Menteri Dito Ingin Java Jazz Jadi Ajang Musisi Muda Berkreasi

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Jumat, 24 Mei 2024 22:44 WIB

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo hadir di Java Jazz Festival 2024 pada 24 Mei 2024/Tempo-Mitra Tarigan

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo mengajak masyarakat untuk menjadikan festival musik, seperti salah satunya Java Jazz untuk ajang kreasi dan unjuk gigi. "Dengan adanya Java Jazz yang mendunia, ini momentum seniman muda, yang beraliran Jazz untuk ikut mendunia," katanya kepada Tempo pada 24 Mei 2025.

Dito datang di hari pertama BNI Java Jazz Festival 2024 24 Mei 2024. Ia tampak santai mengenakan hoodie hitam malam itu. "Saya lagi libur, jadi berkunjung aja ke event tahunan ini," katanya.

Dito mengaku datang bersama teman-temannya malam itu. Sebelum jadi menteri, ia pun mengaku sudah berkali-kali mendatangi acara musik tahunan itu. "Event ini sudah ada sejak saya SMP, jadi saya rutin datang tahunan ke sini bersama teman-teman, katanya.

Pada kesempatan ini, Dito Ariotedjo menonton dua penampilan seru, yaitu penyanyi Laufey dan juga Erwin Gutawa Tribute to January Christy. "Bagus sekali dua-duanya," kata Dito.

Laufey hari ini tampil di panggung Teh Botol Sosro Hall. Para pengunjung BNI Java Jazz Festival 2024 semangat sekali mengantre untuk mendengar suara penyanyi 25 tahun itu. Sedangkan Erwin Gutawa membawa orchestra kecilnya untuk tampil di panggung BNI Hall. Ia menggaet Rafi Sudirman dan rahmania Astrini serta Ardhito ramono membawakan lagu-lagu January Christy.

Advertising
Advertising

Dito mengaku selalu senang dengan festival musik Java Jazz. Ia pun berharap agar pelaksanakan festival itu bisa semakin besar dan semakin baik acaranya. "Sudah sempurna pelaksanaannya, semoga semakin besar dan terus dijaga saja tradisi jazznya," kata Dito.

Pilihan Editor: BNI Java Jazz Festival 2024 Siap Digelar, Ada 11 Panggung yang Bisa Dinikmati

Berita terkait

Mimpi Besar Voice of Baceprot setelah Tampil di Festival Glastonbury 2024

1 hari lalu

Mimpi Besar Voice of Baceprot setelah Tampil di Festival Glastonbury 2024

Voice of Baceprot mengungkapkan mimpi besar yang ingin mereka wujudkan untuk kampung halaman tercinta, Garut.

Baca Selengkapnya

Meriah, Ruth Sahanaya Gandeng Banyak Musisi Ternama di Konser 40 Tahun Simfoni dari Hati

2 hari lalu

Meriah, Ruth Sahanaya Gandeng Banyak Musisi Ternama di Konser 40 Tahun Simfoni dari Hati

Dalam konser 40 Tahun Simfoni dari Hati, Ruth Sahanaya mengajak sejumlah musisi ternama menghadirkan malam yang penuh nostalgia dan kegembiraan.

Baca Selengkapnya

21 Tahun Adhisty Zara, Ini Perjalanan Karier Cucu Musisi Acil Bimbo

3 hari lalu

21 Tahun Adhisty Zara, Ini Perjalanan Karier Cucu Musisi Acil Bimbo

Adhisty Zara atau Zara Adhisty, cucu Acil Bimbo ini pernah berkarir di dunia musik sebelum terjun ke bidang akting. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya

Solo Jadi Tuan Rumah Pekan Paralimpiade Nasional 2024, 14 Venue Disiapkan untuk Pertandingan

4 hari lalu

Solo Jadi Tuan Rumah Pekan Paralimpiade Nasional 2024, 14 Venue Disiapkan untuk Pertandingan

Pekan Paralimpiade Nasional atau Peparnas 2024 yang akan diselenggarakan 6-13 Oktober mendatang

Baca Selengkapnya

Menpora Dito Ariotedjo: Naturalisasi Pemain Bola Masih Dilakukan untuk Perkuat Timnas Indonesia

12 hari lalu

Menpora Dito Ariotedjo: Naturalisasi Pemain Bola Masih Dilakukan untuk Perkuat Timnas Indonesia

Menpora Dito Ariotedjo menyebut bahwa naturalisasi pesepak bola masih akan dilakukan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta PON XII Aceh-Sumut Digelar Tepat Waktu

12 hari lalu

Jokowi Minta PON XII Aceh-Sumut Digelar Tepat Waktu

Selain PON XXI, Jokowi minta penyelenggaraan Peparnas 2024 juga tepat waktu.

Baca Selengkapnya

Kata Menpora Soal Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting yang Batal Dikirim ke Australia Open 2024

15 hari lalu

Kata Menpora Soal Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting yang Batal Dikirim ke Australia Open 2024

Menpora Dito Ariotedjo setuju dengan kebijakan PBSI untuk tidak mengikutsertakan Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting di Australia Open 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas Indonesia vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menpora Yakin Skuad Garuda Akan Lolos

18 hari lalu

Jadwal Timnas Indonesia vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menpora Yakin Skuad Garuda Akan Lolos

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina dalam laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Menpora yakin Tim Garuda akan lolos.

Baca Selengkapnya

Cerita di Balik Studio Musik Yovie Widianto: Punya Sejarah dan Hoki Tersendiri

19 hari lalu

Cerita di Balik Studio Musik Yovie Widianto: Punya Sejarah dan Hoki Tersendiri

Studio musik milik Yovie Widianto yang dikenal dengan nama GS03, telah melahirkan lagu-lagu hits dan terbuka untuk para musisi.

Baca Selengkapnya

Morrissey akan Kembali Naik Panggung Konser, Mengenal Mantan Anggota The Smiths

19 hari lalu

Morrissey akan Kembali Naik Panggung Konser, Mengenal Mantan Anggota The Smiths

Morrissey akan kembali mengadakan konser di House of Blues, Las Vegas pada 26 Juli dan 27 Juli 2024

Baca Selengkapnya