Chef Devina Bagi Resep Nasi Goreng Keju Ayam, Cocok buat Sarapan dan Bekal

Reporter

Antara

Sabtu, 31 Agustus 2024 22:03 WIB

Nasi goreng keju ayam ala Chef Devina. ANTARA/HO Anchor

TEMPO.CO, Jakarta - Nasi goreng adalah menu sarapan kesukaan banyak orang. Selain itu, makanan ini juga bisa dimakan kapan saja, tak harus di pagi hari dan juga bisa dijadikan bekal ke kantor atau sekolah. Chef Devina Hermawan membagikan resep bekal nasi goreng keju ayam yang dapat disiapkan dalam waktu 15 menit saja.

"Enggak ada yang punya 1-2 jam untuk memasak di pagi hari. Jadi, saya berkreasi dengan bahan-bahan sederhana untuk membuat makanan dengan cepat dan lezat," katanya.

Berikut resep nasi goreng keju ayam ala Chef Devina yang bisa jadi pilihan bekal atau sarapan sebelum memulai aktivitas.

Bahan (untuk 2 - 3 porsi)
Bahan nasi goreng:
- 350 gram nasi
- 1 sendok makan Anchor Unsalted Butter
- ½ sendok teh minyak wijen
- 4 siung bawang putih
- ½ buah bawang bombai
- 1 batang daun bawang
- 60 gr wortel
- 100 gr luncheon ayam
- 100 gr paha ayam filet
- 2 butir telur
- 1½ sendok makan gochujang atau pasta cabai
- 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
- ½ sendok makan kecap asin
- 1 sendok teh gula pasir
- 1/8 sendok teh merica

Bahan saus keju:
- 1 sendok makan tepung terigu protein sedang
- 1½ sendok makan Anchor Unsalted Butter
- 250 ml susu
- 2 buah Anchor Cheddar Cheese Slices
- ¼ sendok teh kaldu ayam bubuk

Advertising
Advertising

Bahan pelengkap:
- Ayam katsu/karage (opsional)
- Anchor keju cheddar blok

Cara membuat:
1. Panaskan mentega, masukkan tepung terigu, tumis hingga wangi.
2. Masukkan susu sedikit demi sedikit sambil diaduk, kemudian tambahkan kaldu ayam bubuk dan lembaran keju, masak hingga sedikit mengental, lalu sisihkan.
3. Iris bawang putih dan daun bawang, lalu potong kotak bawang bombai dan wortel, kemudian sisihkan.
4. Potong kotak ayam, marinasi dengan sedikit garam dan merica, sisihkan.
5. Potong kotak luncheon ayam, sisihkan.
6. Panaskan sedikit minyak di atas penggorengan, tumis bawang putih hingga setengah kering, lalu masukkan irisan bawang bombai, ayam, dan wortel, serta tumis hingga ayam matang.
7. Masukkan telur dan aduk rata, lalu masukkan nasi putih, irisan daun bawang, irisan luncheon ayam, gochujang, kaldu ayam bubuk, kecap asin, gula pasir, dan merica, aduk hingga rata.
8. Masukkan mentega dan minyak wijen, masak sebentar hingga tercampur rata, lalu matikan api penggorengan.
9. Siapkan nasi goreng yang sudah matang dalam piring saji, lalu tambahkan saus keju, keju parut, dan ayam katsu atau lauk tambahan lain.
10. Nasi goreng keju ayam siap disajikan.

Pilihan Editor: Resep Capcay Seafood ala Chef Jordhi yang Sehat dan Praktis

Berita terkait

Suana Makan dan Pilihan Makanan, Kunci Atasi Gerakan Tutup Mulut Anak

10 jam lalu

Suana Makan dan Pilihan Makanan, Kunci Atasi Gerakan Tutup Mulut Anak

Orang tua perlu mengenalkan beragam makanan sejak dini kepada anak dan ciptakan suasana makan yang menyenangkan untuh cegah GTM anak.

Baca Selengkapnya

Tips Kendalikan Diri Konsumsi Makanan Ultra Proses

11 jam lalu

Tips Kendalikan Diri Konsumsi Makanan Ultra Proses

Para peneliti mencatat adanya korelasi langsung antara jumlah makanan ultra proses dalam diet dan risiko diabetes tipe 2

Baca Selengkapnya

Kisah Nasi Goreng di Antara Prabowo-Megawati

1 hari lalu

Kisah Nasi Goreng di Antara Prabowo-Megawati

Prabowo dan Megawati disebut-sebut bakal bertemu sebelum 20 Oktober 2024 mendatang.

Baca Selengkapnya

Dapur Bersih Sang Raja di Rutan Pontianak Bak Seperti Resto, Sajikan 3000 Porsi Makanan Setiap Hari

5 hari lalu

Dapur Bersih Sang Raja di Rutan Pontianak Bak Seperti Resto, Sajikan 3000 Porsi Makanan Setiap Hari

Dapur bersih Sang Raja di Rutan Pontianak tak ubahnya dapur di sebuah restoran. Bahan makanan dan sayuran melalui proses pemeriksaan.

Baca Selengkapnya

10 Cara Efektif Menurunkan Berat Badan Tanpa Harus Diet

6 hari lalu

10 Cara Efektif Menurunkan Berat Badan Tanpa Harus Diet

Dengan menerapkan cara-cara ini, Anda dapat menurunkan berat badan secara efektif tanpa harus terjebak dalam program diet yang membatasi.

Baca Selengkapnya

5 Alasan Pepaya Wajib Masuk dalam Daftar Makanan Diet Anda

6 hari lalu

5 Alasan Pepaya Wajib Masuk dalam Daftar Makanan Diet Anda

Dengan kandungan gula alami yang rendah dan efek kenyang yang lama, pepaya membantu mengontrol nafsu makan tanpa menambah kalori berlebih.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

9 hari lalu

Rekomendasi 5 Drama Korea Tentang Kuliner

Ada juga Drama Korea tentang kuliner. Ini rekomendasinya

Baca Selengkapnya

10 Makanan yang Bisa Meredakan Stres

10 hari lalu

10 Makanan yang Bisa Meredakan Stres

Stres karena berbagai hal dapat diredakan dengan 10 makanan berikut.

Baca Selengkapnya

5 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Cepat Tidur

12 hari lalu

5 Makanan dan Minuman yang Bisa Membantu Cepat Tidur

Berikut adalah beberapa makanan dan minuman yang dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak.

Baca Selengkapnya

7 Makanan dan Minuman yang Membuat Susah Tidur

12 hari lalu

7 Makanan dan Minuman yang Membuat Susah Tidur

Berikut makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari sebelum tidur agar Anda bisa mendapatkan tidur yang lebih nyenyak.

Baca Selengkapnya