Wisata Kapal Pesiar di Indonesia Berpotensi Tingkatkan Jumlah Turis ke Tanah Air

Reporter

Tempo.co

Editor

Mitra Tarigan

Selasa, 18 Juni 2024 00:33 WIB

Kapal pesiar Resorts World One/Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Wisata Khusus Kemenparekraf Itok Parikesit mengatakan timnya siap mendukung pengembangan wisata khusus kapal pesiar. Ia yakin wisata kapal pesiar di Jakarta dapat membawa pengaruh positif dengan meningkatkan jumlah turis yang akan berkunjung ke tanah air. Harapannya, hal itu bisa mendorong nilai tukar rupiah.

"Peluncuran Resorts World One ini tidak hanya membuat Pelabuhan Tanjung Priok sebagai Pelabuhan, tapi juga sebagai pelaburan pusat dan destinasi bagi lebih banyak turis untuk mengekplorasi destinasi lokal," kata Itok dalam sambutanya di atas Kapal Resorts World One di Tanjung Priok, Jakarta Ahad 16 Juni 2024.

Ia juga yakin bahwa akomodasi dan fasilitas mewah di kapal pesiar akan menarik segmen baru penumpang kapal pesiar. Mereka bisa berasal dari dalam dan luar negeri.

Persiapan peningkatan minat wisata kapal pesiar juga dilakukan tim Pelindo. Direktur Commercial And Engineering Pelindo, Ruri Rchmaputri setuju minat masyarakat dengan kapal pesiar semakin tinggi. "Selain di Jakarta, ada 20 Pelabuhan di Indonesia yang siap menjadi pintu masuk kapal pesiar," kata Ruri.

Dari 20 Pelabuhan itu, beberapa di antaranya adalah Labuan Bajo, Medan, Jakarta. "Dengan semakin banyak penawaran tur wisata, semoga semakin banyak turis yang datang. Juga semoga semakin banyak wara local yang terbiasa dengan wisata kapal pesiar," katanya.

Advertising
Advertising

Ruri mengatakan pelabuhan yang bisa disinggahi kapal pesiar cukup berbeda dengan Pelabuhan lain. Ada beberapa fasilitas yang tentu harus disiapkan Pelindo untuk keperluan pelabuhan kapal pesiar. "Infrastrukturnnya kami akan sedia. Biasanya kapal pesiar itu membutuhkan lounge untuk ruang tunggu penumpang, ada garbarata, dan beberapa hal hal lain," kata Ruri.

Resorts World Cruises memberangkatkan kapal pesiar Resorts World One dari Jakarta pada 16 Juni 2024 pada 21.00 WIB. Kapal pesiar ini menawarkan empat perjalanan pergi-pulang melintasi Singapura - Kuala Lumpur Malaysia selama 6 hari 5 malam pada 16, 21, 26 Juni 2024. Dan 2 Juli 2024. Para turis juga bisa menikmati liburan kapal pesiar dengan nyaman.

Pilihan Editor: Gara-gara Kutu Busuk, Wisatawan Ini Kapok Jalan-jalan dengan Kapal Pesiar

Berita terkait

Gaet Wisatawan Asing, Sandiaga Ajak Agen Travel Cina Perbanyak Paket Wisata ke RI

3 jam lalu

Gaet Wisatawan Asing, Sandiaga Ajak Agen Travel Cina Perbanyak Paket Wisata ke RI

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno mengajak para agen travel di Cina untuk memperbanyak paket wisata ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

7 Area Tematik Baru di Kapal Pesiar Disney Adventure

1 hari lalu

7 Area Tematik Baru di Kapal Pesiar Disney Adventure

Disney Adventure kapal pesial Disney Cruise Line yang siap berlayar dari Singapura mulai 2025

Baca Selengkapnya

Disney Cruise Line Mulai Berlayar dari Singapura Tahun 2025

1 hari lalu

Disney Cruise Line Mulai Berlayar dari Singapura Tahun 2025

Disney Cruise Line akan memulai pelayaran perdana di Asia dari Singapura pada tahun 2025

Baca Selengkapnya

Tips Memilih Kabin Kapal Pesiar Buat yang Mudah Mabuk Laut

1 hari lalu

Tips Memilih Kabin Kapal Pesiar Buat yang Mudah Mabuk Laut

Kapten kapal pesiar hingga pakar perjalanan membagikan tips mencegah mabuk laut saat naik kapal pesiar

Baca Selengkapnya

6 Turis di Yunani Tewas dan Hilang di Tengah Gelombang Panas

4 hari lalu

6 Turis di Yunani Tewas dan Hilang di Tengah Gelombang Panas

Selama Juni 2024, sudah enam turis yang ditemukan meninggal dan masuk daftar hilang di tengah cuaca panas.

Baca Selengkapnya

Gaet Turis Indonesia, Anang Hermansyah Ditunjuk Sebagai Duta Humas Jeju

7 hari lalu

Gaet Turis Indonesia, Anang Hermansyah Ditunjuk Sebagai Duta Humas Jeju

Dengan menggaet influencer seperti Anang Hermansyah, diharapkan semakin banyak menarik turis Indonesia ke Pulau Jeju

Baca Selengkapnya

Barcelona akan Batasi Jumlah Apartemen yang Disewakan Jangka Pendek untuk Turis

7 hari lalu

Barcelona akan Batasi Jumlah Apartemen yang Disewakan Jangka Pendek untuk Turis

Biaya sewa tempat tinggal bagi warga Barcelona mulai tidak terjangkau. Pemerintah daerah pun mengeluarkan aturan.

Baca Selengkapnya

Transaksi di Festival Sriwijaya 2024 Ditargetkan Capai Rp 2 Miliar

7 hari lalu

Transaksi di Festival Sriwijaya 2024 Ditargetkan Capai Rp 2 Miliar

Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan (Pemprov Sumsel) menargetkan transaksi di ajang Festival Sriwijaya 2024 mencapai Rp 2 miliar.

Baca Selengkapnya

Travis Scott Dicokok Polisi di Miami akibat Mabuk dan Membuat Keributan, Ini Kronologinya

7 hari lalu

Travis Scott Dicokok Polisi di Miami akibat Mabuk dan Membuat Keributan, Ini Kronologinya

Rapper, Travis Scott kembali berurusan dengan polisi, kini ia ditangkap di Miami. Simak artikel ini untuk mengetahui kronologi kejadiannya!

Baca Selengkapnya

Jepang Targetkan 60 Juta Kunjungan Wisatawan Asing di Tengah Masalah Overtourism

8 hari lalu

Jepang Targetkan 60 Juta Kunjungan Wisatawan Asing di Tengah Masalah Overtourism

Tahun lalu, Jepang menarik lebih dari 25 juta wisatawan dari luar negeri, setelah mereka mencabut pembatasan kunjungan di era pandemi.

Baca Selengkapnya