungi stadion yang berlokasi di Jakarta Utara tersebut pada Selasa, 4 Juli 2023.

Bersama dengan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dan ahli agronomi rumput bernama Kamal, Basuki dan Erick meninjau langsung kondisi lapangan dan stadion yang berkapasitas hingga 82 ribu penonton tersebut. Kunjungan kedua menteri tersebut dilakukan dalam rangka pengecekan kelayakan JIS sebagai salah satu tempat pertandingan Piala Dunia U-17 pada November 2023 mendatang.

“Hari ini kami melihat JIS, stadion yang bagus namun kamu evaluasi, kalau nanti dievaluasi FIFA mudah-mudahan bisa memenuhi standar, salah satu yang utama rumput,” ucap Basuki dilansir Tempo.co

Rumput yang digunakan untuk lapangan sepak bola, khususnya JIS, tentu bukan jenis yang sembarangan. Hal ini akan berbeda dengan jenis rumput lain, seperti rumput gajah maupun rumput Jepang. Lantas, apa perbedaan rumput hybrid JIS, rumput gajah, dan rumput Jepang? Simak rangkuman informasi selengkapnya berikut ini.

Rumput Hybrid JIS

Rumput yang dipakai pada lapangan utama Jakarta International Stadium (JIS) adalah rumput jenis hibrida berstandar internasional yang merupakan gabungan dari rumput sintetis dan alami. Selain pada lapangan utama, jenis rumput ini juga dipasang di dua lapangan latih yang letaknya berada di luar bangunan utama stadion. Penggunaan jenis rumput ini pun sebenarnya menjadi salah satu hal yang diunggulkan dari JIS.

Advertising
Advertising

Corporate Communication Manager PT Jakarta Propertindo (Jakpro), Melisa D. Sjach mengungkapkan jika rumput berjenis hibrida ini memiliki daya serap air yang lebih baik daripada rumput biasa. Keunggulan jenis rumput ini adalah genangan air di lapangan JIS ketika hujan dirancang tidak lebih dari 10 detik.

“Lapangan dapat digunakan hingga 1.000 jam pertandingan bila dibandingkan hanya menggunakan rumput natural, yakni hanya 300 jam pertandingan,” ucap Melisa dalam keterangannya seperti ditulis Tempo.co pada 28 Desember 2022 lalu.

Rumput hibrida yang digunakan pada lapangan latih JIS merupakan perpaduan dari 95 persen rumput natural berjenis Zoysia matrella dan lima persen rumput sintetis yang diimpor dari Italia. Adapun salah satu kelebihan dari jenis rumput ini adalah sangat cocok dengan kondisi iklim pesisir, seperti JIS yang terletak di Jakarta Utara.

Rumput Gajah

Rumput gajah atau Pennisetum purpureum adalah jenis rumput berukuran besar dan mengandung nutrisi yang tinggi. Umumnya, jenis rumput ini digunakan sebagai pakan ternak seperti sapi, kambing, atau gajah. Salah satu kelebihan dari rumput gajah yang tidak dimiliki oleh tanaman sejenis adalah ketahanannya pada cuaca panas. Bahkan, rumput ini membutuhkan sinar matahari penuh atau minimal 40 persen untuk dapat tumbuh.

Dalam hal tanaman hias, rumput gajah dibagi ke dalam tiga jenis rumput berbeda. Mulai dari rumput gajah mini, rumput gajah mini putih, dan rumput gajah besar. Ketiga jenis rumput gajah ini umumnya digunakan sebagai tanaman hias yang ditanam di halaman rumah.

Rumput Jepang

Rumput Jepang menjadi salah satu jenis tanaman hias yang kerap dipakai di halaman rumah. Selain dapat memberikan kesan yang hijau dan asri, rumput ini juga dapat menyerap air dengan baik sehingga tidak akan menimbulkan genangan. Jenis rumput yang satu ini juga dikenal dengan sebutan rumput jarum. Hal ini karena bentuk ujung rumput yang runcing seperti jarum.

Rumput Jepang memiliki karakteristik daun yang kecil, halus, serta memanjang. Selain itu, rumput ini juga membutuhkan perawatan rutin agar dapat tumbuh dengan baik. Pasalnya, rumput Jepang membutuhkan sinar matahari yang cukup, pemberian pupuk urea minimal dua minggu sekali, dan pemangkasan yang rutin agar tetap terlihat rapi.

Pilihan editor: Spesifikasi Rumput Standar FIFA, Rumput JIS Masuk?

RADEN PUTRI

Berita terkait

Penerobosan Kampung Susun Bayam, Polisi Sebut Satu Warga yang Ditahan sesuai Laporan Jakpro

36 hari lalu

Penerobosan Kampung Susun Bayam, Polisi Sebut Satu Warga yang Ditahan sesuai Laporan Jakpro

Tak ada eks warga Kampung Bayam lain, kecuali Furqon, yang menjadi tersangka dalam kasus penerobosan Kampung Susun Bayam (KSB).

Baca Selengkapnya

Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

40 hari lalu

Polisi Tetapkan Ketua Kampung Bayam Furqon Sebagai Tersangka

Jakpro melaporkan Ketua Kelompok Tani Kampung Bayam Furqon dengan tuduhan pencurian, perusakan, dan penempatan rumah susun tanpa izin.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Dua Warga Kampung Susun Bayam Selepas Berbuka Puasa

45 hari lalu

Polisi Tangkap Dua Warga Kampung Susun Bayam Selepas Berbuka Puasa

Polres Jakarta utara menangkap Ketua Kelompok Tani Kampung Susun Bayam yaitu Muhammad Furqon beserta sang istri.

Baca Selengkapnya

Sewa Lapangan Latih JIS Diskon hingga 25 Persen

52 hari lalu

Sewa Lapangan Latih JIS Diskon hingga 25 Persen

Menyambut bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah, penyewaan Lapangan Latih Jakarta International Stadium (JIS) menghadirkan penawaran istimewa dengan potongan biaya sewa hingga 25 persen.

Baca Selengkapnya

Groundbreaking Keenam IKN untuk Proyek Pendidikan, JIS Masuk Pertama

8 Maret 2024

Groundbreaking Keenam IKN untuk Proyek Pendidikan, JIS Masuk Pertama

Otorita IKN mengungkapkan groundbreaking keenam di Ibu Kota Nusantara IKN pada Mei tahun ini ditargetkan untuk proyek pendidikan

Baca Selengkapnya

Keseruan Konser Ed Sheeran di Jakarta Selama 2 Jam dengan Panggung 360 Derajat

3 Maret 2024

Keseruan Konser Ed Sheeran di Jakarta Selama 2 Jam dengan Panggung 360 Derajat

Ed Sheeran kembali konser di Jakarta setelah 5 tahun. Penonton bernyanyi bersama hingga menyalakan flashlight, membuat suasana menjadi romantis.

Baca Selengkapnya

Calum Scott Buka Konser Ed Sheeran di Jakarta, Bawakan Lagu You Are The Reason

2 Maret 2024

Calum Scott Buka Konser Ed Sheeran di Jakarta, Bawakan Lagu You Are The Reason

Calum Scott membawakan total 9 lagu dalam 40 menit saat membuka konser Ed Sheeran di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Perdana Nonton Konser Ed Sheeran di Jakarta, Penggemar Tak Sabar

2 Maret 2024

Perdana Nonton Konser Ed Sheeran di Jakarta, Penggemar Tak Sabar

Para penggemar begitu antusias menyaksikan penampilan Ed Sheeran beberapa jam lagi

Baca Selengkapnya

Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Konser Ed Sheeran di JIS

2 Maret 2024

Ini Rekayasa Lalu Lintas saat Konser Ed Sheeran di JIS

Penutupan terbatas akan dilakukan di tiga titik lokasi konser Ed Sheeran pada pukul 12.00 WIB sampai 24.00 WIB.

Baca Selengkapnya

Konser Ed Sheeran di JIS Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.025 Personel untuk Pengamanan

2 Maret 2024

Konser Ed Sheeran di JIS Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.025 Personel untuk Pengamanan

Antisipasi penonton Konser Ed Sheeran di JIS yang diperkirakan mencapai 50.000 orang, polisi imbau penonton naik kendaraan umum.

Baca Selengkapnya